Persib Bandung Gempur PSBS Biak 7 Hari 7 Malam tapi Cuma Bisa Cetak 1 Gol, Bojan Hodak Soroti Finishing Striker
- tvOnenews-Dwi RB
tvOnenews.com - Persib Bandung kembali meraih kemenangan di kandang menghadapi tim papan bawah, PSBS Biak dengan skor akhir 1-0 pada Minggu (25/1/2026).
Pertandingan begitu sengit, para pemain Persib Bandung menggempur pertahanan PSBS Biak secara bertubi-tubi.
Namun tidak ada satu gol pun yang tercipta hingga akhirnya Berguinho mencetak gol penentu kemenangan bagi Persib Bandung di menit ke-88.
Kemenangan ini membawa Persib Bandung kembali ke puncak klasemen Super League 2025/2026 setelah sebelumnya sempat digeser oleh Borneo.
Meski berhasil menang, pelatih Persib, Bojan Hodak, menyoroti kualitas finishing atau penyelesaian striker Maung Bandung.
Pasalnya, berulang kali Persib Bandung menciptakan peluang namun hanya satu gol yang tercipta.
Oleh karena itu Bojan Hodak menegaskan bahwa dirinya akan melakukan evaluasi terkait finishing dari striker Persib Bandung.
"Dari sisi penyerangan, saya cukup senang dengan penampilan pemain. Tapi untuk penyelesaian akhir, tentu ini harus kami latih lagi," kata Bojan Hodak, seperti dilansir tvOnenews.com dari laman resmi Persib.
Memang harus diakui bahwa garis pertahanan PSBS Biak begitu kokoh.
Terutama sang kiper, Kadu, yang berulang kali melakukan penyelamatan penting.
Pemain Persib Bandung mungkin bisa menembus pertahanan bek PSBS Bika, namun bola tak jadi masuk karena gawangnya dijaga oleh Kadu.
Memang tak perlu diragukan lagi kualitas Kadu yang pernah berseragam FC Porto.
Usai mengalahkan PSBS Biak, Persib Bandung kini harus bersiap menghadapi laga sengit melawan Malut United di kandang.
Di paruh pertama musim, Persib Bandung dibuat tak berdaya di kandang Malut United sehingga mengalami kekalahan 2-0.
Pertandingan kedua melawan Malut United akan berlangsung pada Jumat, 6 Februari 2026.
(far)
Load more