Ketua MK, Anwar Usman dan Adik Jokowi, Idayati.
Sumber :
  • Kaskus

Alat Sholat dan Jam Tangan Jadi Maskawin Pernikahan Ketua MK dan Adik Jokowi

Rabu, 25 Mei 2022 - 10:31 WIB

Solo, Jawa Tengah - Rangkaian persiapan menjelang hari pernikahan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK), Anwar Usman dengan adik kandung Presiden Joko Widodo, sudah mulai dilaksanakan.

Sejauh ini persiapan yang sudah dilakukan adalah penyebaran 800 undangan, persiapan rekayasa lalu lintas dan personil penjagaan, hingga dekorasi gedung pernikahan.

Pernikahan Ketua MK dan adik Presiden Jokowi dilaksanakan 26 Mei besok di Graha Saba Bhuana, Solo.  

Dikutip dari laman Viva, Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Banjarsari, Arbain Basyar mengungkapkan maskawin yang akan diberikan pengantin laki-laki kepada pengantin perempuannya berupa seperangkat alat sholat.

Selain itu, Anwar Usman juga akan memberikan mahar berupa jam tangan. Ini berdasarkan berkas pernikahan Idayati dan Anwar Usman yang sudah masuk ke KUA.

“Yang tertulis maskawinnya seperti itu, seperangkat alat sholat dan jam tangan. Tapi jam tangan mereknya apa, saya tidak tahu karena tulisannya hanya itu,” kata Arbain di Solo, Selasa (24/52022) kemarin. 

Arbain melanjutkan bahwa ia yang akan bertugas langsung menjadi penghulu untuk menikahkan kedua calon pengantin tersebut. 

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
05:04
01:52
00:44
03:48
01:02
01:32
Viral