Suasana kawasan Malioboro Yogyakarta semakin padat jelang pergantian tahun, Jumat (31/12/2021).
Sumber :
  • Tim tvOne - Nuryanto

Malam Tahun Baru, Kawasan Malioboro Yogyakarta Semakin Padat Dibanjiri Wisatawan

Jumat, 31 Desember 2021 - 22:06 WIB

Yogyakarta, DIY - Kawasan wisata Yogyakarta di sepanjang jalan Malioboro semakin padat oleh wisatawan yang datang menikmati suasana malam pergantian tahun.

Pantauan Tim tvOne di lokasi, hingga pukul 21.30 WIB, lalu lintas kendaraan maupun wisatawan yang datang ke jantung pariwisata Kota Yogyakarta ini semakin ramai.

Akses jalan Malioboro nampak padat oleh kendaraan roda empat maupun roda dua. Pihak Kepolisian Polda DIY memang tidak mengeluarkan kebijakan penutupan ruas jalan Malioboro pada malam pergantian tahun.

Para wisatawan yang datang didominasi oleh wisatawan lokal dari berbagai daerah di Indonesia, khususnya kota-kota di Pulau Jawa. Mereka terlihat antusias menikmati suasana Malioboro walaupun tidak ada acara khusus yang disiapkan ditempat ini pada malam pergantian tahun.

Fahmi, wisatawan asal Karawang, Jawa Barat, mengatakan ia tidak mengetahui kalau tidak ada perayaan pesta kembang api yang akan digelar malam ini di Malioboro.

"Ooh gitu, gak ada pesta kembang api yah?" Kata Fahmi yang mengaku datang ke Yogyakarta sejak tanggal 29 Desember 2021 dengan membawa kendaraan sendiri.

Sementara itu wisatawan lainnya yang juga berasal dari Jawa Barat, Yoni mengaku tetap antusias menikmati suasana malam pergantian tahun di Malioboro, walaupun tidak ada acara khusus.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
07:09
02:26
00:58
02:21
03:21
01:03
Viral