LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Marselino Ferdinan, Pratama Arhan, Rizky Ridho
Sumber :
  • Kolase tvOneNews.com

Hati-hati Argentina, Jangan Remehkan Timnas Indonesia! 7 Pemain Muda Andalan Shin Tae-yong ini Bisa Bikin Kejutan

Timnas Indonesia akan menjamu sang juara dari Piala Dunia 2022, Argentina di Stadion Gelora Bung Karno pada hari Senin (19/6) besok dalam agenda FIFA MAtchday.

Minggu, 18 Juni 2023 - 15:07 WIB

tvOnenews.com - Tim Nasional Indonesia akan menjamu sang juara dari Piala Dunia 2022, Argentina di Stadion Gelora Bung Karno pada hari Senin (19/6/2023) besok.

Tim Nasional Argentina sendiri sudah datang ke Indonesia pada hari Jumat (16/6/2023) malam di Bandara Internasional Soekarno-Hatta.

Namun sayang pada lawatannya ke Indonesia kali ini Tim Tango tidak akan diperkuat oleh mega bintang mereka Lionel Messi yang mendapat jatah libur lebih lama dari pelatih Luis Saloni.

Namun Argentina masih akan diperkuat oleh sejumlah pemain andalannya yang bermain di klub-klub top Eropa serta masuk kedalam jajaran skuad juara dunia 2022 kemarin.

Baca Juga :

Sejumlah nama seperti Rodrigo De Paul hingga Alexis Mac Allister dikabarkan akan bermain sejak awal pertandingan, lalu ada wunderkind dari Man United Alejandro Garnacho yang juga akan diberikan kesempatan bermain oleh Scaloni.

Meski skuad dari Argentina berisikan pemain-pemain bintang yang punya segudang pengalaman bermain di sepak bola level teratas dan tergabung di klub-klub top Eropa, ajang FIFA Matchday kali ini akan menjadi ajang untuk pemain muda Indonesia menunjukan kemampuannya.

Kita tahu, sejak ditangani oleh pelatih Shin Tae-yong skuad Tim Nasional Indonesia saat ini dihuni oleh banyak pemain muda dan juga pemain keturunan yang berkarier di luar negeri.

Sebelum bertanding menghadapi Argentina, anak asuh Shin Tae-yong memainkan terlebih dahulu FIFA Matchday menghadapi Palestina di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya.

Pada pertandingan tersebut Shin Tae-yong memberikan kepercayaan kepada beberapa pemain muda untuk tampil sejak awal.

Maka dari itu, berdasarkan penampilan sejumlah pemain muda di laga melawan Palestina, berikut ini daftar pemain muda Indonesia yang bisa memberi kejutan di laga melawan Argentina.

1. Elkan Baggott

Nama pertama adalah, bek tangguh andalan Shin Tae-yong, Elkan Baggott yang menjadi tembok kokoh di lini belakang timnas Indonesia di beberapa turnamen terakhir.

Pemain Ipswich Towns tersebut terbilang masih muda karena baru berusia 20 tahun dan di usia yang baru menginjak kepala dua itu, Elkan Baggot langsung menjadi andalan Timnas Indonesia di sektor pertahanan 

Postur badan yang tinggi dan besar ditambah pengalamannya yang bermain di Eropa, membuat Elkan Baggott selalu menjadi pilihan utama pelatih Shin Tae-yong.

2. Ivar Jenner

Nama lainnya yang bisa mengejutkan adalah pemain keturunan Indonesia yang baru saja dinaturalisasi yakni Ivar Jenner.

Baru saja menyelesaikan proses naturalisasi, Ivar Jenner langsung mendapatkan kesempatan debut dengan skuad garuda pada pertandingan menghadapi Palestina.

Ivar Jenner mendapatkan pujian dari publik atas performa yang ia tunjukan pada laga tersebut. 

Teknik serta visinya dalam bermain membuat Ivar diyakini bisa menjadi opsi dari lini tengah Timnas Indonesia. 

3. Rafael Struick

Sama seperti Ivar Jenner, Rafael Struick juga langsung mendapatkan kepercayaan dari Shin tae-yong untuk melakukan debutnya dengan Timnas Indonesia di laga kontra Palestina.

Baru menyelesaikan proses naturalisasinya, pemain berusia 20 tahun itu langsung tampil memukau berkat kecepatan serta visinya dalam bermain.

Penampilan tersebut membuat pecinta sepakbola tanah air yakin jika Rafael Struick adalah masa depan Timnas Garuda. 

4. Marselino Ferdinan

Pemain muda lainnya yang kini bermain untuk klub Belgia, K.M.S.K Deinze, Marselino Ferdinan juga mendapatkan kepercayaan dari pelatih Shin Tae-yong untuk tampil di laga lawan Palestina.

Menjadi salah satu keputusan besar dari Shin Tae-yong, Marselino menunjukkan penampilan terbaiknya dengan menjadi dirigen di lini tengah Timnas Indonesia.

5. Rizky Ridho

Berikutnya ada nama bek anyar Persija Jakarta, Rizky Ridho yang sudah menjadi andalan dari Shin Tae-yong di beberapa turnamen terakhir untuk mengawal lini belakang tim garuda.

Rizky Ridho sendiri menjadi sosok utama di balik keberhasilan Timnas dalam meraih medali emas SEA Games cabang sepak bola yang diselenggarakan bulan Mei lalu. 

6. Pratama Arhan

Pemain muda Indonesia yang juga bermain untuk tim Tokyo Verdy yang bermain di kasta kedua Liga Jepang, yakni Pratama Arhan menjadi nama lain yang bisa mengejutkan skuad Argentina.

Pemain kelahiran Blora ini selalu menjadi andalan Shin Tae-yong apalagi arahan juga memiliki satu kelebihan yakni lemparan ke dalam yang sangat jauh. 

7. Asnawi Mangkualam

Terakhir ada nama Asnawi Mangkualam yang ditunjuk sebagai kapten Timnas Indonesia oleh pelatih Shin Tae-yong di usianya yang baru menginjak 23 tahun.

Kepercayaan luar biasa yang diberikan kepada pemain dari klub asal Korea Selatan Jeonnam Dragons itu atas performanya yang tak kenal lelah dalam menjaga pertahanan dan juga membantu serangan.

Itulah daftar 7 pemain muda Indonesia yang diharapkan bisa memberikan kejutan ketika mendapatkan kesempatan untuk berlaga di pertandingan menghadapi Tim Nasional Argentina pada Senin (19/6/2023) besok. (akg)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Jelang Idul Adha, Pertamina Patra Niaga Tambahan 330.800 Tabung LPG Tiga Kilogram untuk Kediri Raya

Jelang Idul Adha, Pertamina Patra Niaga Tambahan 330.800 Tabung LPG Tiga Kilogram untuk Kediri Raya

Jelang Idul Adha, Pertamina Jatimbalinus melakukan tambahan pasokan tabung LPG 3 kg sebesar 1.797.160 atau 136,6 persen dibandingkan rata-rata konsumsi harian
PKB DKI Siap Mati-matian Dukung Anies Maju di Pilkada Jakarta, Ternyata Ini Alasannya..

PKB DKI Siap Mati-matian Dukung Anies Maju di Pilkada Jakarta, Ternyata Ini Alasannya..

Ketua DPW PKB DKI Jakarta, Hasbiallah Ilyas memastikan bahwa pihaknya mendukung tokoh nasional Anies Baswedan pada Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jakarta 2024.
Eksekusi Objek Sengketa di Pasar Indralaya Ogan Ilir Ricuh, Tergugat Sodorkan Sertifikat Rumah

Eksekusi Objek Sengketa di Pasar Indralaya Ogan Ilir Ricuh, Tergugat Sodorkan Sertifikat Rumah

Eksekusi atau penggusuran lahan dan bangunan di Pasar Indralaya Kabupaten Ogan Ilir Sumatera Selatan ricuh. Akibatnya pihak juru sita dari Pengadilan Negeri Kay
Rumput GBK Kena Sorot Netizen Internasional Setelah Thom Haye Gagal Selebrasi Kontra Filipina

Rumput GBK Kena Sorot Netizen Internasional Setelah Thom Haye Gagal Selebrasi Kontra Filipina

Rumput di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) menjadi sorotan internasional setelah pemain Timnas Indonesia, Thom Haye, gagal berselebrasi kontra Filipina.
Periksa Peluang Cintamu Menurut Ramalan Asmara Zodiak Besok, 13 Juni 2024: Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, dan Virgo

Periksa Peluang Cintamu Menurut Ramalan Asmara Zodiak Besok, 13 Juni 2024: Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, dan Virgo

Ramalan asmara zodiak besok, 13 Juni 2024, menunjukkan berbagai kejutan dan peluang bagi Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, dan Virgo. Leo perlu berhati-ha...
Klarifikasi Anang Hermansyah usai Bernyanyi di Momen Kemenangan Timnas Indonesia hingga Disoraki Satu Stadion, Ternyata Ini Berawal ...

Klarifikasi Anang Hermansyah usai Bernyanyi di Momen Kemenangan Timnas Indonesia hingga Disoraki Satu Stadion, Ternyata Ini Berawal ...

Penyanyi terkenal Indonesia, Anang Hermansyah akhirnya klarifikasi buntut penampilannya bernyanyi di momen kemenangan timnas Indonesia di Stadion GBK, 11 Juni.
Trending
Calvin Verdonk Terkejut Panasnya Stadion GBK, Thom Haye Singgung Suporter Timnas Indonesia Usai Kalahkan Filipina dan Lolos ke Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026

Calvin Verdonk Terkejut Panasnya Stadion GBK, Thom Haye Singgung Suporter Timnas Indonesia Usai Kalahkan Filipina dan Lolos ke Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026

Calvin Verdonk terkejut panasnya Stadion GBK dan Thom Haye singgung suporter Timnas Indonesia usai kalahkan Filipina dan lolos ke putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026.
Setelah Laga, Pelatih Filipina Salahkan Ernando Ari: Kiper Timnas Indonesia Tidak Menyentuh Bola, Harusnya Penalti

Setelah Laga, Pelatih Filipina Salahkan Ernando Ari: Kiper Timnas Indonesia Tidak Menyentuh Bola, Harusnya Penalti

Pelatih Filipina Tom Saintfiet menuding kiper Timnas Indonesia Ernando Ari sebagai penyebab cederanya Adrian Ugelvik (86’). Menurutnya kejadian tersebut harus-
Kecewa dengan Ragnar Oratmangoen dan Penyerang Timnas Indonesia Lain, Shin Tae-yong Ingin Cari Pemain Naturalisasi Baru

Kecewa dengan Ragnar Oratmangoen dan Penyerang Timnas Indonesia Lain, Shin Tae-yong Ingin Cari Pemain Naturalisasi Baru

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, menunjukkan rasa kecewanya kepada lini depan skuad Garuda saat mengalahkan Filipina.
Anggy Umbara Singgung Ayah Eky Iptu Rudiana Beri Peringatan ini, Habib Bahar bin Smith Berani Jujur soal Gus Baha

Anggy Umbara Singgung Ayah Eky Iptu Rudiana Beri Peringatan ini, Habib Bahar bin Smith Berani Jujur soal Gus Baha

Anggy Umbara Singgung Ayah Eky Iptu Rudiana Beri Peringatan ini, hingga Habib Bahar bin Smith Berani Jujur soal Gus Baha, merupakan dua artikel populer. Simak!
Tolak Tawaran Timnas Cape Verde, Wonderkid Liga Portugal Berdarah Indonesia Ini Siap Bela Timnas Indonesia, Tak Disangka Alasannya...

Tolak Tawaran Timnas Cape Verde, Wonderkid Liga Portugal Berdarah Indonesia Ini Siap Bela Timnas Indonesia, Tak Disangka Alasannya...

Ada banyak cara yang dilakukan oleh PSSI selaku Federasi Sepakbola Indonesia untuk meningkatkan kualitas dan membawa Timnas Indonesia bisa lebih berprestasi.
Calvin Verdonk Terkejut Panasnya Stadion GBK, Terbantu dengan Suporter Timnas Indonesia

Calvin Verdonk Terkejut Panasnya Stadion GBK, Terbantu dengan Suporter Timnas Indonesia

Calvin Verdonk langsung mengisi posisi sebelas pertama pada laga terakhir putaran dua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia melawan Filipina. 
Kiper yang Bawa Persib Juara Kaget Timnas Indonesia Isinya Bukan Pemain Liga 1, Banyak Wajah Tak Familiar dari Klub Belanda

Kiper yang Bawa Persib Juara Kaget Timnas Indonesia Isinya Bukan Pemain Liga 1, Banyak Wajah Tak Familiar dari Klub Belanda

Kevin Mendoza mendapatkan kesempatan tampil membela Filipina pada laga kontra Timnas Indonesia di laga terakhir putaran dua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. 
Selengkapnya
Viral
Jadwal Hari Ini
Jam
Jadwal Acara
Apa Kabar Indonesia Malam
20:00 - 21:00
Indonesia Business Forum
21:00 - 22:00
Kabar Utama 2
22:00 - 22:30
Panggilan Baitullah
22:30 - 23:30
Kabar Hari ini
23:30 - 00:00
Indonesia Mengingat
Selengkapnya