News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Pemeriksaan Lanjutan Richard Lee Sebagai Tersangka Tiba-tiba Batal, Alasannya...

Pemeriksaan lanjutan terhadap dokter kecantikan, Richard Lee, sebagai tersangka oleh penyidik Polda Metro Jaya dalam kasus dugaan pelanggaran perlindungan konsumen batal digelar.
Senin, 19 Januari 2026 - 10:09 WIB
Dokter Richard Lee
Sumber :
  • YouTube/dr. Richard Lee

Jakarta, tvOnenews.com –  Pemeriksaan lanjutan terhadap dokter kecantikan, Richard Lee, sebagai tersangka oleh penyidik Polda Metro Jaya dalam kasus dugaan pelanggaran perlindungan konsumen batal digelar.

Richard Lee yang seharusnya menjalani pemeriksaan di MarkasnPolda Metro Jaya pada Senin, 19 Januari 2026, mengajukan penundaan. Penundaan tersebut dibenarkan kepolisian setelah berkoordinasi langsung dengan penyidik yang menangani perkara. Polisi memastikan, absennya Richard Lee bukan tanpa alasan.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya, Komisaris Besar Polisi Budi Hermanto, mengungkapkan bahwa tersangka meminta agar jadwal pemeriksaan diundur.

"Info dari penyidik, yang bersangkutan minta penundaan," kata Budi dalam keterangannya, Senin, 19 Januari 2026.

Menurut mantan Kepala Satuan Reserse Kriminal Polres Metro Jakarta Selatan itu, permohonan tersebut berkaitan dengan kondisi kesehatan Richard Lee yang belum memungkinkan untuk menjalani proses hukum sebagai tersangka.

“Karena kondisi masih kurang fit. Nanti akan kami update kembali,” kata dia.

Sebelumnya diberitakan, pemeriksaan panjang dokter kecantikan Richard Lee sebagai tersangka akhirnya terhenti di tengah jalan. Setelah hampir 10 jam menjalani proses hukum di Polda Metro Jaya, Richard Lee mengeluhkan kondisi kesehatan dan meminta pemeriksaan dihentikan sementara.

Richard Lee diketahui mendatangi Polda Metro Jaya pada Rabu, 7 Januari 2026, sekitar pukul 13.00 WIB. Satu jam berselang, penyidik mulai memeriksa yang bersangkutan terkait dugaan pelanggaran di bidang kesehatan dan perlindungan konsumen.

Proses pemeriksaan berlangsung maraton dan diselingi beberapa kali jeda. Kepala Sub Bidang Penerangan Masyarakat Bidhumas Polda Metro Jaya, Komisaris Besar Polisi Reonald Simanjuntak menjelaskan pemeriksaan sempat dihentikan sementara untuk istirahat sebelum kembali dilanjutkan.

"Pada pukul 18.00 itu dihentikan sementara karena istirahat ya, karena istirahat dan dilanjutkan lagi pada pukul 19.00. Kemudian pada pukul 19.00 diajukan lagi pemeriksaan, dilanjutkan lagi pemeriksaan dan tadi baru selesai pada pukul 22.00," kata Reonald kepada wartawan, Kamis, 8 Januari 2026.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Namun, kondisi Richard Lee disebut tidak lagi memungkinkan untuk melanjutkan pemeriksaan. Sekitar pukul 22.00 WIB, yang bersangkutan mengeluhkan kurang enak badan. Kuasa hukum pun mengajukan permohonan agar pemeriksaan dihentikan.

"Namun, tadi berdasarkan keputusan dari penyidik, pada pukul 00.00, penyidik memutuskan bahwa pemeriksaan dihentikan," ujarnya.

Halaman Selanjutnya :
Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Demokrat Tegaskan Tidak Ada Matahari Kembar, Sebut "Mahatari" Hanya Satu: AHY

Demokrat Tegaskan Tidak Ada Matahari Kembar, Sebut "Mahatari" Hanya Satu: AHY

DPP Partai Demokrat menegaskan tidak ada matahari kembar dalam partai itu. 
Pernyataan Dana White Soal Rumor Islam Makhachev Dilarang Tarung di UFC Gedung Putih

Pernyataan Dana White Soal Rumor Islam Makhachev Dilarang Tarung di UFC Gedung Putih

Dana White akhirnya buka suara terkait kabar petarung MMA asal Rusia termasuk Islam Makhachev dilarang berpartisipasi di UFC Gedung Putih.
Sindikat Love Scamming Internasional Dibongkoar Imigrasi di Tangerang, 27 WNA Dibekuk

Sindikat Love Scamming Internasional Dibongkoar Imigrasi di Tangerang, 27 WNA Dibekuk

Direktorat Jenderal Imigrasi melalui Direktorat Pengawasan dan Penindakan Keimigrasian (Wasdakim) berhasil membongkar sindikat love scamming.
Di Tengah Rumor Transfernya dari Barcelona ke PSG, Dro Fernandez Digoda Federasi Filipina untuk Bela Timnas

Di Tengah Rumor Transfernya dari Barcelona ke PSG, Dro Fernandez Digoda Federasi Filipina untuk Bela Timnas

Nama Dro Fernandez sedang ramai dibahas di bursa transfer karena Paris Saint-Germain dikabarkan tertarik. Namun, sang wonderkid Barcelona juga kabarnya tengah didekati Federasi Sepak Bola Filipina (PFF).
Ramalan Zodiak Besok, 20 Januari 2026: Prediksi Lengkap soal Karier, Keuangan, dan Cinta

Ramalan Zodiak Besok, 20 Januari 2026: Prediksi Lengkap soal Karier, Keuangan, dan Cinta

Simak ramalan zodiak besok, 20 Januari 2026, untuk semua zodiak. Prediksi lengkap seputar karier, keuangan, dan asmara yang bisa jadi panduan menjalani hari.
Rossoneri Selangkah Lagi Kudeta Inter, Media Italia Senggol Bos AC Milan untuk Bantu Massimiliano Allegri

Rossoneri Selangkah Lagi Kudeta Inter, Media Italia Senggol Bos AC Milan untuk Bantu Massimiliano Allegri

Media Italia sebut-sebut Bos AC Milan saat bahas soal Rossoneri yang kian dekati Inter di papan klasemen. AC Milan dianggap butuh banyak pemain baru musim ini.

Trending

Klasemen Proliga 2026 Putri: Gresik Phonska Kuasai Puncak, Jakarta Livin Mandiri Babak Belur Jadi Juru Kunci

Klasemen Proliga 2026 Putri: Gresik Phonska Kuasai Puncak, Jakarta Livin Mandiri Babak Belur Jadi Juru Kunci

Klasemen Proliga 2026 putri usai seri Medan, di mana Gresik Phonska berhasil menguasai puncak sedangkan Jakarta Livin Mandiri jadi juru kunci usai babak belur di awal musim.
Firasat Ayah Rylan Henry Pribadi, Lakukan Hal Ini Berdua Sebelum Sang Anak Meninggal Dunia

Firasat Ayah Rylan Henry Pribadi, Lakukan Hal Ini Berdua Sebelum Sang Anak Meninggal Dunia

Seolah telah menjadi sebuah firasat, Rylan Henry Pribadi sempat menghabiskan momen berdua dengan sang ayah, Reza Pribadi.
Bursa Transfer AC Milan: Misi Tersembunyi Rossoneri saat Taklukkan Lecce, Pantau Serius Bek Rival di San Siro

Bursa Transfer AC Milan: Misi Tersembunyi Rossoneri saat Taklukkan Lecce, Pantau Serius Bek Rival di San Siro

AC Milan mengamankan kemenangan tipis 1-0 atas Lecce saat tampil di Stadion San Siro. Tambahan tiga poin membuat Rossoneri menjaga jarak ketat dengan Inter.
6 Ramalan Keuangan Zodiak Selasa, 20 Januari 2026: Angka Hoki Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, dan Virgo

6 Ramalan Keuangan Zodiak Selasa, 20 Januari 2026: Angka Hoki Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, dan Virgo

Simak ramalan keuangan zodiak Selasa, 20 Januari 2026 untuk Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, dan Virgo lengkap angka hoki dan peluang rezeki terbaru hari ini
Bursa Transfer AC Milan: Peluang ke Serie A Terbuka, Gelandang Valencia Ini Kembali Masuk Radar Rossoneri

Bursa Transfer AC Milan: Peluang ke Serie A Terbuka, Gelandang Valencia Ini Kembali Masuk Radar Rossoneri

Sempat dikaitkan dengan AC Milan, nama Javi Guerra kembali mengemuka di bursa transfer setelah peluang kepindahannya ke Serie A dinilai makin terbuka lebar.
Dalam Sepekan Dua Parpol Baru Berdiri, Melawankan Kembali Prabowo dengan Anies pada Pemilu 2029, Ini Profil Kedua Parpol Tersebut

Dalam Sepekan Dua Parpol Baru Berdiri, Melawankan Kembali Prabowo dengan Anies pada Pemilu 2029, Ini Profil Kedua Parpol Tersebut

Dalam sepekan dua partai politik berdiri dan mendukung salah satu elit politik pilihannya sebagai bakal calon Presiden Republik Indonesia.
Update Transfer Resmi Super League Putaran Kedua: Persija Dapat Top Skor dari Maroko, Semen Padang hingga Persis Tambah Amunisi Asing Anyar

Update Transfer Resmi Super League Putaran Kedua: Persija Dapat Top Skor dari Maroko, Semen Padang hingga Persis Tambah Amunisi Asing Anyar

Geliat bursa transfer paruh musim BRI Super League 2025/2026 langsung memanas seiring langkah agresif yang dilakukan tim-tim papan atas hingga papan bawah.
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT