Soal jabatan Menko Polhukam dari masa ke masa, Mahfud MD ke Atta Halilintar: Yang gak punya bintang cuma saya..
Sumber :
  • Tangkapan layar Youtube AH

Soal Jabatan Menko Polhukam dari Masa ke masa, Mahfud MD ke Atta Halilintar: Yang gak punya Bintang Cuma Saya

Jumat, 12 Mei 2023 - 18:44 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Youtuber Atta Halilintar berkesempatan untuk mengunjungi kantor Menko Polhukam Mahfud MD, berbicara soal pilpres 2024 hingga perlihatkan ruangan rahasia.

Atta Halilintar seorang Youtuber, pengusaha muda sukses yang baru membuat konten 'Grebek Kantor'. Kali ini Atta berkesempatan grebek kantor Kemenko Polhukam RI yang dipimpin oleh Mahfud MD.

Suami dari Aurel Hermansyah ini bertemu dan disambut hangat oleh Menko Polhukam Mahfud MD di kantornya. 

Masuk ke lobby kantor, Mahfud MD memperlihatkan beberapa foto mantan Menko Polhukam dari masa ke masa. 


Mahfud MD perlihatkan ke Atta Halilintar foto Menko Polhukam masa ke masa. (Tangkapan layar Youtube AH)

Dengan latar sejumlah meja dan tempat duduk pada lobby, lalu pada bagian dinding terpampang foto tokoh Menko Polhukam Indonesia sejak yang pertama, yakni Maraden Panggabean.

"Di sini biasanya kalau ada tamu kan lewati sini," ujar Mahfud MD terangkan kepada Atta yang dilansir kanal Youtube AH, pada Jumat (12/5/2023).

"Nih mantan Menko Polhukam, Jenderal Bintang 4, bukan hanya Jenderal, tuh Panggabean (Menko Polhukam) yang pertama sampai yang terakhir Pak Wiranto," ucap Mahfud MD.

"Sekarang tiba-tiba bukan Jenderal, sama sekali," sahut seseorang di dekat Mahfud MD.

Merespons hal itu, Mahfud MD menimpali perkataan pria tersebut."Yang nggak punya bintang cuma saya," ucap Mahfud MD kelakar seraya tertawa.

"Tapi kan yang penting bintang-bintang di langit pak," respons Atta Halilintar.

Perlu diketahui, dari belasan tokoh yang pernah menjabat Menko Polhukam hampir sebagian besar diisi dari kalangan Jenderal Polisi dan TNI.

Contoh tokoh yang pernah menjabat sebagai Menko Polhukam adalah Luhut Binsar Panjaitan hingga Wiranto dalam Kabinet Kerja.

Sementara itu, Mahfud MD merupakan Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan pertama dan masih menjabat saat ini dari kalangan sipil.

Hal itu pun membuat Atta Halilintar kagum akan sosok Mahfud MD, hingga menanyakan bagaimana bisa dia mendapat jabatan Menko Polhukam tanpa background Jenderal.


Soal jabatan Menko Polhukam dari masa ke masa, Mahfud MD ke Atta Halilintar: Yang gak punya bintang cuma saya. ((Tangkapan layar Youtube AH)

"Pak Jokowi tuh eksperimen nya selalu bagus, misalnya ngangkat anak muda seperti si Nadiem Makarim (Menteri Pendidikan). Itu kan bukan percobaan yang main-main itu, eksperimen," ujarnya.

"Lalu, ini coba dikasih sipil (Menko Polhukam). Kan di undang-undang boleh aja Polhukam sehingga dipasang itu," tambahnya.

Kemudian, Mahfud MD memperlihatkan ruang rapat bernama Bima. Digunakan koordinasi selaku Menko Polhukam, Mahfud MD menyebutkan pada Atta bahwa dirinya membawahi 14 kementerian dengan lembaga panglima.

"Hampir semua menteri datang kesini, Panglima, Kapolri, Jaksa Agung, Mendagri (Menteri Dalam Negeri), Menteri keuangan juga sering kan koordinasi," ujarnya.

"Saya juga sering mengundang Menteri di luar Polhukam, di luar koordinasi saya karena ada aspek misalnya hukum, BUMN itu kan Menteri urusan perekonomian, tapi sering saya undang ke sini," sambung ucapnya.

Atta Halilintar pun menanyakan soal polemik transaksi janggal Rp 349 Triliun di Kemenkeu yang berusaha di bongkar oleh Mahfud MD, dalam rapat bersama di DPR.

"Nanti, kan nggak bisa sekejap gitu kan," ucapnya. (ind)

Baca artikel terkini dari tvOnenews.com selengkapnya di Google News, Klik di sini

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:42
02:28
01:18
07:48
01:27
02:06
Viral