Pendukung Trump Kecam Hasil Pilpres AS | tvOne

Minggu, 8 November 2020 - 09:43 WIB

Atlanta, Amerika Serikat - Para pendukung Donald Trump berkumpul dan menyatakan kecaman terhadap hasil pemilihan presiden Amerika Serikat 2020. 

 

Pendukung Trump berkumpul di Atlanta Capital, Georgia untuk melakukan aksi protes hasil terbaru pemilihan presiden Amerika Serikat. Massa menuding dan mengecam terkait adanya dugaan kecurangan sambil meneriakkan slogan berupa “Hentikan Penggunaan Surat Suara” yang dicurigai menjadi pemicu kemenangan Joe Biden atas Donald Trump.

 

Kecaman ini berlangsung saat Trump juga menyampaikan adanya penyalahgunaan dalam pelaksanaan pemilihan presiden Amerika Serikat kali ini. Meski, kecaman Trump tersebut tidak didukung oleh pernyataan yang kuat.

 

Trump juga menyatakan bahwa pelaksanaan pilpres belum dapat diselesaikan meski penghitungan suara dengan hasil yang akurat telah diperoleh dalam pemilihan presiden terbaru Amerika Serikat. kali ini. 

 

Seperti yang diketahui, jika perolehan suara populer calon presiden dari partai demokrat, yaitu Joe Biden telah mengalahkan rekor perolehan suara populer yang pernah diraih oleh Barack Obama saat memenangkan pemilihan presiden Amerika Serikat saat itu. (adh)

 

Lihat juga: Sumringah! Ekspresi Kamala Harris Sampaikan Kemenangan Kepada Biden


 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:36
08:00
01:49
09:04
01:41
02:02
Viral