Buaya jenis muara (Crocodylus Porosus) ditemukan warga di Sungai Cidurian.
Sumber :
  • timtvOnenews.com - Eko Hadi

Awas!! Ada Buaya di Sungai Cidurian, Warga Diimbau Menjauh dari Sungai

Jumat, 26 Mei 2023 - 19:56 WIB

Bogor, Jawa Barat - Seekor buaya membuat geger warga Desa Neglasari, Kecamatan Jasinga, Kabupaten Bogor, karena muncul di permukaan Sungai Cidurian. Kemunculan buaya tersebut sudah berlangsung selama tiga hari belakangan.

Petugas Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Wilayah I, Dani Hamdani  berdasarkan dari video rekaman warga mengungkapkan kemungkinan hanya satu ekor buaya yang ada. Namun informasi dari warga terdapat sekitar tiga ekor yang dilihat warga.

"Cuma wujudnya dia kena tanah atau lumpur ya, karena kan begitu kena air, dia berubah warna jadi dua," kata Dani, Jumat (26/05/2023).

Dani menambahkan, diduga Sungai Cidurian bukan habitat aslinya. Ia curiga ada warga yang melepas liarkan atau membuang satwa tersebut.

"Saya sudah tanya bertahun-tahun ada ga  kejadiannya, terus saya tanya lagi pernah ada banjir bandang sebelum lebaran," ungkap Dani.

Sementara dalam video rekaman warga tampak buaya seperti sedang berjemur di bantaran sungai. Sedangkan pada video lainnya buaya yang panjangnya sekitar 1-1,5 meter tersebut berenang.

"Ternyata di lokasi tidak ada pergerakan  maupun jejak kaki, berjemur atau aktivitas gitu ya tidak ada. Warga doang yang antusias mendekat," ujar Dani.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:28
00:58
06:16
01:54
01:38
10:26
Viral