Ilustrasi Olahraga di Rumah.
Sumber :
  • Pixabay.com

Beberapa Olahraga yang Bisa Dilakukan di Rumah untuk Menjaga Kesehatan Tubuh

Rabu, 1 Juni 2022 - 06:18 WIB

Jakarta - Berolahraga merupakan suatu hal yang penting untuk menjaga kesehatan tunuh selain tidur yang cukup dan juga mengonsumsi makanan bergizi

Kini bayak jenis olahraga yang praktis dan juga menjadi tren dikalangan masyarakat Indonesia seperti berlari dan bersepeda, bahkan sebelum pandemi pusat kebugaran selalu terlihat penuh oleh masyarakat yang ingin menjaga kesehatan tubuh.

Namun tak jarang banyak orang yang malas untuk berolahraga karena keterbatasan waktu dan tempat. Padahal olahraga sendiri memiliki banyak manfaat bagi kesehatan tubuh dan juga kerap menjadi pilihan untuk menurunkan berat badan.

Maka dari itu untuk kamu yang masih malas berloharaga karena berbagai alasan inilah beberapa olahraga yang bisa dilakukan dirumah sehingga tidak ada lagi alasan malas berolahraga.

Latihan Otot

Menjaga kekuatan otot akan sangat penting bagi kesehatan tubuh kebiasaan malas-malasan saat dirumah dan tidak dibarengi dengan olahraga akan membuat otot mu melemah dan berisiko mengalami penuruan massa otot, maka dari itu latihan otot akan sangat bermanfaat bagi tubuh.

Dengan melatih kekuatan otot dapat mencegah terjadinya penurunan massa otot, dan juga mencegah resiko penyakit jantung, hal tersebut menunjukan jika olahraga, jantung dan massa otot memiliki kaitan satu sama lain.

Terdapat beberapa latihan otot yang mudah untuk dilakukan dan tidak memerlukan alat bantu sperti, push-up, sit up, squat, lunges hingga plank.

Selain meningkatkan kekuatan otot gerakan olahraga tersebut bisa juga membakar kalori dalam jumlah yang banyak.

Latihan kardio

Latihan kardio memfokuskan pada pembakaran lemak pada tubuh beberpa latihan kardio bisa dilakukan dirumah seperti menggunakan sepeda statis atau treadmill. 

Namun terdapat juga latihan kardio sederhana yang bisa dilakukan jika kamu tidak memiliki alat tersebut yaitu dengan melakukan lompat tali atau skipping. lompat tali merupakan salah satu olahraga yang bisa menurunkan berat badan.

Yoga

Salah satu olahraga lainnya yang dapat dilakukan dirumah adalah yoga, olahraga meditasi ini cukup populer bagi masyarakat Indonesia.

Yoga bisa dailakukan dimana saja termasuk dirumah, berbedada dengan dua olahraga sebelumnya yang lebih menekankan pada kekuatan fisik. Yoga berfokus pada konsentrasi, kesimbangan, dan fleksibilitas tubuh.

Maka dari itu yoga juga berguna untuk menenangkan pikiran dan mengurangi stress, selain itu gerakan yoga membuat kita meregangkan otot tubuh hal tersebut diketahui dapat membakar kalori dan juga efektif untuk menurunkan berat badan. 

Untuk menghindari cedera karena tidak didampingi oleh pelatih mulailah dari gerakan yoga yang paling mudah.

Aerobik dan Zumba

Kedua kegiatan olahraga ini umumnya dilakukan beramai-ramai di ruangan terbuka, namun Aerobik dan Zumba juga sebenarnya bisa dilakukan sendirian di rumah.

Dengan kemajuan teknologi kini banyak video tutorial atau video gerakan senam aerobik dan zumba yang bisa diakses dari manapun. Adanya video-video tersebut dapat membantu gerakan apa saja yang harus dilakukan juga dapat membangun suasana sama seolah kegiatan tersebut dilakukan bersama-sama yang bisa membuat lebih bersemangat. 

Sudah banyak diketahui jika Senam Aerobik dan Zumba merupakan salah satu cara untuk membakar lemak dan pilihan olahraga untuk menurunkan berat badan. 

 
Selain Melakukan Sejumlah Olahraga tersebut perlu di ingat jika ingin menjaga kesehatan tubuh harus juga diseimbangkan dengan memenuhi nutrisi dengan makanan bergizi dan juga istirahat yang cukup. (akg)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
05:04
01:52
00:44
03:48
01:02
01:32
Viral