Tukang Parkir di Binjai Saat Meminta Tagihan Parkir.
Sumber :
  • tim tvone/Taufik Hidayat

Pemko Binjai Akan Berlakukan Parkir Elektronik

Selasa, 13 September 2022 - 15:45 WIB

"Patuhi peraturan yang dibuat serta menjadi contoh yang baik bagi masyarakat," tegas dia.

Sementara itu, Sekretaris Dishub Kota Binjai, Heny Sitepu menjelaskan perwal tersebut sudah tuntas dibuat. Artinya, Dishub Binjai telah merampungkan perwal ini dan menyatakan siap untuk diterapkan. 

"Tinggal pelaksanaan saja, evaluasi ke provinsi juga sudah dilaksanakan dan sudah dieksaminasi," kata Heny yang dihubungi via selularnya. 

Rencananya Pemko Binjai akan melakukan soft launching terkait penerapan pembayaran parkir ditepi jalan umum secara elektronik pada hari Senin (12/9/2022) kemarin, namun karena Wali Kota Binjai, Amir Hamzah, tidak berada di tempat sehingga harus diundur minggu depan. 

"Awalnya akan dilakukan uji coba pada Senin kemarin namun terpaksa ditunda karena Wali Kota Binjai tidak berada ditempat. Sementara pembayaran nanti akan pakai QRIS dan vendor harus siap dengan kerja sama yang mau dibuat ini. Selain QRIS, pembayarannya dapat melalui OVO, GO-PAY dan Dana. Jadi tidak lagi pembayaran tunai, non tunai semua," jelas Heny. 

Nantinya pengelolaan parkir elektronik ini akan tetap dikelola Dishub dan setorannya akan langsung masuk ke Rekening Kas Umum Daerah (RKUD). Jadi pengendara menyiapkan QRIS dan kartu tol juga dapat digunakan untuk pembayaran parkir non tunai. (Tht/Aag)
 

Berita Terkait :
1
2
Tampilkan Semua
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:06
01:46
08:21
03:43
06:21
13:18
Viral