Vaksinasi Siswa SLB di Kota Banjar.
Sumber :
  • Aditya Tri Wahyudi

Siswa SLB di Kota Banjar Divaksinasi Covid-19

Sabtu, 25 September 2021 - 10:37 WIB

“Status level PPKM di Jawa Barat secara keseluruhan berada di level 3 dan 2. Level 3 ada 14 Kabupaten Kota sedangkan untuk level 2 ada 10 Kabupaten,” terang Sekda Provinsi Jabar.

14 Kabupaten Kota yang berada di status PPKM Level 3 yakni Kota Sukabumi, Kota Cirebon, Kota Bogor, Kota Bandung, Kota Tasikmalaya, Kota Cimahi, Kabupaten Bogor, Kabupaten Bandung Barat, Kabupaten Bandung, Kabupaten Sumedang, Kabupaten Tasikmalaya, kabupaten Cirebon, Kabupaten Purwakarta, dan Kota Banjar. 

Sementara untuk status level 2 PPKM diantaranya, Kabupaten Majalengka, Kabupaten Garut, Kabupaten Sukabumi, Kabupaten Cianjur, Kabupaten Indramayu, Kabupaten Pangandaran, Kabupaten Karawang, Kabupaten Ciamis dan Kabupaten Subang.

Meski kasus positif dan angka kematian akibat Covid-19 cenderung menurun, tapi Kota Banjar tetap masuk dalam level 3 PPKM. Berbagai upaya terus dilakukan pemerintah kota untuk menekan penyebaran dan penanggulangan Covid-19, termasuk Program Jebol atau Jemput Bola vaksinasi Covid-19 ke rumah warga. (Aditya Tri Wahyudi/act)

Berita Terkait :
1
2
Tampilkan Semua
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:35
01:05
01:25
09:22
02:07
02:34
Viral