LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Wadah Kemitraan Penanggulangan TBC Termasuk Bakrie Center Foundation Luncurkan Buku Pedoman Kemitraan Percepatan Penanggulangan Tuberkulosis.
Sumber :
  • Istimewa

Mitra Anggota WKPTB Termasuk Bakrie Center Foundation Luncurkan Buku Pedoman Kemitraan Percepatan Penanggulangan TBC

Wadah Kemitraan Penanggulangan Tuberkulosis atau WKPTB termasuk Bakrie Center Foundation telah meluncurkan buku Pedoman Kemitraan Percepatan Penanggulangan TBC.

Rabu, 3 April 2024 - 16:47 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Wadah Kemitraan Penanggulangan Tuberkulosis atau WKPTB meluncurkan buku Pedoman Kemitraan Percepatan Penanggulangan Tuberkulosis (TBC). 

Peluncuran ini dalam memperingati Hari Tuberkulosis Sedunia 2024.

Buku ini merupakan hasil tulisan dari mitra-mitra anggota WKPTB antara lain USAID LEAP, Stop TB Partnership Indonesia (STPI), Bakrie Center Foundation (BCF), Dompet Dhuafa, USAID Prevent TB, KADIN, USAID Bebas TB, PERDOKI, JETSET, YAHINTARA, KOMLI TB, POP TB, Ikatan Psikolog Klinis Indonesia, LazisMu, MPKU Pengurus Pusat Muhammadiyah, Forum Rektor Indonesia, Majelis Kesehatan PP ‘Aisyiyah, Ikatan Arsitek Indonesia, ADINKES, PPNI, PR Konsorsium Komunitas Penabulu-STPI dan IAKMI.

Proses penyusunan Buku Pedoman ini juga dikawal oleh kementerian/lembaga terkait yaitu Kemenko PMK, Kemenkes, Kemendagri, Kemendes PDTT, dan Setkab.

Baca Juga :

Terdapat 58 mitra anggota WKPTB terdiri dari 7 kementerian/lembaga dan 51 unsur non pemerintah meliputi akademisi, dunia usaha, Non-Government Organization (NGO), dan media.

Cakupan wilayah kerja 14 dari 51 mitra anggota WKPTB unsur non pemerintah berada di 34 provinsi 190 kab/kota dengan beragam bidang keahlian dan kapasitas. Orkestrasi kemitraan dapat menjadi modal untuk mendukung percepatan pencapaian target eliminasi 2030.
 
Hal ini disampaikan R. Budiono Subambang selaku Plt. Deputi Bidang Koordinasi Peningkatan Kualitas Kesehatan dan Pembangunan Kependudukan Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Kemenko PMK) yang mewakili Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan, Prof. Muhadjir Effendy.

Menurutnya, penyusunan buku Pedoman Kemitraan Percepatan Penanggulangan TBC ini merupakan suatu langkah strategis untuk mendorong pengembangan dan penguatan kemitraan di pusat dan daerah serta mengajak semua mitra WKPTB, kementerian, lembaga, dan pemerintah daerah untuk menyosialisasikan pedoman ini secara luas.

“Dengan semakin banyak pihak yang terlibat dan berperan aktif, kita dapat mempercepat pencapaian target eliminasi TBC. Selain itu saya minta agar Mitra WKPTB dan Pemerintah daerah bekerja langsung pada target sasaran orang terduga dan terdampak TBC, agar upaya dan sumber daya yang disediakan dapat dirasakan manfaatnya,” jelas Budiono dalam keterangannya, Rabu (3/4/2024).  
 
Sementara, Ketua Dewan Pembina Stop TB Partnership Indonesia (STPI), Yaser Raimi Panigoro, MBA selaku Pengarah WKPTB dari unsur non pemerintah menyampaikan, Perpres No.67 sudah mencantumkan ‘Apa yang perlu dilakukan’ dan ‘Siapa yang perlu terlibat’.

"Sekarang dengan adanya buku panduan kemitraan ini, kami berharap akan menjadi langkah selanjutnya untuk para pemangku kepentingan lebih memahami  ‘Bagaimana melakukannya’, yang kemudian bertranslasi menjadi lebih banyak aksi nyata di lapangan,” terangnya dalam pembukaan peluncuran buku tersebut.

Buku pedoman kemitraan percepatan penanggulangan tuberkulosis memberikan gambaran bagaimana pelaksanaan kemitraan Percepatan Penanggulangan Tuberkulosis (P2TB) yang telah berjalan di WKPTB.

Buku pedoman ini diharapkan dapat memberi kontribusi positif, membawa manfaat yang besar dan digunakan sebagai referensi bagi daerah yang akan membentuk kemitraan percepatan penanggulangan TBC dalam Tim Percepatan Penanggulangan Tuberkulosis (TP2TB) daerah.

Indonesia masih masuk dalam delapan negara-negara dengan beban tinggi (87%) kasus TBC dunia, yaitu India 27%; Indonesia 10%; China 7,1%; Filipina 7%; Pakistan 5,7%; Nigeria 4,5%; Bangladesh 3,6%; dan Republik Demokratik Kongo 3%, Indonesia menjadi penyumbang nomor dua kasus terbanyak.

Hal tersebut bukan prestasi yang patut dibanggakan, namun harus dijadikan tantangan agar dapat terpacu, bersinergi, dan berkolaborasi membangun orkestrasi upaya mengakhiri epidemi TBC di bumi Indonesia.

"Mengenang Hari TBC Sedunia setiap 24 Maret 2024, kita diingatkan kembali akan pentingnya upaya bersama dalam mengakhiri epidemi TBC yang masih menjadi tantangan global, termasuk di Indonesia," tuturnya.

Buku Pedoman Kemitraan Penanggulangan Tuberkulosis terdiri dari  8 panduan meliputi Panduan Pembentukan Kemitraan Percepatan Penanggulangan Tuberkulosis, Panduan Mobilisasi Sumber Daya Kemitraan Percepatan Penanggulangan Tuberkulosis, Panduan Advokasi Penanggulangan TBC, Panduan Pemberdayaan Masyarakat, Panduan Edukasi Masyarakat, Panduan Mitigasi Dampak Psikososial Bagi Orang Terdampak TBC, Panduan Pemberdayaan Ekonomi Bagi Orang Terdampak TBC dan Panduan Monitoring Evaluasi Kemitraan P2TB. 
 
Peluncuran dan sosialisasi singkat dari buku pedoman dilaksanakan secara hybrid dengan mengundang Kementerian dan Lembaga yang tergabung dalam Tim Percepatan Penanggulangan TBC (TP2TB) Pusat, mitra-mitra anggota WKPTB dan mitra lainnya Forkompinda dan organisasi perangkat daerah terkait di Pemerintah Daerah Provinsi/ Kabupaten/Kota, Forkompincam, Pemerintah Desa, kader kesehatan dan kader Pembangunan manusia.

Selain peluncuran buku, kegiatan juga diisi dengan talkshow berbagi praktik baik yang dilakukan oleh perwakilan mitra WKPTB bidang mobilisasi sumber daya kemitraan percepatan penanggulangan Tuberkulosis, advokasi penanggulangan TBC, pemberdayaan masyarakat, edukasi masyarakat, mitigasi dampak psikososial, pemberdayaan ekonomi terdampak TBC, serta monitoring evaluasi kemitraan P2TB.

Talkshow yang terdiri dari 4 sesi tersebut, menceritakan proses dan tujuan dari setiap praktik baik yang telah dilakukan oleh mitra-mitra WKPTB. 

Bakrie Center Foundation menjadi salah satu pengisi talkshow yang berbagai pengalaman praktik baik dalam upaya edukasi serta pemberdayaan masyarakat.

Syaputrie Rahmadhanie, Head Leadership & Sustainable Development BCF menyebutkan program Leadership Experience & Development (LEAD Indonesia) dan Campus Leaders Program mendukung peningkatan kapasitas para pegiat sosial yang salah satunya aktif dalam kegiatan penanggulangan Tuberkulosis. 

“Sejak 2018, melalui LEAD Indonesia BCF telah meningkatkan wawasan juga kemampuan para pegiat sosial dari cluster pendidikan, lingkungan, dan pastinya eliminasi TBC. Terkait dengan cluster eliminasi TBC, dari program LEAD Indonesia saat ini kami telah bekerja sama dengan 24 lembaga pemerhati TBC yang tersebar di 21 provinsi di Indonesia dan telah bergerak di 161 kabupaten/kota. Selain itu, untuk mendorong anak-anak muda menjadi agent of change dalam usaha penanggulangan TBC,” tutur Syaputrie. 

Buku ini dapat diakses di website KemenkoPMK di sini.

Harapannya buku pedoman kemitraan percepatan penanggulangan TBC ini dapat menjadi acuan bagi seluruh mitra dan masyarakat yang ingin berkontribusi dalam mempercepat eliminasi TBC 2030.(lkf)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Hotman Paris Desak Produser Film Vina: Sebelum 7 Hari Cepat Atau Lambat Segera Lakukan Ini, Singgung Kondisi Makam Vina Cirebon

Hotman Paris Desak Produser Film Vina: Sebelum 7 Hari Cepat Atau Lambat Segera Lakukan Ini, Singgung Kondisi Makam Vina Cirebon

Hotman Paris menyarakan produser film Vina: Sebelum 7 Hari lakukan ini. Sebagai pengacara keluarga Vina, dia menyinggung keuntungan hingga makam Vina Cirebon.
Usai PDIP, Ini Delapan Parpol Non Parlemen di Lumajang yang Bergabung dengan Gerindra di Pilkada 2024

Usai PDIP, Ini Delapan Parpol Non Parlemen di Lumajang yang Bergabung dengan Gerindra di Pilkada 2024

Setelah PDIP mendeklarasikan berkoalisi dengan Gerindra di Pilkada 2024, delapan partai politik di Lumajang kini turut bergabung dengan Gerindra.
Heboh Juru Parkir Liar Patok Tarif Hingga Rp50 Ribu di JIS, Polisi Kali Ini Tidak Main-Main, Awas Saja

Heboh Juru Parkir Liar Patok Tarif Hingga Rp50 Ribu di JIS, Polisi Kali Ini Tidak Main-Main, Awas Saja

Polisi bakal menindak tegas juru parkir liar yang meresahkan masyarakat di kawasan Jakarta International Stadium (JIS), Tanjung Priok, wilayah Jakarta Utara.
Baca Doa Pelunas Utang dari Rasulullah SAW ini, Ustaz Syafiq Riza Basalamah Bilang Utang Sebesar Gunung Dijamin Lunas

Baca Doa Pelunas Utang dari Rasulullah SAW ini, Ustaz Syafiq Riza Basalamah Bilang Utang Sebesar Gunung Dijamin Lunas

Ustaz Syafiq Riza Basalamah menjelaskan amalan yang bisa dilakukan dari Rasulullah SAW untuk membantu utang lunas meski sebesar gunung. Simak penjelasan berikut
Jokowi Blak-blakan Ultimatum Israel: Berhenti Serang Palestina!

Jokowi Blak-blakan Ultimatum Israel: Berhenti Serang Palestina!

Presiden Joko Widodo (Jokowi) kembali ultimatum Israel soal serangan mereka ke wilayah Palestina.
Sekjen PBB Dukung Proposal Gencatan Senjata Gaza yang Diumumkan Biden

Sekjen PBB Dukung Proposal Gencatan Senjata Gaza yang Diumumkan Biden

Sekjen PBB Antonio Guterres menyambut baik peta jalan gencatan senjata di Jalur Gaza serta pembebasan sandera antara Israel dan kelompok Palestina, Hamas, yang diumumkan oleh Presiden AS Joe Biden.
Trending
Kasus Pembunuhan Vina di Cirebon Disinyalir Ada Obstruction of Justice, Kompolnas Sebut Pengacara, Praktisi Hukum  : Pelakunya Polisi

Kasus Pembunuhan Vina di Cirebon Disinyalir Ada Obstruction of Justice, Kompolnas Sebut Pengacara, Praktisi Hukum : Pelakunya Polisi

Kasus pembunuhan sejoli muda Vina dan Eky di Cirebon, Jawa Barat terus menyita perhatian publik usai terdapat kejanggalan dalam pengungkapannya oleh kepolisian.
Kabar Baik Soal Situasi Shin Tae-yong dan Elkan Baggott Jelang Kualifikasi Piala Dunia 2026, Delegasi FIFA Berkunjung ke Indonesia

Kabar Baik Soal Situasi Shin Tae-yong dan Elkan Baggott Jelang Kualifikasi Piala Dunia 2026, Delegasi FIFA Berkunjung ke Indonesia

Kabar baik soal situasi Shin Tae-yong dan Elkan Baggott jelang Kualifikasi Piala Dunia 2026, hingga kabar tentang delegasi FIFA yang berkunjung ke Indonesia.
Sekalipun Timnas Indonesia Kekurangan Pemain di Lini Depan, Shin Tae-yong Tetap Saja Tak akan Panggil 3 Striker Naturalisasi Ini

Sekalipun Timnas Indonesia Kekurangan Pemain di Lini Depan, Shin Tae-yong Tetap Saja Tak akan Panggil 3 Striker Naturalisasi Ini

Walaupun masih ada sejumlah striker naturalisasi yang tampil luar biasa di Liga 1, namun Shin Tae-yong tetap tidak mau memilih pemain itu ke Timnas Indonesia.
Terseret Pusaran Kasus Pembunuhan Vina dan Eky, Anak Eks Bupati Cirebon Ceritakan Pengalaman Ekstrim

Terseret Pusaran Kasus Pembunuhan Vina dan Eky, Anak Eks Bupati Cirebon Ceritakan Pengalaman Ekstrim

Kasus pembunuhan sejoli muda Vina dan Eky di Cirebon, Jawa Barat terus menyita perhatian publik usai sejumlah kejanggalan dalam pengungkapannya oleh kepolisian.
Padahal Sudah Kasih Lampu Hijau, 3 Pemain Keturunan Belanda Ini Malah Tak Dipilih Indra Sjafri ke Timnas Indonesia U20 untuk Turnamen Toulon

Padahal Sudah Kasih Lampu Hijau, 3 Pemain Keturunan Belanda Ini Malah Tak Dipilih Indra Sjafri ke Timnas Indonesia U20 untuk Turnamen Toulon

Meski pernah menyatakan tertarik bermain untuk tanah leluhurnya, namun pemain keturunan Belanda ini justru tak dipanggil Indra Sjafri ke Timnas Indonesia U20.
Angkasa Pura 1 dan 2 Bakal Segera Bubar, PSSI Beri Kabar Baik soal Situasi Shin Tae-yong dan Elkan Baggott Jelang Kualifikasi Piala Dunia 2026

Angkasa Pura 1 dan 2 Bakal Segera Bubar, PSSI Beri Kabar Baik soal Situasi Shin Tae-yong dan Elkan Baggott Jelang Kualifikasi Piala Dunia 2026

Angkasa Pura 1 dan 2 bakal segera bubar, PSSI beri kabar baik soal situasi Shin Tae-yong dan Elkan Baggott jelang kualifikasi Piala Dunia 2026 merupakan dua berita paling populer.
5 Fakta Persib Juara Liga 1 2023/2024, Dari Tak Pernah di Puncak Klasemen Hingga Sapu Bersih Championship Series

5 Fakta Persib Juara Liga 1 2023/2024, Dari Tak Pernah di Puncak Klasemen Hingga Sapu Bersih Championship Series

Persib Bandung memastikan diri menjadi juara ketika menaklukan Madura United dengan skor akhir agregat 6-1. 
Selengkapnya
Viral
Jadwal Hari Ini
Jam
Jadwal Acara
Kabar Petang Pilihan
17:00 - 18:30
Kabar Petang
18:30 - 20:00
Apa Kabar Indonesia Malam
20:00 - 21:00
Kabar Utama
21:00 - 22:00
Indonesia Dalam Peristiwa
22:00 - 23:00
One Pride Mixed Martial Arts
Selengkapnya