News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Ini Kronologi Penembakan Mantan PM Jepang, Shinzo Abe 

Mantan Perdana Menteri Jepang Shinzo Abe, ditembak ketika menyampaikan pidato di wilayah Nara, menurut media Jepang, NHK, Jumat (8/7/2022). Berikut kronologinya
Jumat, 8 Juli 2022 - 15:27 WIB
Mantan PM Jepang Shinzo Abe ditembak saat berpidato
Sumber :
  • APTN

Jakarta - Mantan Perdana Menteri (PM) Jepang Shinzo Abe, ditembak ketika menyampaikan pidato di wilayah Nara, menurut media Jepang, NHK, Jumat (8/7/2022).

Melansir dari thejapantimes, kronologis penembakan Shinzo Abe terjadi pukul 11.30 waktu setempat, saat ia sedang memberikan pidato politik dalam kampanyenya di depan Stasiun Yamato Saidaiji.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Tiba-tiba terdengar suara tembakan dan kemudian Abe terjatuh dan mengalami pendarahan.

Dari saksi mata di lokasi, ketika Abe berpidato, ada seorang pria datang dari belakang dan melepaskan dua tembakan.

“Tembakan pertama terdengar seperti bazoka mainan, dan pria itu kemudian mundur setelah yang pertama,” kata seorang saksi.

Setelah penyerang melepaskan tembakan kedua, sejumlah besar asap putih muncul, tambahnya.

Seorang anggota DPR dari LDP mengatakan ada informasi yang menyebutkan bahwa Abe tertembak di bagian kiri tubuh bagian atas.

NHK dan Kyodo sama-sama melaporkan bahwa Abe dibawa ke rumah sakit. 

Ketika dibawa ke rumah sakit, Abe tidak menunjukkan tanda-tanda vital fungsi tubuh.

"Menurut Pemadam Kebakaran Kota Nara, mantan Perdana Menteri Shinzo Abe, yang diserang di Kota Nara, tidak sadarkan diri dan tampaknya mengalami henti jantung," ujar laporan terbaru media itu.

Kondisi Abe saat ini dikabarkan masih belum bisa dijelaskan secara pasti akibat pendarahan di dekat dadanya itu. 

Sementara tersangka penembak Shinzo Abe langsung disergap di lokasi. Dari hasil pemeriksaan, pelaku bernama Tetsuya Yamagami, mantan Anggota Pasukan Bela Diri Jepang, menurut sumber di pemerintahan.

Yamagami adalah pria berusia 41 tahun dan merupakan warga kota di kawasan barat itu.

Pemerintah Jepang hingga kini masih memastikan kondisi Abe. Kepala Sekretaris Kabinet Hirokazu Matsuno mengatakan kepada pers bahwa aksi brutal dalam bentuk apa pun tidak boleh ditoleransi.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

"Kami mengutuk keras aksi ini," kata juru bicara pemerintah itu.

Sedangkan Tetsuya Yamagami, ditangkap atas tuduhan percobaan pembunuhan. (aln/put)

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

'Bawa Aku sebagai Gantinya', Terungkap Pesan Terakhir Reza Arap Usai Lula Lahfah Ditemukan Meninggal

'Bawa Aku sebagai Gantinya', Terungkap Pesan Terakhir Reza Arap Usai Lula Lahfah Ditemukan Meninggal

Kepergian Lula Lahfah meninggalkan duka mendalam, termasuk bagi sang kekasih, konten kreator Reza Arap Oktovian, yang menuliskan ungkapan pilu di media sosial.
Salah Bisa Fatal! Begini Cara Membedakan Nyeri Dada Akibat GERD dan Serangan Jantung

Salah Bisa Fatal! Begini Cara Membedakan Nyeri Dada Akibat GERD dan Serangan Jantung

Nyeri dada bisa disebabkan GERD atau serangan jantung. Dokter jelaskan cara membedakan keduanya agar tak salah penanganan.
Arsenal Gigit Jari! Target Transfer Arteta Satu per Satu Jatuh ke Tangan Rival

Arsenal Gigit Jari! Target Transfer Arteta Satu per Satu Jatuh ke Tangan Rival

Target transfer Mikel Arteta satu per satu direbut rival Premier League. Arsenal terancam menutup bursa Januari tanpa amunisi baru untuk memperkuat skuad.
Alasan Jurgen Klopp Ulur Tawaran Real Madrid: Terlalu Sering Pecat Pelatih hingga Komposisi Skuad yang Tak Sesuai

Alasan Jurgen Klopp Ulur Tawaran Real Madrid: Terlalu Sering Pecat Pelatih hingga Komposisi Skuad yang Tak Sesuai

Jurgen Klopp akhirnya ungkap alasan kenapa dirinya seolah kerpa menghindar ketika ditanya awak media soal potensi menjadi pelatih Real Madrid di masa mendatang.
Longsor Cisarua Bandung Barat Timbun 30 Rumah, Enam Orang Tewas dan Puluhan Masih Dicari

Longsor Cisarua Bandung Barat Timbun 30 Rumah, Enam Orang Tewas dan Puluhan Masih Dicari

Longsor Cisarua Bandung Barat menimbun 30 rumah di Pasirlangu. Enam orang tewas, puluhan masih dicari, ratusan warga mengungsi.
Wakil MPR RI Edhi Baskoro di Hari Gizi Nasional: Pemenuhan Gizi Bukan Semata Isu Kesehatan

Wakil MPR RI Edhi Baskoro di Hari Gizi Nasional: Pemenuhan Gizi Bukan Semata Isu Kesehatan

Wakil Ketua MPR RI Edhie Baskoro Yudhoyono mengatakan bahwa pemenuhan gizi bukan hanha semata isu kesehatan saja, tapi amanat konstitusi dan bagian yang tak terpisahkan dari keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia.

Trending

Lula Lahfah Sempat Ungkap Kronologi Gejala Penyakitnya, dari Meriang Kini Pacar Reza Arap itu Meninggal Dunia

Lula Lahfah Sempat Ungkap Kronologi Gejala Penyakitnya, dari Meriang Kini Pacar Reza Arap itu Meninggal Dunia

Selebgram Lula Lahfah, pacar Reza Arap ditemukan meninggal dunia di unit apartemen di Jaksel, Jumat (23/1/2026). Ia sempat mengungkap gejala penyakitnya viral.
Dikabarkan Overdosis? Polisi Bilang Begini Soal Selebgram Lula Lahfah Meninggal Dunia

Dikabarkan Overdosis? Polisi Bilang Begini Soal Selebgram Lula Lahfah Meninggal Dunia

Dunia maya digegerkan dengan adanya informasi soal selebgram Lula Lahfah ditemukan meninggal dunia di Apartemen Essence Dharmawangsa, Jakarta Selatan, Jumat (23/1/2026) malam.
Dirumorkan karena GERD, Surat Keterangan Meninggal Dunia Lula Lahfah Viral dan Terungkap Penyebab Kematiannya

Dirumorkan karena GERD, Surat Keterangan Meninggal Dunia Lula Lahfah Viral dan Terungkap Penyebab Kematiannya

Heboh kabar meninggalnya pacar Reza Arap, Lula Lahfah. Polisi pun memberikan penjelasan lengkapnya.
Cuaca Hari Ini 24 Januari 2026: Ini Penyebab Angin Kencang dan Potensi Hujan di Sejumlah Wilayah

Cuaca Hari Ini 24 Januari 2026: Ini Penyebab Angin Kencang dan Potensi Hujan di Sejumlah Wilayah

Cuaca hari ini 24 Januari 2026 dipengaruhi hujan dan angin kencang. Simak penjelasan BMKG soal kenapa angin kencang hari ini dan wilayah terdampak.
Selebgram Lula Lahfah Dikabarkan Meninggal Dunia, Trending di X Kekasih Reza Arap Itu Disebut OD

Selebgram Lula Lahfah Dikabarkan Meninggal Dunia, Trending di X Kekasih Reza Arap Itu Disebut OD

Akun instagram milik selebgram sekaligus artis Lula Lahfah diserbu netizen usai kekasih dari Reza Arap itu dikabarkan meninggal dunia.
Bukan Reza Arab, Ini Orang Pertama yang Punya Firasat Soal Keadaan Lula Lahfah Sebelum Ditemukan Meninggal Dunia

Bukan Reza Arab, Ini Orang Pertama yang Punya Firasat Soal Keadaan Lula Lahfah Sebelum Ditemukan Meninggal Dunia

Kabar duka datang dari kekasih Reza Arab, Lula Lahfah yang ditemukan meninggal dunie di apartemennya di kawasan Jakarta Selatan.
Lula Lahfah Meninggal di Usia 26 Tahun, Ini 4 Penyakit yang Dideritanya Selama Ini

Lula Lahfah Meninggal di Usia 26 Tahun, Ini 4 Penyakit yang Dideritanya Selama Ini

Kabar meninggalnya Selebgram Lula Lahfah mengejutkan banyak orang. Tak terkecuali para teman dan fansnya.
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT