PT KAI Ganti 100 Persen Tiket yang Dibatalkan Dampak Kecelakaan KA Turangga dan KA Bandung Raya

Jumat, 5 Januari 2024 - 11:44 WIB

Bandung, tvOnenews.com - Tabrakan kereta antara KA Turangga dan KA Lokal Bandung Raya di petak Stasiun Cicalengka - Haurpugur Bandung hari ini Jumat (5/1/2024) sekitar pukul 06.00 pagi menelan korban.

Selain itu, dampak dari tabrakan kereta juga mengakibatkan sejumlah perjalanan yang sebelumnya telah memiliki jadwal, dibatalkan. 

Oleh karenanya, pihak PT KAI mengganti secara penuh atau 100 persen tiket yang sudah dipesan oleh para penumpang karena terpaksa dibatalkan. 

Sebagai alternatif pun para penumpang bisa menaiki bus untuk melanjuti perjalanan tujuannya. 

Setidaknya hingga saat ini sebanyak 28 orang mengalami luka-luka dan 1 pramugara tewas dengan total korban sementara 29 orang akibat insiden kecelakaan kereta ini. 

Sementara itu, Joni Martinus selaku VC Public Relations PT Kereta Api Indonesia pun menyatakan hingga saat ini masih melakukan pemeriksaan dan investigasi terkait sebab akibat dari kecelakaan kereta tersebut. (ayu) 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
09:22
02:07
02:34
04:41
02:33
02:15
Viral