Banjir Bandang di Lahat, Basarnas Palembang Turunkan Tim Rescue ke TKP.
Sumber :
  • Tim tvOnenews/Samsul Rizal

Banjir Bandang di Lahat, Basarnas Palembang Turunkan Tim Rescue ke TKP

Kamis, 9 Maret 2023 - 17:27 WIB

Lahat, tvOnenews.com - Bencana banjir bandang terjadi di Sungai Lematang, Kabupaten Lahat, Provinsi Sumatera Selatan pada Sabtu (09/03/2023) pukul 08.00 WIB yang disebabkan oleh hujan dengan intensitas tinggi. 

Kejadian tersebut mengakibatkan pondok apung hanyut, sawah rusak dan air bandang naik ke permukaan jalan ataupun rumah warga. Hal itu mengakibatkan aktivitas warga terganggu.

Kepala Basarnas Palembang, Hery Marantika telah melakukan koordinasi dengan BPBD Lahat, TNI/POLRI serta masyarakat setempat untuk melakukan penanganan dengan pemantauan dan aksi cepat serta melakukan upaya penanganan darurat di lokasi kejadian

"Memberangkatkan satu team rescue KPP Palembang dan satu team rescue pos SAR Pagar Alam yang berjumlah 14 orang guna mendapatkan informasi perkembangan cuaca dan untuk mengantisipasi kejadian bencana susulan serta melakukan penyebaran informasi. Kondisi pada saat ini cuaca hujan sudah mulai kondusif," kata Hery.

"Namun debit air banjir bandang masih sangat tinggi dan berbahaya dapat menyebabkan potensi Kondisi yang membahayakan jiwa manusia," sambungnya.

Hery mengatakan pada musim penghujan, masyarakat diimbau untuk tetap waspada terhadap cuaca ekstrem (Fenomena La Nina) berupa angin kencang dan hujan lebat yang berpotensi menyebabkan terjadinya bencana banjir bandang, longsor, dan angin puting beliung. (srl/ree)
 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:49
01:41
01:47
06:30
01:40
02:00
Viral