Vaksinasi rabies gratis hewan peliharaan warga Gresik.
Sumber :
  • Tvonenews.com/Muhammad Habib

Warga Serbu Vaksinasi Rabies Gratis di Gresik di Momen "World Rabies Day"

Selasa, 27 September 2022 - 09:27 WIB

Gresik, Jawa Timur - Memperingati "Hari Rabies" pada 28 September esok, salah satu petshop di Kecamatan Kebomas, Kabupaten Gresik menggelar vaksinasi rabies secara gratis. Vaksinasi rabies hewan peliharaan secara cuma-cuma ini pun langsung diserbu warga.

Vaksin rabies gratis ini merupakan upaya untuk menyukseskan cita-cita bersama dunia kesehatan hewan agar bebas rabies tahun 2023.

Owner Kawan Hewan, drh Dara menyampaikan, rabies mungkin sudah tidak asing bagi masyarakat yang memiliki hubungan erat dengan hewan. Baik hewan peliharaan maupun hewan ternak.

"Penting untuk masyarakat mengetahui tentang bahaya penyakit rabies. Khususnya pecinta hewan peliharaan. Penyakit rabies atau sering disebut penyakit anjing gila merupakan penyakit berbahaya pada hewan dan manusia dengan tingkat kematian (case fatality rate) hingga 100 persen," ujar Dara dalam rilisnya, Selasa(27/9/2022).

Dikatakan Dara, rabies disebabkan oleh virus RNA dan genus Lyssavirus, famili Rhabdoviridae, yaitu virus yang berbentuk seperti peluru bersifat neurotropis, menular dan ganas. Penyebar virus ini yang paling utama adalah anjing, sisanya adalah monyet, kucing, dan musang.

"Kami telah menyiapkan 50 dosis vaksin anti-rabies. Langsung diserbu warga. Sambutan publik sangat antusias," tambahnya.

Syarat vaksinasi hewan piaraan ini yakni umur minimal 6 bulan, tidak dalam kondisi hamil dan tentunya tidak sedang sakit. 

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
07:05
07:53
01:23
05:26
13:30
02:11
Viral