Pelatihan pembuatan pisau di Tuban.
Sumber :
  • hartono ranggalawe

Dukung Ganjar, Kiai Muda Jatim Latih Pengembangan Usaha Pembuatan Pisau dan Arit di Tuban

Sabtu, 12 Agustus 2023 - 13:09 WIB

Tuban, tvOnenews.com - Sukarelawan Kiai Muda Jawa Timur (Jatim) pendukung Ganjar kembali mengimplementasikan program kebermanfaatannya untuk masyarakat.

Relawan yang beranggotakan kiai-kiai muda dari berbagai daerah ini, menghelat pelatihan pembuatan pisau dapur dan arit rumput.

Menggandeng salah satu pandai besi, kegiatan ini sukses dilaksanakan di Desa Pandanagung, Kecamatan Soko, Kabupaten Tuban.

Koordinator Wilayah Kiai Muda Jatim, Ali Baidlowi mengatakan, kegiatan ini ditujukan untuk mendukung pengembangan usaha pembuatan pisau, arit, golok, dan sejenisnya.

"Kami hari ini memperkenalkan pandai besi pembuatan perabotan rumah tangga dari besi, seperti pisau, arit, sabit, golok, dan lain sebagainya," ujar Ali.

Dia berharap agar kegiatan ini bisa memotivasi para peserta agar mau menjadikan pembuatan pisau atau arit sebagai salah satu opsi usaha yang bisa dikerjakan.

"Kami harapkan nanti industri pandai besi dari masyarakat tradisional nanti bisa dibuat lebih modern, berproduksi lebih banyak, dan nantinya bahkan kami bisa ekspansi ke luar negeri bahwa produk-produk Indonesia itu bagus," harapnya.

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:15
01:58
06:38
01:04
05:15
09:25
Viral