Tim SAR Gabungan mencari nenek dan cucunya yang hanyut di Sungai Nalawo.
Sumber :
  • One Man Halawa

Nenek dan Cucu Terseret Banjir Sepulang Ambil Bansos

Selasa, 19 April 2022 - 23:21 WIB

Kepulauan Nias, Sumatera Utara - Niat mengambil bantuan sosial (bansos) ke kantor camat, dua warga Kecamatan Bawalato, Kabupaten Nias hilang terseret arus sungai.

Gatifina Laia (70) dan cucunya Satina Laia (4) dinyatakan hilang terseret arus Sungai Nalawo, Selasa (19/4/2022) sore. 

Sejumlah saksi menuturkan, melihat kedua korban ke kantor kecamatan untuk mengambil bansos. Mereka keluar dari tempat itu pukul 15.00 WIB dan hendak kembali menyeberangi sungai untuk kembali ke desanya dengan sebuah rakit. Menurut warga, memang tidak ada jembatan di daerah tersebut.

Karena sebelumnya terjadi hujan lebat di hulu Sungai Nalawo, tiba-tiba sungai banjir dan arus derasnya mengakibatkan rakit yang mereka tumpangi terbalik. Keduanya pun terseret.

Warga yang sempat melihat kejadian tersebut sempat melakukan pencarian, tetapi tak berhasil menemukan keduanya.

Akibat kejadian tersebut,keluarga korban bersama Camat Bawalato meminta pertolongan Basarnas Nias guna mencari kedua korban.

Timsar gabungan sejak kejadian langsung melakukan operasi pencarian di sepanjang alur sungai Nalawo. Namun hingga Selasa malam, keduanya masih belum ditemukan. (omh/act)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:36
08:00
01:49
09:04
01:41
02:02
Viral