News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Momen John Herdman Kebingungan saat Sapa Awak Media Pakai Bahasa Indonesia di Sesi Latihan Persija: Selamat Malam atau Sore? 

Sejak diperkenalkan sebagai pelatih Timnas Indonesia, John Herdman rajin berkeliling memantau permainan individu Skuad Garuda di klub mereka.
Selasa, 27 Januari 2026 - 19:05 WIB
Momen John Herdman Kebingungan saat Sapa Awak Media Pakai Bahasa Indonesia di Sesi Latihan Persija
Sumber :
  • tvOnenews-Ilham Giovani

‎Jakarta, tvOnenews.com - Pelatih Timnas Indonesia, John Herdman, terlihat kebingungan saat mencoba menyapa awak media. Momen itu terjadi setelah dirinya memantau sesi latihan Persija Jakarta. 

‎Kejutan kembali tersaji bagi pencinta sepak bola Indonesia. Setelah penunjukkan sosok pelatih baru, John Herdman, kini supporter dibuat terpukau, terutama dengan aksi yang dilakukan juru taktik anyar tersebut.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Sejak diperkenalkan sebagai pelatih Timnas Indonesia, John Herdman rajin berkeliling memantau permainan individu Skuad Garuda di klub mereka. 

‎Seperti yang diketahui, John Herdman telah melakukan berbagai pemantauan sejumlah laga di Super League 2025/2026. Pertandingan perdana yang ia saksikan adalah Persija Jakarta kontra Madura United. 

‎Laga itu sendiri berlangsung pada Jumat (23/1/2026) malam WIB. Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta menjadi saksi bisu momen pelatih Inggris tersebut menyambangi venue laga di Indonesia. 

‎Setelah melakukan pemantauan sejumlah laga, John Herdman kini justru blusukan ke sesi latihan klub lokal. Terbaru ada klub Persija yang ia kunjungi. 

‎Momen John Herdman menyaksikan sesi latihan tim ibu kota itu terjadi di Persija Training Ground, Bojongsari, Depok pada Selasa (27/1/2026) sore WIB.

‎Berdasarkan pantauan tvOnenews.com di lokasi, John Herdman terlihat datang tanpa sang asisten, Cesar Meylan. Terlihat hanya ofisial Persija yang menemani juru taktik asal Inggris tersebut.

Dia secara hikmat memperhatikan sesi latihan tersebut seperti sedang mengincar pemain untuk nantinya dipanggil ke Timnas Indonesia. Beberapa pemain diprediksi menjadi pantauan utamanya, seperti Rizky Ridho, Jordi Amat, hingga Shayne Pattynama.

‎Ketiga nama tersebut merupakan skuad inti yang biasa membela skuad Garuda. Kemudian, jangan lupakan Dony Tri Pamungkas yang penampilannya menjadi sorotan belakangan ini.

‎Selain itu, ada momen menarik yang terjadi. Tepatnya ketika John Herdman hendak meladeni awak media yang hadir untuk melakukan sesi tanya jawab.

‎Kala itu, John Herdman mencoba menyapa awak media dengan menggunakan bahasa Indonesia. Namun, yang bikin lucu adalah kata-kata yang justru ia sampaikan justru tidak benar.

‎"Selamat malam," ujar John Herdman dalam bahasa Indonesia yang disusul salam hangat dari awak media yang hadir.

‎Seketika, awak media pun mencoba memberitahu eks pelatih Kanada itu jika kata-kata yang ia gunakan adalah salah. Sejatinya, momen sesi tanya jawab tersebut berlangsung ketika masih sore hari.

‎Sontak setelahnya, John Herdman pun merespon balik dengan mengucapkan 'selamat sore' kepada awak media. Ia pun turut menunjukkan ekspresi kebingungan terkait kata sapaan bahasa Indonesia tersebut.

‎"Selamat malam atau sore?" sapa John Herdman sambil menunjukkan ekspresi kebingungan yang disusul gelak tawa awak media.

‎Setelah momen jenaka tersebut, John Herdman mengungkapkan pentingnya memantau para pemain, utamanya ketika bersama klub. Ia menilai jika kegiatan ini bisa membuatnya lebih mengetahui kebiasaan calon anak asuhnya, utamanya di luar lapangan.

‎"Penting untuk meluangkan waktu dan melakukan penilaian yang lebih mendalam, analisis liga, dan kualitasnya. Anda tahu, datang untuk menonton latihan hari ini, bagaimana perilaku dan kebiasaan para pemain tim nasional kita saat latihan," ujar John Herdman, Selasa (27/1/2026).

‎"Jadi saya perlu melihat semuanya. Penting ketika Anda menonton mereka bermain, dan pada akhirnya ketika Anda mendapat kesempatan sekarang untuk melihat mereka di lingkungan mereka," tambahnya.

‎Lebih lanjut, John Herdman mengaku sangat takjub dengan keramahtamahan klub Indonesia. Selain itu, hubungan dengan pelatih tim juga tak kalah pentingnya.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

‎"Kalian tahu? Saya sangat terkesan lagi. Keramahtamahan dari klub-klub, Persija sangat fantastis hari ini, mereka telah membuka pintu mereka. Anda tahu, pelatih telah mengizinkan kami untuk menonton latihan dan, Anda tahu, sangat terbuka dengan umpan baliknya juga," kata John Herdman.

‎"Jadi, Anda tahu, saya pikir penting untuk membangun hubungan ini. Dan para pemain, penting bagi mereka untuk melihat Pelatih Kepala di lingkungan tersebut. Mereka tahu saya sedang mengawasi," tutupnya. ‎(igp/hfp)

Klasemen
Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Timnas Indonesia Disebut Tak Lagi Selevel dengan Vietnam, Pundit Asal Eropa: Berhenti Membandingkan Diri

Timnas Indonesia Disebut Tak Lagi Selevel dengan Vietnam, Pundit Asal Eropa: Berhenti Membandingkan Diri

Timnas Indonesia dan Vietnam kerap disebut-sebut sebagai salah dua tim kuat di ASEAN. Namun, pundit asal Eropa mengatakan bahwa kedua tim tersebut tak selevel.
Respons Cepat Tanggap Bencana, Pegadaian Kanwil X Jabar Salurkan Bantuan untik Warga Terdampak Longsor di Cisarua

Respons Cepat Tanggap Bencana, Pegadaian Kanwil X Jabar Salurkan Bantuan untik Warga Terdampak Longsor di Cisarua

Pegadaian menyalurkan bantuan kemanusiaan darurat untuk meringankan beban masyarakat yang kehilangan tempat tinggal serta akses logistik setelah longsor Cisarua.
Tinggalkan Anak-anak di Usia Dini, Jule Akui Kesalahannya dan Tinggalkan Pesan Mendalam Sebagai Seorang Ibu

Tinggalkan Anak-anak di Usia Dini, Jule Akui Kesalahannya dan Tinggalkan Pesan Mendalam Sebagai Seorang Ibu

Jule kembali mengejutkan publik, kini selebgram bernama lengkap Julia Prastini tampil tanpa mengenakan hijab. Jule meminta maaf dan tinggalkan pesan kepada anak
Pernyataan Kapolri Soal Polri di Bawah Presiden Tuai Respons Positif

Pernyataan Kapolri Soal Polri di Bawah Presiden Tuai Respons Positif

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menegaskan instansi Polri secara konstitusional berada di bawah Presiden RI.
Seuai Bungkam Arsenal, Selebrasi Matheus Cunha Picu Kontroversi Serius Buat Manchester United

Seuai Bungkam Arsenal, Selebrasi Matheus Cunha Picu Kontroversi Serius Buat Manchester United

Pemain Manchester United, Matheus Cunha, berpotensi menghadapi sanksi dari Football Association (FA) menyusul selebrasinya saat menang lawan Arsenal pada lanjutan Liga Inggris, Minggu (25/1/2026).
Presiden Prabowo Lakukan Ratas di Hambalang, Bahas Pembangunan 10 Kampus Kolaborasi RI dan UK

Presiden Prabowo Lakukan Ratas di Hambalang, Bahas Pembangunan 10 Kampus Kolaborasi RI dan UK

Presiden Prabowo mengumpulkan sejumlah menteri di Hambalang, Bogor, Jabar, Selasa (27/1). Hal ini dilakukan Prabowo untuk membahas rencana pembangunan 10 kampus
background

Pekan ke-19

Waktu yang ditampilkan adalah WIB

Trending

Nasib Tanah Girik Mulai 6 Februari 2026: Benarkah Jadi Milik Negara? Ini Penjelasan Tegas BPN

Nasib Tanah Girik Mulai 6 Februari 2026: Benarkah Jadi Milik Negara? Ini Penjelasan Tegas BPN

Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) berikan penjelaskan soal surat tanah lama, seperti girik yang segera tidak berlaku lagi.
Jadi Saksi Roy Suryo di Kasus Ijazah Palsu Jokowi, Rocky Gerung: Enggak Ada Urusan Memberatkan Meringankan 

Jadi Saksi Roy Suryo di Kasus Ijazah Palsu Jokowi, Rocky Gerung: Enggak Ada Urusan Memberatkan Meringankan 

Diketahui, pemenuhan panggilan pemeriksaan ini dilakukan sebagai saksi meringankan, atas permintaan dari tersangka Roy Suryo Dkk.
Fakta-fakta Penjual Es Gabus Dituduh Pakai Spons Ternyata Hoaks, Berujung Anggota Polri-TNI Minta Maaf

Fakta-fakta Penjual Es Gabus Dituduh Pakai Spons Ternyata Hoaks, Berujung Anggota Polri-TNI Minta Maaf

Namun, setelah dilakukan pemeriksaan laboratorium, jajanan pasar yang sempat diduga terbuat dari spons tersebut dinyatakan aman dan layak untuk dikonsumsi.
Viral Penjual Es Gabus Dituding Pakai Bahan Spons, Aparat TNI-Polri Akui Terlalu Cepat Ambil Kesimpulan, Langsung Minta Maaf ke Kakek Sudrajat

Viral Penjual Es Gabus Dituding Pakai Bahan Spons, Aparat TNI-Polri Akui Terlalu Cepat Ambil Kesimpulan, Langsung Minta Maaf ke Kakek Sudrajat

Sebuah video viral di media sosial yang memperlihatkan dua aparat TNI-Polri yang menuding es gabus yang dijual seorang pedagang berisikan spons. 
Misteri Tewasnya Janda di Ponorogo: Luka Robek di Kepala dan Anak yang Menghilang dari Rumah

Misteri Tewasnya Janda di Ponorogo: Luka Robek di Kepala dan Anak yang Menghilang dari Rumah

Kabar duka sekaligus mengerikan datang dari Desa Golan, Kecamatan Sukorejo, Kabupaten Ponorogo. Seorang janda bernama Nur Aini (55) ditemukan tidak bernyawa di dalam kediamannya pada Senin (26/1). 
Khawatir dengan Kondisi Kesehatan Jokowi, Rocky Gerung: Cara Supaya Pak Jokowi Tenang Itu Mestinya Dia Lempar Semua HP-nya

Khawatir dengan Kondisi Kesehatan Jokowi, Rocky Gerung: Cara Supaya Pak Jokowi Tenang Itu Mestinya Dia Lempar Semua HP-nya

Rocky Gerung mengaku khawatir dengan kondisi kesehatan Presiden ke-7 RI Joko Widodo (Jokowi). 
Terungkap, Penyebab Ressa Rizky Rossano Tiba-tiba Mengetahui Asal-Usul Dirinya sebagai Anak Denada

Terungkap, Penyebab Ressa Rizky Rossano Tiba-tiba Mengetahui Asal-Usul Dirinya sebagai Anak Denada

Terungkap penyebab Ressa Rizky Rossano mengetahui asal-usul dirinya sebagai anak Denada, berawal dari pengakuan keluarga dan pencarian kebenaran sejak kecil.
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT