Evakuasi Korban Kebakaran Rumah Kerajaan Negeri Padang.
Sumber :
  • Daud Sitohang

Rumah Bersejarah Peninggalan Kerajaan Negeri Padang Terbakar, Seorang Bocah Ditemukan Tewas

Senin, 14 Maret 2022 - 00:05 WIB

Tebing Tinggi, Sumatera Utara - Satu unit rumah semi permanen milik peninggalan Datuk Tengku Irwan Hasim yang merupakan rumah bersejarah peninggalan kerajaan Negeri Padang pada Minggu sore (13/3/22) ludes terbakar, tepanya di Jalan KF.Tandean, Kelurahan Bandar Utama, Kecamatan Tebingtinggi kota, Kota Tebing Tinggi, Sumatera Utara.

Akibat kejadian ini bocah berusia 5 tahun tewas ikut terbakar di ketahui bocah berjenis kelamin laki-laki yang tewas jadi korban kebakaran bernama Zio berusia 5 tahun,anak kedua dari pasangan Riska dan ibunya bernama Tina.

Pantauan Wartawan di lokasi, setelah di ketahui rumahnya hangus terbakar, ayah dan ibu korban langsung mendatangi lokasi kejadian, setiba di lokasi melihat seluruh bangunan hangus terbakar dan mendengar anaknya berada di dalam rumah,dirinya langsung  histeris dan menangis bahkan ibu korban sempat pingsan.

Mendengar adanya kebakaran, petugas dari kepolisian Polsek Rambutan dan Reskrim polres Tebingtinggi bersama tim Inafis,dan langsung menghubungi petugas pemadam kebakaran milik pemko kota Tebingtinggi guna melakukan pemadaman api  sekaligus melakukan olah TKP.

Satu jam berselang, api akhirnya dapat dijinakan setelah enam  unit mobil damkar milik pemko Tebingtinggi di terjunkan kelokasi kejadian.

Setelah api dapat di padamkan, petugas pun kemudian menyisis lokasi dan berhasil menemukan jasad korban yang tewas  dalam posisi sujud di dalam kamar tidur.

Di temui di  lokasi kejadian, Kepala dinas pemadam kebakaran kota Tebingtinggi Halim Purba, mengatakan dari hasil keterangan yang kita dapat di lokasi, dugaan sementara kebakaran di sebabkan anak dari pemilik rumah sedang bermain api di belakang dapur rumah .

“Dari laporan sementara penyebab kebakaran terjadi akibat abang korban bermain api di dapur, entah bagaimana api kemudian merembet dan membakar seisi rumah di bagian belakang, melihat hal tersebut abang korban kemudian berupaya menyelamatkan diri sembari meminta tolong kepada warga”, ungkap Halim Purba.

Sementara itu, masih meurut Halim pada saat kejadian adik korban pun masih berada di dalam rumah dan diduga terjebak api dan meninggal dunia di lokasi kejadian.

“ Jasad korban sudah kita temukan dan selanjutnya di evakuasi oleh petugas menuju RS Bhayangkara kota Tebingtinggi,guna dilakukan otopsi. kata Halim Purba.

Akibat peristiwa ini ,pihak dari kepolisian polres Tebingtinggi belum bisa  memberikan  keterangan penyebab kebakaran tersebut,dan kasusnya sudah di tangani pihak dari Polsek Rambutan kota Tebingtinggi. (daud/ade)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:52
01:42
10:01
02:16
01:09
01:25
Viral