Masjid Raya Pematangsiantar.
Sumber :
  • Tim Tvone/ Daud Sitohang

Megahnya Masjid Raya Pematangsiantar, Bangunan Berusia Satu Abad Lebih dengan Arsitektur Masjid Nabawi

Rabu, 22 Maret 2023 - 15:10 WIB


 
Ditambahkannya, dalam perjalanan waktu hingga saat ini, Masjid Raya telah beberapa kali direnovasi, yakni tahun 1973, 1993, dan tahun 2011 silam.

Setelah direnovasi, kini gedung megah ini mampu menampung sekitar 800 jemaah yang hendak melakukan ibadah shalat di tempat ini.
 
Saat ini, Masjid Raya Kota Pematangsiantar berusia lebih dari satu abad, atau tepatnya 112 tahun. 

“Saat bulan suci Ramadhan, masjid selalu menyediakan makanan berbuka maupun sahur bagi jemaah. Salah satu menu andalan yang turun-temurun yang selalu disajikan di tempat ini, yakni tradisi berbuka dengan menu khas yang sudah melegenda, yaitu bubur sup,” tambah Andi.
 
Menurutnya, bubur sup merupakan menu khas yang selalu menjadi hidangan gratis bagi umat yang ingin berbuka di masjid ini. 

Bubur sup dibuat setiap hari selama bulan Ramadhan dan dimasak secara gotong royong oleh ibu-ibu pengurus masjid.

“Tak hanya dihidangkan gratis di tempat ini, sejumlah warga sekitar yang hendak menikmati bubur sup ini cukup datang dan membawa masing-masing rantang atau tempat bubur untuk dibawa pulang,” tutup Andi. (dsg/wna)

Berita Terkait :
1
2
Tampilkan Semua
Topik Terkait
Saksikan Juga
11:01
01:35
03:35
03:51
02:43
03:42
Viral