News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Jakarta Lengang Jelang Tahun Baru, Polisi Sebut Puncak Arus Mudik Nataru Sudah Terlewati

Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya melaporkan bahwa situasi arus lalu lintas di wilayah DKI Jakarta, baik di jalur arteri maupun jalan tol, terpantau lancar dan tidak mengalami kepadatan berarti menjelang perayaan Tahun Baru 2026.
Sabtu, 27 Desember 2025 - 18:43 WIB
Para personel saat memantau layar besar di RTMC yang menampilkan kondisi jalan dari berbagai titik di Kota Jakarta.
Sumber :
  • Antara

Jakarta, tvOnenews.com - Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya melaporkan bahwa situasi arus lalu lintas di wilayah DKI Jakarta, baik di jalur arteri maupun jalan tol, terpantau lancar dan tidak mengalami kepadatan berarti menjelang perayaan Tahun Baru 2026.

Kondisi Jakarta yang cenderung sepi ini disebabkan oleh sebagian besar warga yang sudah melakukan perjalanan mudik lebih awal. Hal tersebut disampaikan oleh Kabag Ops Ditlantas Polda Metro Jaya, Kompol Robby Hefados.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

“Karena saat ini masyarakat kita sudah berada di kampung halamannya masing-masing," ujar Robby di Jakarta, Sabtu (27/12).

Robby menjelaskan bahwa puncak arus keberangkatan warga dari Jakarta telah terjadi pada 24 Desember lalu. Tanggal tersebut merupakan hari kerja terakhir sebelum diterapkannya kebijakan bekerja dari mana saja atau Work From Anywhere (WFA).

Meskipun pada tanggal tersebut terjadi peningkatan volume kendaraan yang menuju ke arah Timur, kawasan Puncak, hingga Pelabuhan Merak, namun situasinya masih jauh lebih terkendali dibandingkan tahun sebelumnya.

“Namun jumlahnya tidak terlalu banyak seperti tahun 2024. Jadi masih bisa kita tangani, masih bisa kita lintasi, masyarakat masih bisa melintas dengan lancar,” jelasnya.

Di sisi lain, pihak kepolisian tetap mengoperasikan tilang elektronik (ETLE) selama berlangsungnya Operasi Lilin untuk menjaga ketertiban. Berdasarkan data sepekan terakhir, jumlah pelanggaran lalu lintas tercatat menurun dibandingkan tahun lalu. 

Robby menilai hal ini menunjukkan peningkatan kepatuhan pengendara.

“Namun jumlah pelanggaran yang ada selama Operasi Lilin berlangsung, dari tujuh hari yang sudah berlangsung ini, jumlahnya tidak sebanyak jumlah pelanggaran yang ada pada saat Operasi Lilin tahun lalu. Jadi masyarakat juga sudah mengerti posisi ETLE ada di mana,” tambah Robby.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Polda Metro Jaya memprediksi arus balik menuju Jakarta baru akan memuncak pada 3 Januari 2026. 

Kepolisian berharap masyarakat terus menjaga kesadaran akan keselamatan berkendara agar momen libur Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 ini tetap berjalan aman dan lancar. (ant/dpi)

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Heboh Hotman Paris Bongkar Podcaster Ternama yang Jago Selingkuh, Suka Undang Korban Perselingkuhan

Heboh Hotman Paris Bongkar Podcaster Ternama yang Jago Selingkuh, Suka Undang Korban Perselingkuhan

Pengacara Hotman Paris Hutapea mengungkap ada sosok podcaster atau pemilik podcast ternama tukang selingkuh. Sosoknya sering mengundang korban perselingkuhan.
Tak Gentar di Asia, Bojan Hodak Blak-blakan Minta Jadwal Liga Diubah

Tak Gentar di Asia, Bojan Hodak Blak-blakan Minta Jadwal Liga Diubah

Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, meminta Operator Liga Indonesia, PT I.League, untuk melakukan penyesuaian jadwal pertandingan BRI Super League 2025/2026 demi mendukung persiapan tim menghadapi babak 16 Besar AFC Champions League Two (ACL Two).
Bek Timnas Indonesia Mees Hilgers Pindah Agensi, Karier di Eropa Jadi Babak Baru?

Bek Timnas Indonesia Mees Hilgers Pindah Agensi, Karier di Eropa Jadi Babak Baru?

Bek timnas Indonesia, Mees Hilgers, resmi berpindah agensi. Pemain berusia 24 tahun tersebut kini bergabung dengan Lian Sports, agensi yang juga menaungi dua pemain Liverpool, yakni Milos Kerkez dan Federico Chiesa.
Usut Tewasnya Satu Keluarga di Warakas Jakut, Polisi Periksa Enam Saksi

Usut Tewasnya Satu Keluarga di Warakas Jakut, Polisi Periksa Enam Saksi

Polisi masih mengusut tewasnya satu keluarga yang terdiri dari ibu berinisial SS (50), dan dua anaknya berinisial Afiah (27), dan AAAJ (13), serta satu anak lainnya berinisial ASJ (22) yang masih dirawat di rumah sakit, di Jalan Warakas, Tanjung Priok, Jakarta Utara, pada Jumat (2/1/2026).
Keputusan Kontroversial Arne Slot, Bintang Liverpool Florian Wirtz Ternyata Belum Fit

Keputusan Kontroversial Arne Slot, Bintang Liverpool Florian Wirtz Ternyata Belum Fit

Pelatih Liverpool, Arne Slot, mengungkapkan alasan di balik keputusannya menarik keluar Florian Wirtz lebih awal pada laga pekan ke-19 Liga Inggris 2025/2026 kontra Leeds United di Stadion Anfield, Jumat (2/12/2025) WIB, yang berakhir imbang 0-0.
Laga Panas Persik Kediri Vs Persib Bandung Digelar Tanpa Bobotoh

Laga Panas Persik Kediri Vs Persib Bandung Digelar Tanpa Bobotoh

Manajemen Persik Kediri resmi mendapatkan izin untuk menggelar pertandingan kandang menghadapi Persib Bandung pada lanjutan BRI Super League di Stadion Brawijaya, Kota Kediri, Jawa Timur.

Trending

Tak Gentar di Asia, Bojan Hodak Blak-blakan Minta Jadwal Liga Diubah

Tak Gentar di Asia, Bojan Hodak Blak-blakan Minta Jadwal Liga Diubah

Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, meminta Operator Liga Indonesia, PT I.League, untuk melakukan penyesuaian jadwal pertandingan BRI Super League 2025/2026 demi mendukung persiapan tim menghadapi babak 16 Besar AFC Champions League Two (ACL Two).
Usut Tewasnya Satu Keluarga di Warakas Jakut, Polisi Periksa Enam Saksi

Usut Tewasnya Satu Keluarga di Warakas Jakut, Polisi Periksa Enam Saksi

Polisi masih mengusut tewasnya satu keluarga yang terdiri dari ibu berinisial SS (50), dan dua anaknya berinisial Afiah (27), dan AAAJ (13), serta satu anak lainnya berinisial ASJ (22) yang masih dirawat di rumah sakit, di Jalan Warakas, Tanjung Priok, Jakarta Utara, pada Jumat (2/1/2026).
Laga Panas Persik Kediri Vs Persib Bandung Digelar Tanpa Bobotoh

Laga Panas Persik Kediri Vs Persib Bandung Digelar Tanpa Bobotoh

Manajemen Persik Kediri resmi mendapatkan izin untuk menggelar pertandingan kandang menghadapi Persib Bandung pada lanjutan BRI Super League di Stadion Brawijaya, Kota Kediri, Jawa Timur.
Keputusan Kontroversial Arne Slot, Bintang Liverpool Florian Wirtz Ternyata Belum Fit

Keputusan Kontroversial Arne Slot, Bintang Liverpool Florian Wirtz Ternyata Belum Fit

Pelatih Liverpool, Arne Slot, mengungkapkan alasan di balik keputusannya menarik keluar Florian Wirtz lebih awal pada laga pekan ke-19 Liga Inggris 2025/2026 kontra Leeds United di Stadion Anfield, Jumat (2/12/2025) WIB, yang berakhir imbang 0-0.
Bek Timnas Indonesia Mees Hilgers Pindah Agensi, Karier di Eropa Jadi Babak Baru?

Bek Timnas Indonesia Mees Hilgers Pindah Agensi, Karier di Eropa Jadi Babak Baru?

Bek timnas Indonesia, Mees Hilgers, resmi berpindah agensi. Pemain berusia 24 tahun tersebut kini bergabung dengan Lian Sports, agensi yang juga menaungi dua pemain Liverpool, yakni Milos Kerkez dan Federico Chiesa.
Satu Keluarga Tewas di Jakarta Utara, Ada Saksi Kunci Ungkap Hal Mengerikan Ini

Satu Keluarga Tewas di Jakarta Utara, Ada Saksi Kunci Ungkap Hal Mengerikan Ini

Satu keluarga tewas mengenaskan di kontrakannya kawasan Jalan Warakas, Tanjung Priok, Jakarta Utara pada Jumat (2/1/12025).
Heboh Hotman Paris Bongkar Podcaster Ternama yang Jago Selingkuh, Suka Undang Korban Perselingkuhan

Heboh Hotman Paris Bongkar Podcaster Ternama yang Jago Selingkuh, Suka Undang Korban Perselingkuhan

Pengacara Hotman Paris Hutapea mengungkap ada sosok podcaster atau pemilik podcast ternama tukang selingkuh. Sosoknya sering mengundang korban perselingkuhan.
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT