Menteri Kesehatan minta Puskesmas di DKI Jakarta rutin periksa kualitas udara.
Sumber :
  • Julio Trisaputra-tvOne

Menteri Kesehatan Minta Puskesmas di DKI Jakarta Rutin Periksa Kualitas Udara

Minggu, 27 Agustus 2023 - 12:04 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin meminta seluruh Puskesmas di DKI Jakarta untuk rutin memeriksa kualitas udara melalui alat sanitary kit guna memperkuat surveilans data terkait polusi udara.

"Mulai pekan depan saya minat diukur setiap pekan. Dengan itu, laporannya kita tahu di semua Puskesmas di DKI Jakarta mana yang polusi udaranya tinggi," kata Budi, Minggu (27/8/2023). 

Bila hasil pengukuran itu menunjukkan angka yang tinggi, maka petugas Puskesmas harus mengirimkan sampel itu ke laboratorium kesehatan untuk memeriksa sumber polusi udara.

Melalui surveilans tersebut, maka pemerintah pusat bisa mengusulkan kepada pemerintah daerah untuk menanggulangi sektor-sektor penghasil emisi terbesar di Jakarta.

Menteri Kesehatan minta Puskesmas di DKI Jakarta rutin periksa kualitas udara. Dok: Sugiharto Purnama-Antara

Dia mengungkapkan ada tiga penyebab utama polusi udara, yaitu transportasi, pembangkit listrik tenaga uap yang memakai bahan bakar batu bara dan industri-industri yang menggunakan batu bara atau bahan bakar karbon lainnya.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:58
02:37
01:03
01:46
07:04
05:04
Viral