Kisah Eks Bomber MU dan Real Madrid, Penganut Katolik Taat yang Kagum dengan Nabi Muhammad..
Sumber :
  • Kolase/Instagram/@ch14_

Kisah Eks Bintang MU dan Real Madrid, Penganut Katolik Taat yang Kagum dengan Nabi Muhammad

Selasa, 21 Maret 2023 - 16:11 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Mantan bomber Manchester United (MU) Real Madrid, Javier Hernandez alias Chicharito, mengutarakan kekagumannya dengan sosok Nabi Muhammad Shalallahu Alaihi Wassalam.

Nabi Muhammad merupakan sosok panutan bagi seluruh umat manusia, sebab akhlak dan perilakunya yang sangat istimewa. 

Terlebih Nabi Muhammad merupakan utusan terbaik Sang Pencipta, sebab ajaran dan kepribadiannya bisa menjadi teladan bagi seluruh insan. 

Chicharito pun menjadi salah satu figur sepak bola nonmuslim, yang kagum terhadap sosok Nabi Muhammad. 

Penyerang 34 tahun itu bahkan secara terbuka menjadikan Nabi Muhammad sebagai sosok panutan, ketika sesi interview dengan CNN News pada 2012. 

"Saya bukan seorang Muslim. Akan tetapi, menurut pandangan saya manusia terbaik adalah Nabi Muhammad," ujar Chicharito. 

Chicharito yang diketahui beragama Katolik juga memuji umat Islam karena berpedoman dengan ajaran Nabi Muhammad. 

Menurut pandangan Chicharito, Islam merupakan agama yang bisa membawa ketenangan di batin setiap penganutnya. 

"Saya jujur salut dengan Islam yang dikenalkan oleh Nabi Muhammad. Agama ini sangat pantas untuk menjadi contoh bagi seluruh pengikutnya," tutur Chicharito.

Profil Chicharito Eks Bomber MU dan Real Madrid


Twitter/@ch14_

Chicharito lahir di Meksiko, tepatnya di kota Guadalajara pada 1 Juni 1988. 

Dia merupakan penyerang tengah berpostur 175 cm, yang telah berusia 34 tahun. 

Chicharito mengawali kariernya bersama tim akademi klub meksiko, Chivas pada 2005, hingga akhirnya hijrah ke Manchester United pada 2010. 

Sang pemain tercatat mendulang 59 gol plus 20 assist dalam 157 pertandingan di berbagai kompetisi bersama MU. 

Chicharito juga pernah membela klub besar Eropa, antara lain Bayer Leverkusen, West Ham United, Real Madrid hingga Sevilla

Sejumlah gelar pun sempat diraih Chicharito, antara lain bersama MU adalah dua trofi Liga Inggris dan satu Community Shield. 

Kemudian satu gelar Liga Europa bersama Sevilla, serta Piala Dunia Antarklub ketika berseragam Real Madrid. 

Kini Chicharito membela klub asal Amerika Serikat, La Galaxy. Dia bergabung pada 21 Januari 2020, dan terikat kontrak selama tiga musim. 

Kini Chicharito tengah menjalani perawatan akibat cedera otot, dan belum diketahui kapan bisa kembali pulih. (mir)

 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:59
03:12
02:25
01:23
01:21
01:19
Viral