News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Waduh! Menkominfo dengan Lantang sebut 'AI' Jadi Modus Baru Penyebaran Hoaks di Pemilu 2024

Waduh, artificial intelligence (AI) jadi modus baru untuk penyebaran hoaks di Pemilu 2024. Hal ini dikatakan Menteri Komunikasi dan Informatika, Budi Arie
Sabtu, 28 Oktober 2023 - 11:22 WIB
Waduh! Menkominfo dengan Lantang sebut 'AI' Jadi Modus Baru Penyebaran Hoaks di Pemilu 2024
Sumber :
  • tim tvOne - Abdul Gani

Jakarta, tvOnenews.com - Waduh, artificial intelligence (AI) jadi modus baru untuk penyebaran hoaks di Pemilu 2024. Hal ini dikatakan Menteri Komunikasi dan Informatika, Budi Arie Setiadi dengan lantang. 

"Ya namanya aja teknologi baru, ntar diadu domba. Sekarang ada konten mukanya kamu, suaranya kamu, padahal bukan kamu. Tapi orang yang diomongin enggak tau, terus marah, ya nanti orang-orang pada saling marah," kata Budi Arie di Jakarta. 

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Menurut dia, pemilu 2019 belum ditemukan teknologi secanggih sekarang yang dapat mengedit foto bisa bergerak-gerak seperti lagi berbicara.

"Ya belum canggih (2019), kalau sekarang kan canggih banget, muka sama suara sama dipikir beneran orang berantem dong," ujarnya.

Sementara Direktur Jenderal Aplikasi Informatika (Dirjen Aptika) Kementerian Komunikasi dan Informatika, Samuel Abrijani Pengerapan (SAP) mencontohkan video Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang diedit menggunakan AI berpidato pakai Bahasa Mandarin.

"Kalau kita lihat dari video yang kemarin itu dan kita coba memahami bahasa pakai penerjemah, isinya sama. Cuma itu mendisinformasikan. Karena kejadiannya seolah-olah diberitakan ini kejadiannya di China saat pertemuan Pak Jokowi ke China kemarin, padahal itu kejadian tahun 2015," ungkapnya.

Oleh karenanya, ia mengatakan pemerintah mengingatkan masyarakat bahwa saat ini sudah mulai penggunaan AI dalam menciptakan disinformasi maupun hoaks karena perkembangan teknologi semakin canggih.

"Ini bagian daripada namanya preventif. Harapan kita masyarakat mulai hati-hati karena penggunaan AI sudah semakin canggih dan sudah bisa digunakan untuk editing-editing. Kuncinya adalah carilah informasi dari sumber-sumbwr terpercaya, khususnya dari media-media. Karena enggak mungkin berita-berita besar tidak diliput oleh media," katanya.

Budi Arie menyebut ada beberapa tips masyarakat agar dapat menangkal hoaks dan disinformasi, diantaranya jangan terpancing berita yang sensasional sehingga dapat memicu emosi serta membuat dan membagikan berita tanpa mengecek kebenarannya terlebih dahulu.

Dua, lanjut dia, pastikan bahwa sumber berita tersebut dipercaya dan memiliki reputasi baik, serta pastikan berita tersebut  didasarkan fakta yang dapat dipertanggungjawabkan dan bukan hanya sekedar opini subjektif.

“Ketiga, bandingkan berita ketika menemukan berita yang terdengar mencolok atau kontroversial. Carilah informasi serupa dari beberapa sumber yanng berbeda untuk memastikan kebenarannya,” bebernya.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Oleh karenanya, Budi Arie mengajak seluruh elemen publik khususnya media untuk secara proaktif membantu mencegah penyebaran hoaks dengan menghadirkan konten jurnalistik yang akurat tepat dan berkualitas. Harapannya, berita terkait pemilu tidak sekedar mencari sensasi belaka.

“Karena rekan-rekan media memiliki andil penting sebagai pilar demokrasi untuk menjaga kualitas dan integritas pemilu. Kepada seluruh masyarakat harus kita terus sama-sama melawan hoaks dengan memeriksa informasi yang diterima, tidak menyebarkan jika mengandung hoaks dan tentu tidak membuat hoaks. Kami harap kita sama-sama bisa mewujudkan pemilu damai 2024,” ujarnya. (aag)

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Tafsir Juz Amma : Surat Al-Lahab - Ustadz Dr. Firanda Andirja

Tafsir Juz Amma : Surat Al-Lahab - Ustadz Dr. Firanda Andirja

Surat Al-Lahab atau Al-Masad menjadi salah satu surat dalam Juz Amma yang secara tegas menyingkap akibat buruk dari permusuhan terhadap dakwah Islam. Surat ke-
Thom Haye Dapat Pesan 'Mengerikan' Usai Antar Persib Juara Paruh Musim: Alarm Keras untuk Sepak Bola Indonesia

Thom Haye Dapat Pesan 'Mengerikan' Usai Antar Persib Juara Paruh Musim: Alarm Keras untuk Sepak Bola Indonesia

Thom Haye, gelandang Persib itu mengaku menerima pesan-pesan mengerikan, bahkan bernuansa ancaman, setelah membawa timnya bertengger di puncak klasemen Super Le
Layanan Pascabencana Tetap Optimal, Telkomsel Siagakan 36 GraPARI di Aceh dan Sumut

Layanan Pascabencana Tetap Optimal, Telkomsel Siagakan 36 GraPARI di Aceh dan Sumut

Seluruh GraPARI di Sumatera dan Aceh tetap beroperasi untuk melayani pelanggan, termasuk memenuhi kebutuhan layanan pascabencana di sejumlah daerah terdampak.
Aurelie Moeremans Buka Luka Lama, Psikolog Jelaskan Proses Panjang Pemulihan Trauma Kekerasan Seksual

Aurelie Moeremans Buka Luka Lama, Psikolog Jelaskan Proses Panjang Pemulihan Trauma Kekerasan Seksual

Aurelie Moeremans buka luka lama lewat Broken Strings. Psikolog jelaskan trauma kekerasan seksual sulit hilang tapi bisa dipulihkan dengan dukungan.
Ancaman Banjir dan Tanah Longsor, BPBD DIY Perpanjang Status Siaga Darurat Bencana hingga Awal Maret 2026

Ancaman Banjir dan Tanah Longsor, BPBD DIY Perpanjang Status Siaga Darurat Bencana hingga Awal Maret 2026

BPBD DI Yogyakarta resmi memperpanjang status siaga darurat bencana hingga awal Maret 2026.
TPK Ternate Catat Pertumbuhan Positif Arus Peti Kemas Sepanjang 2025

TPK Ternate Catat Pertumbuhan Positif Arus Peti Kemas Sepanjang 2025

Terminal Peti Kemas (TPK) Ternate mencatatkan kinerja positif pada arus peti kemas sepanjang tahun 2025.

Trending

Belum usai Euforia Persib Menang Atas Persija, Maung Bandung Dapat Kabar Buruk dari Situasi Federico Barba

Belum usai Euforia Persib Menang Atas Persija, Maung Bandung Dapat Kabar Buruk dari Situasi Federico Barba

Persib Bandung meraih kabar kurang menyenangkan dari Federico Barba usai menumbangkan Persija Jakarta. Bek asal Italia itu kini dikabarkan menjadi incaran tiga klub Serie B.
Juventus Beri Pukulan Telak kepada Emil Audero, Luciano Spalletti Justru Sampaikan Pernyataan Mengejutkan

Juventus Beri Pukulan Telak kepada Emil Audero, Luciano Spalletti Justru Sampaikan Pernyataan Mengejutkan

Pelatih Juventus, Luciano Spalletti, menyampaikan pernyataan mengejutkan setelah menang telak dengan skor 5-0 atas Cremonese. Kiper Timnas Indonesia, Emil Audero, menjadi korbannya.
Kekayaan Timothy Ronald Disorot Usai Terseret Dugaan Penipuan, Ini Sumber Pundi-Pundi Sang Raja Kripto

Kekayaan Timothy Ronald Disorot Usai Terseret Dugaan Penipuan, Ini Sumber Pundi-Pundi Sang Raja Kripto

Kekayaan Timothy Ronald disorot usai terseret dugaan penipuan trading kripto. Ini sumber pundi-pundi Raja Kripto Indonesia.
4 Pemain Kejutan Ini Layak Dipanggil John Herdman ke Timnas Indonesia Era Baru, Ada Andalan Persib dan Persija

4 Pemain Kejutan Ini Layak Dipanggil John Herdman ke Timnas Indonesia Era Baru, Ada Andalan Persib dan Persija

Sebanyak Empat Pemain Kejutan Ini Diprediksi Dipanggil John Herdman ke Timnas Indonesia, Ada Andalan Persib hingga Persija
Xabi Alonso Masuk Bursa Pelatih Manchester United usai Didepak Real Madrid? Media Inggris Beberkan Peluangnya

Xabi Alonso Masuk Bursa Pelatih Manchester United usai Didepak Real Madrid? Media Inggris Beberkan Peluangnya

Media Inggris membahas kemungkinan Manchester United mengejar Xabi Alonso sebagai pelatih baru. Sang juru taktik asal Spanyol baru saja berpisah dengan Real Madrid.
Rezeki Datang Bertubi-tubi! Kondisi Finansial Zodiak 14 Januari 2026: Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, dan Virgo

Rezeki Datang Bertubi-tubi! Kondisi Finansial Zodiak 14 Januari 2026: Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, dan Virgo

Berikut ramalan kondisi finansial zodiak pada 14 Januari 2026 untuk enam zodiak pertama, Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, dan Virgo.
3 Pemain Persib Bandung yang Pernah Berseragam Ajax Amsterdam, Gaston Avila akan Menyusul?

3 Pemain Persib Bandung yang Pernah Berseragam Ajax Amsterdam, Gaston Avila akan Menyusul?

Gaston Avila segera menyusul? Beberapa nama-nama tenar ini ternyata pernah berseragam Ajax Amsterdam sebelum akhirnya menjadi andalan bersama Persib Bandung.
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT