Tanpa Federico Barba, Bojan Hodak Diprediksi akan Turunkan Formasi Ini Saat Persib Bandung Bentrok dengan Persija Jakarta
- Instagram @persib
Jakarta, tvOnenews.com - Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, diprediksi akan menurunkan formasi seperti ini tanpa kehadiran Federico Barba dan Saddil Ramdani untuk pertandingan melawan Persija Jakarta.
Laga pemungkas putaran pertama Super League 2025–2026 akan mempertemukan duel panas antara Persib Bandung melawan Persija Jakarta. Pertandingan ini akan berlangsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Minggu (11/1/2026).
Dalam pertandingan ini, Bojan Hodak dipastikan tidak bisa menurunkan Saddil Ramdani. Eks pemain Sabah FA di Liga Malaysia tersebut mendapat kartu merah pada pertandingan sebelumnya kontra Persik Kediri.
Selain itu, pemain yang hampir dipastikan absen saat menghadapi Macan Kemayoran adalah Andrew Jung. Striker berkebangsaan Prancis ini harus ditarik keluar saat menghadapi Persik Kediri karena cedera.
- ILeague
Pemain lain yang kemungkinan absen pada pertandingan nanti adalah Federico Barba. Pemain asal Italia itu sempat absen di laga kontra Persik Kediri karena mengalami cedera serta isu kepindahannya kembali ke Italia.
Lantas, bagaimana formasi Persib Bandung menghadapi Persija tanpa kehadiran Federico Barba, Saddil Ramdani, dan Andrew Jung? Berikut prediksinya!
Dengan formasi andalan 4-2-3-1, Bojan Hodak akan mempercayakan posisi penjaga gawang kepada Teja Paku Alam. Kiper asal Sumatera Barat ini tampil konsisten sepanjang musim ini.
Di posisi bek, Kakang Rudianto, Patricio Matricardi, Julio Cesar, dan Eliano Reijnders akan bermain sejak menit awal. Mereka bertugas meredam agresivitas lini serang Persija.
Kemudian, dua gelandang bertahan yang akan dipasang oleh Bojan Hodak adalah Luciano Guaychochea dan Marc Klok. Pada pertandingan sebelumnya, Klok sempat absen karena akumulasi kartu.
Thom Haye akan bertugas sebagai gelandang serang pada pertandingan nanti. Pemain andalan Timnas Indonesia ini akan mendapat bantuan dari Berguinho serta Uilliam Barros di sisi sayap.
Sementara itu, di posisi ujung tombak, absennya Andrew Jung membuat Persib kemungkinan akan mengandalkan Ramon Tanque. Ia akan bertugas menjadi finisher pada pertandingan melawan Persija.
Berikut prediksi formasi Persib vs Persija:
4-2-3-1: Teja Paku Alam; Kakang Rudianto, Julio Cesar, Patricio Matricardi, Eliano Reijnders; Marc Klok, Luciano Guaychochea; Thom Haye; Berguinho, Uilliam Barros; Ramon Tanque.
Load more