News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Kementerian Kelautan dan Perikanan Ungkap Pesawat ATR yang Hilang Kontak di Sulsel Itu Pesawat Patroli

Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) memberikan konfirmasi bahwa pesawat jenis ATR yang hilang kontak di Maros, Sulawesi Selatan, merupakan armada patroli.
Sabtu, 17 Januari 2026 - 19:02 WIB
Ilustrasi pesawat hilang kontak.
Sumber :
  • Antara

Jakarta, tvOnenews.com - Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) telah memberikan konfirmasi bahwa pesawat jenis ATR 42-500 yang dilaporkan hilang kontak di wilayah Kabupaten Maros, Sulawesi Selatan, merupakan armada patroli. 

Pesawat yang dioperasikan oleh Indonesia Air Transport (IAT) ini hilang saat tengah menjalankan tugasnya.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Direktur Jenderal Pengawasan Sumber Daya Kelautan dan Perikanan (PSDKP) KKP, Pung Nugroho Saksono, yang akrab disapa Ipunk, membenarkan status pesawat tersebut. 

"Iya itu pesawat patroli," tegasnya saat dihubungi melalui sambungan telepon di Jakarta, Sabtu (17/1).

Hingga saat ini, kondisi seluruh orang yang berada di dalam pesawat masih menjadi tanda tanya besar. Upaya pencarian terus digencarkan karena titik jatuhnya pesawat belum ditemukan secara pasti. 

"Belum tau (keadaan penumpang pesawat), karena belum ditemukan pesawatnya," tambah Ipunk.

Sebagai bentuk gerak cepat, KKP melalui Ditjen PSDKP bakal mengerahkan tim personel untuk memperkuat proses evakuasi dan pencarian. 

Ipunk pun menyatakan keseriusannya dengan langsung bertolak ke lokasi kejadian. 

"Iya (dari KKP akan menerjunkan) personel. Bahkan malam ini saya mau terbang ke sana," ujarnya.

Di sisi lain, Direktorat Jenderal Perhubungan Udara Kementerian Perhubungan membeberkan detail mengenai manifest pesawat tersebut. 

Diketahui, pesawat dengan nomor registrasi PK-THT itu mengangkut total 10 orang saat insiden terjadi.

"Jumlah orang di dalam pesawat (persons on board/POB) dilaporkan sebanyak 10 orang," ungkap Dirjen Perhubungan Udara, Lukman F. Laisa. 

Manifest tersebut mencakup tujuh orang kru pesawat dan tiga orang penumpang. Namun, identitas lengkap para korban belum dirilis secara resmi ke publik.

Berdasarkan data teknis, pesawat ATR 42-500 ini diproduksi pada tahun 2000 dengan nomor seri 611. 

Penerbangan maut tersebut mengambil rute dari Bandara Adi Sucipto, Yogyakarta (JOG) menuju Bandara Sultan Hasanuddin, Makassar (UPG). Bertindak sebagai Pilot in Command dalam penerbangan tersebut adalah Capt. Andy Dahananto.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Fokus pencarian kini diarahkan ke kawasan pegunungan kapur Bantimurung, tepatnya di Desa Leang-leang, Kabupaten Maros. 

Lokasi ini juga telah ditetapkan sebagai Posko Basarnas. Tim SAR gabungan yang melibatkan TNI Angkatan Udara direncanakan akan menyisir area tersebut menggunakan helikopter guna mempercepat penemuan titik pesawat.

Halaman Selanjutnya :
Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

MotoGP 2026: Mesin Dibekukan, Aprilia Cari Keunggulan Motor RS-GP Terbaru Lewat Detail Kecil

MotoGP 2026: Mesin Dibekukan, Aprilia Cari Keunggulan Motor RS-GP Terbaru Lewat Detail Kecil

Aprilia menjadikan sektor elektronik dan aerodinamika sebagai fokus pengembangan utama pada RS-GP di MotoGP 2026.
Gegara Child Grooming dalam Broken Strings, Ibu Mertua Aurelie Moeremans Bersyukur Menantunya Jadi Anugerah Terindah

Gegara Child Grooming dalam Broken Strings, Ibu Mertua Aurelie Moeremans Bersyukur Menantunya Jadi Anugerah Terindah

Ibu mertua Aurelie Moeremans, Ida Beginho ikut muncul setelah isu child grooming dalam buku Broken Strings karya menantunya sekaligus istri Tyler Bigenho viral.
Sosok Rylan Henry Pribadi Dikenang Penjaga Kos, Rendah Hati Meski Cucu Konglomerat

Sosok Rylan Henry Pribadi Dikenang Penjaga Kos, Rendah Hati Meski Cucu Konglomerat

Rylan Henry Pribadi, cucu konglomerat Henry Pribadi, dikenang sebagai sosok rendah hati dan baik hati oleh penjaga kosnya.
Tim Gabungan Hentikan Sementara Pencarian Pesawat Indonesia Air Transport di Bulusaraung, Tim SAR Beberkan Penyebab Utamanya

Tim Gabungan Hentikan Sementara Pencarian Pesawat Indonesia Air Transport di Bulusaraung, Tim SAR Beberkan Penyebab Utamanya

Baru-baru ini, Tim SAR gabungan menginformasikan, bahwa mereka menghentikan sementara proses pencarian pesawat Indonesia Air Transport yang dilaporkan hilang
Kemenbud Segera Revitalisasi Keraton Sumedang Larang, Fadli Zon Siapkan Pemetaan Sejarah

Kemenbud Segera Revitalisasi Keraton Sumedang Larang, Fadli Zon Siapkan Pemetaan Sejarah

Menteri Kebudayaan Fadli Zon mengatakan pemetaan sejarah penting untuk mendukung program revitalisasi keraton dan kesultanan di berbagai daerah, termasuk Keraton Sumedang Larang.
Medan Berat dan Cuaca Buruk Adang Pencarian Pesawat Indonesia Air Transport, Gubernur Sulsel: Kami Mohon Doa

Medan Berat dan Cuaca Buruk Adang Pencarian Pesawat Indonesia Air Transport, Gubernur Sulsel: Kami Mohon Doa

Pemprov Sulsel langsung mengambil langkah taktis dengan mengerahkan tim gabungan guna menyisir keberadaan pesawat ATR 42-500 milik Indonesia Air Transport. 

Trending

Penyebab Meninggalnya Rylan Henry Pribadi Saat Meluncur di Lintasan Ski, Cucu Konglomerat Henry Pribadi Alami Ini

Penyebab Meninggalnya Rylan Henry Pribadi Saat Meluncur di Lintasan Ski, Cucu Konglomerat Henry Pribadi Alami Ini

Kepolisian Jepang ungkap dugaan penyebab Rylan Henry Pribadi (17) cucu dari konglomerat tanah air Henry Pribadi meninggal dunia. Ternyata Rylan terlilit tali...
Profil Henry Pribadi, Keluarga Konglomerat Napan Group Berduka Usai Cucu Kesayangannya Meninggal Dunia

Profil Henry Pribadi, Keluarga Konglomerat Napan Group Berduka Usai Cucu Kesayangannya Meninggal Dunia

Keluarga konglomerat Henry Pribadi tengah berduka. Sang cucu Rylan Henry Pribadi meninggal dunia dalam kecelakaan ski di Jepang. Ini profil Henry Pribadi..
Twitter X Down Massal Jumat Malam, Ribuan Keluhan Pengguna Trending di Media Sosial

Twitter X Down Massal Jumat Malam, Ribuan Keluhan Pengguna Trending di Media Sosial

Twitter X down Jumat malam bikin ribuan pengguna mengeluh tak bisa login. Keluhan soal X error dan Twitter down langsung trending di media sosial.
Kronologi Kecelakaan Rylan Henry Pribadi Saat Meluncur dari Ketinggian, Ditemukan Tergeletak di Lintasan Ski

Kronologi Kecelakaan Rylan Henry Pribadi Saat Meluncur dari Ketinggian, Ditemukan Tergeletak di Lintasan Ski

Kepolisian Jepang ungkap kronologi meninggalnya Rylan Henry Pribadi, cucu dari pendiri Napan Group, Henry Pribadi. Ternyata Rylan alami kecelakaan saat ski..
6 Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 18 Januari 2026: Peluang Keberuntungan dan Angka Hoki Aries hingga Virgo

6 Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 18 Januari 2026: Peluang Keberuntungan dan Angka Hoki Aries hingga Virgo

​​​​​​​Simak ramalan keuangan zodiak 18 Januari 2026 untuk aries, taurus, gemini, cancer, leo, virgo lengkap peluang rezeki dan angka hoki paling update!
Terungkap, Posisi Terakhir Pesawat Indonesia Air Transport yang Hilang Kontak

Terungkap, Posisi Terakhir Pesawat Indonesia Air Transport yang Hilang Kontak

Kabar buruk datang dari dunia penerbangan. Pasalnya, pesawat Indonesia Air Transport hilang kontak. Pesawat berjenis ATR milik maskapai Indonesia Air Transport
Cucu Keluarga Konglomerat Henry Pribadi Meninggal Dunia dalam Kecelakaan Ski di Jepang

Cucu Keluarga Konglomerat Henry Pribadi Meninggal Dunia dalam Kecelakaan Ski di Jepang

Rylan Henry Pribadi (17) cucu dari pendiri Napan Group, Henry Pribadi meninggal dunia. Rylan Henry Pribadi meninggal dunia dalam kecelakaan ski di Jepang..
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT