Ka'bah.
Sumber :
  • Istimewa/pixabay.com

Bacaan Doa Saat Tawaf, Dilakukan Dalam Keadaan Suci

Kamis, 22 September 2022 - 12:32 WIB


Artinya:
“Dengan nama Allah, Allah maha besar. Ya Allah, (aku bertawaf) karena keimanan kepada-Mu, kepercayaan terhadap kitab suci-Mu, pemenuhan terhadap janji-Mu, dan kepatuhan terhadap sunnah nabi-Mu Muhammad saw,” (Imam An-Nawawi, Al-Idhah fi Manasikil Haji pada Hasyiyah Ibni Hajar alal Idhah).


Doa ini berisi kalimat yang sangat baik dalam memulai ibadah tawaf. Tidak harus menghafal untuk membaca doa ini, anda juga bisa membacanya dengan melihat teksnya saja.

Untuk diketahui, melaksanakan tawaf dengan mengelilingi Ka’bah sebanyak 7 kali merupakan salah satu rukun haji. Tanpanya, haji seseorang tidak sah. 

Pada saat tawaf jemaah haji atau umrah dianjurkan untuk berjalan cepat. Nah, adapun  doa yang dapat dibaca ketika jamaah haji berjalan cepat saat tawaf sebagai berikut.

اللَّهُمَّ اجْعَلْهُ حَجًّا مَبْرُورًا وَذَنْبًا مَغْفُورًا وَسَعْيًا مَشْكُورًا وَعَمَلًا مَقْبُولًا وَتِجَارَةً لَنْ تَبُورَ


Allāhummaj‘alhu hajjan mabrūran, wa dzanban maghfūran, wa sa‘yan masykūran, wa amalan maqbūlan (wa tijāratan lan tabūra, pada sebagian riwayat)


Artinya:
“Ya Allah, jadikanlah ini haji mabrur, doa terampuni, usaha yang diterima, dan amal yang diterima, (dan perdagangan yang tidak merugi),” (Imam An-Nawawi, Al-Idhah fi Manasikil Haji pada Hasyiyah Ibni Hajar alal Idhah).

Berita Terkait :
1
2
3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:15
01:58
06:38
01:04
05:15
09:25
Viral