News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Pergerakan Politik Sangat Cepat, Zulkifli Hasan Sebut Koalisi Indonesia Maju Kembali Gelar Rapat di Kediaman Prabowo Sabtu Sore

Ketua Umum DPP Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan (Zulhas) menyebut petinggi partai anggota Koalisi Indonesia Maju (KIM) kembali rapat membahas bakal calon wakil presiden (cawapres) pada Sabtu sore.
Sabtu, 21 Oktober 2023 - 05:38 WIB
Ketua Umum DPP Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan
Sumber :
  • Antara

Jakarta, tvOnenews.com-Ketua Umum DPP Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan (Zulhas) menyebut petinggi partai anggota Koalisi Indonesia Maju (KIM) kembali rapat membahas bakal calon wakil presiden (cawapres) pada Sabtu sore.  Zulkifli juga menyebut Prabowo Subianto telah mengantongi satu nama bakal cawapres yang disepakati partai-partai anggota Koalisi Indonesia Maju.

“Karena sudah beberapa hari tidak bertemu, (diskusi) berlanjut besok sore (21/10),” kata Zulkifli di rumah dinasnya, Kompleks Menteri Widya Chandra, Jakarta, Jumat malam (20/10), selepas menerima kedatangan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Walaupun demikian, dia tidak menampik kemungkinan ada deklarasi bakal cawapres setelah pertemuan itu.

“Ya, semua bisa terjadi,” kata Zulhas, yang saat menemui wartawan didampingi oleh Sekretaris Jenderal DPP PAN Eddy Soeparno.

Dalam kesempatan yang sama, Zulkifli menyebut Prabowo telah mengantongi satu nama bakal cawapres yang disepakati partai-partai anggota Koalisi Indonesia Maju.

Koalisi itu merupakan gabungan Partai Gerindra, Partai Golkar, PAN, Partai Bulan Bintang, Partai Gelora Indonesia, Partai Garuda, PRIMA, dan Partai Demokrat.

“Ada satu yang disepakati. Nanti coba ditanyakan kepada Pak Prabowo, sudah di kantong beliau. Itu ada yang terima dan ada yang tidak diterima. Jadi sebetulnya yang disepakati partai-partai sudah ada namanya di kantong Pak Prabowo. Sekarang kita lihat, tentu perkembangan politik cepat,” kata Zulkifli.

Walaupun demikian, Zulkifli Hasan (Zulhas) enggan menyebut nama itu karena tidak ingin mendahului Prabowo yang memimpin gabungan partai pengusung Koalisi Indonesia Maju (KIM).

“Ya, satu, masa namanya dua. Nama itu sudah ada di kantong Pak Prabowo. Saya gak boleh mendahului. Saya tidak boleh mendahului,” kata Ketua Umum PAN.

Prabowo, yang mengenakan atasan berwarna hitam, tiba di rumah dinas Zulhas pada pukul 19.55 WIB. Mobil pribadi Prabowo dengan nomor polisi B 108 PSD, terparkir di halaman dalam rumah Zulhas.

tvonenews

Zulkifli Hasan, yang mengenakan atasan biru muda, menyambut Prabowo di teras rumah. Di kediaman Zulhas, ada juga Sekretaris Jenderal PAN Eddy Soeparno.

Tidak lama setelah Prabowo datang, Ketua Umum DPP Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), Sekretaris Jenderal (Sekjen) DPP Partai Demokrat Teuku Riefky Harsya, dan Sekjen DPP Partai Gerindra Ahmad Muzani tiba. Kemudian, ada juga Menteri Investasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Bahlil Lahadalia juga menyambangi rumah dinas Zulhas.

Namun, Zulkifli membantah kedatangan Bahlil terkait urusan pilpres. Dia menyebut Bahlil ke rumahnya untuk menerima informasi soal lawatan Zulhas mendampingi Presiden RI Joko Widodo ke China dan Arab Saudi.

Prabowo Subianto saat ini menjadi satu-satunya bakal calon presiden yang belum mengumumkan bakal cawapresnya sekaligus belum mendaftar ke KPU RI. Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI membuka pendaftaran untuk pasangan bakal calon presiden dan bakal calon wakil presiden sejak Kamis (19/10).

Dua bakal capres dan bakal cawapres lainnya, yaitu pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar dan Ganjar Pranowo-Mahfud Md mendaftarkan diri mereka lebih dulu pada hari pertama pendaftaran dibuka oleh KPU.

Walaupun demikian, Koordinator Staf Khusus Presiden Ari Dwipayana, pada Jumat, menyebut Prabowo mengajukan dua surat izin mencalonkan diri maju Pilpres 2024 dan cuti kepada Presiden RI. Presiden Joko Widodo juga telah menyetujui dua surat tersebut.

Pendaftaran bakal calon presiden dan wakil presiden dijadwalkan pada 19 Oktober 2023 sampai dengan 25 November 2023.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Berdasarkan UU No.7/2017 tentang Pemilu pasangan calon presiden dan wakil presiden diusulkan oleh partai politik atau gabungan partai politik peserta pemilu yang memenuhi persyaratan perolehan kursi paling sedikit 20 persen dari jumlah kursi DPR atau memperoleh 25 persen dari suara sah secara nasional pada pemilu anggota DPR sebelumnya.

Saat ini ada 575 kursi di parlemen sehingga pasangan calon presiden dan wakil presiden pada Pilpres 2024 harus memiliki dukungan minimal 115 kursi di DPR RI. Bisa juga pasangan calon diusung oleh parpol atau gabungan parpol peserta Pemilu 2019 dengan total perolehan suara sah minimal 34.992.703 suara.*(SAA/bwo)

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Pengakuan Paddy Pimblett Sebelum UFC 324: Lebih Berhasrat Lawan Ilia Topuria daripada Justin Gaethje

Pengakuan Paddy Pimblett Sebelum UFC 324: Lebih Berhasrat Lawan Ilia Topuria daripada Justin Gaethje

Paddy Pimblett terang-terangan mengatakan jika dia sebetulnya sudah siap apabila langsung dihadapkan dengan pemegang sabuk kelas ringan interim, Ilia Topuria.
Marak Aksi Teror Menimpa Konten Kreator, Ini Janji Polda Metro Jaya

Marak Aksi Teror Menimpa Konten Kreator, Ini Janji Polda Metro Jaya

Direktur Reserse Kriminal Umum (Dirskrimum) Polda Metro Jaya, Kombes Iman Imanuddin angkat bicara soal maraknya konten kreator atau influencer yang mendapat ancaman dan teror di kediaman pribadinya.
Cuan Datang Berlimpah! Kondisi Finansial Zodiak 9 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Cuan Datang Berlimpah! Kondisi Finansial Zodiak 9 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Berikut ramalan kondisi finansial zodiak pada 9 Januari 2026 untuk enam zodiak kedua, di antaranya Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces.
Pencarian Korban Banjir Bandang di Pulau Siau Terkendala Hujan dan Angin, Korban Jiwa Bertambah Jadi 17 Orang

Pencarian Korban Banjir Bandang di Pulau Siau Terkendala Hujan dan Angin, Korban Jiwa Bertambah Jadi 17 Orang

Korban jiwa akibat banjir bandang yang menerjang beberapa desa dan kelurahan di Pulau Siau, Kabupaten Kepulauan Siau-Tagulandang-Biaro (Sitaro), Sulawesi Utara terus bertambah
Klasemen Terbaru Liga Inggris 2025-2026: Manchester United dan Chelsea Kompak Disalip Kuda Hitam, Arsenal Penuh Senyum

Klasemen Terbaru Liga Inggris 2025-2026: Manchester United dan Chelsea Kompak Disalip Kuda Hitam, Arsenal Penuh Senyum

Para fans Arsenal bisa tersenyum lebar jika melihat klasemen terbaru Liga Inggris 2025-2026. Sedangkan Manchester United dan Chelsea  harus turun peringkat.
Status Pintu Air Pasar Ikan Siaga 2, BPBD DKI Jakarta Minta Daerah Ini Waspadai Banjir

Status Pintu Air Pasar Ikan Siaga 2, BPBD DKI Jakarta Minta Daerah Ini Waspadai Banjir

Pada Kamis pukul 04.00 WIB, tinggi muka air Pintu Air Pasar Ikan mengalami kenaikan menjadi 205 cm sehingga statusnya menjadi Siaga atau Siaga 2.

Trending

Media Belanda Ingatkan Timnas Indonesia soal Masa Kelam John Herdman, Pernah Alami Kekerasan hingga Nyaris Kehilangan Nyawa

Media Belanda Ingatkan Timnas Indonesia soal Masa Kelam John Herdman, Pernah Alami Kekerasan hingga Nyaris Kehilangan Nyawa

Media Belanda menyoroti masa lalu kelam John Herdman, pelatih baru Timnas Indonesia yang pernah mengalami kekerasan brutal hingga nyaris kehilangan nyawa.
Komdigi dan KPI Digeruduk Massa Aksi Buntut Pandji Pragiwaksono Singgung Ormas Keagamaan Kelola Tambang Lewat Tayangan Mens Rea

Komdigi dan KPI Digeruduk Massa Aksi Buntut Pandji Pragiwaksono Singgung Ormas Keagamaan Kelola Tambang Lewat Tayangan Mens Rea

Kantor Kemeneterian Komunikasi dan Digital (Komdigi) serta Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) Pusat menjadai sasaran aksi unjuk rasa oleh massa dari Muhammadiyah dan Nahdlatul Ulama (NU) pada Rabu (7/1/2026).
Seusai Pecat Ruben Amorim, Aktivitas Transfer Manchester United Langsung Memanas!

Seusai Pecat Ruben Amorim, Aktivitas Transfer Manchester United Langsung Memanas!

Manchester United dilaporkan langsung tancap gas di bursa transfer musim dingin, hanya beberapa hari setelah mengambil keputusan besar dengan memecat manajer Ruben Amorim.
PSSI Ambil Langkah Berani, Rekam Jejak John Herdman Bikin Asia Tenggara Terkejut

PSSI Ambil Langkah Berani, Rekam Jejak John Herdman Bikin Asia Tenggara Terkejut

Penunjukan John Herdman sebagai pelatih baru timnas Indonesia langsung menyita perhatian publik sepak bola Asia.
Prediksi Arsenal vs Liverpool 9 Januari 2026, Benteng Angker Emirates Jadi Ancaman Serius The Reds

Prediksi Arsenal vs Liverpool 9 Januari 2026, Benteng Angker Emirates Jadi Ancaman Serius The Reds

Arsenal akan menghadapi Liverpool pada pekan ke-21 Premier League 2025/2026. Sang Juara bertahan terancam tumbang di benteng angker Emirates? Simak prediksinya.
Rezeki Mengalir Deras! Kondisi Finansial Zodiak 9 Januari 2026: Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, dan Virgo

Rezeki Mengalir Deras! Kondisi Finansial Zodiak 9 Januari 2026: Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, dan Virgo

Berikut ramalan kondisi finansial zodiak 9 Januari 2026 untuk enam zodiak pertama, antara lain Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, dan Virgo.
Liga Malaysia Terancam Tak Diakui, AFC Blak-blakan Bongkar Ancaman Serius Ini

Liga Malaysia Terancam Tak Diakui, AFC Blak-blakan Bongkar Ancaman Serius Ini

Sepak bola Malaysia terancam memasuki masa kelam menyusul peringatan keras dari Sekretaris Jenderal Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC), Datuk Seri Windsor Paul John. Ia menegaskan bahwa Malaysia berpotensi menghadapi sanksi serius dari Federasi Sepak Bola Internasional (FIFA) jika Asosiasi Sepak Bola Malaysia (FAM) benar-benar dijatuhi hukuman skorsing.
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT