Tiga Skema Susunan Pemain yang Bisa Mengubah Masa Depan Bruno Fernandes, Jika Cole Palmer Merapat ke Manchester United
- Instagram Bruno Fernandes, Cole Palmer
tvOnenews.com - Manchester United kembali dihadapkan pada wacana transfer sensasional yang berpotensi mengubah arah proyek tim. Kali ini, sorotan tertuju pada Cole Palmer, bintang Chelsea yang secara mengejutkan disebut terbuka untuk kembali ke Manchester kota yang membentuknya sejak kecil.
Jika skenario ini benar-benar terjadi, pertanyaan besar pun muncul: bagaimana Manchester United menyusun tim dengan kehadiran Palmer, dan apa dampaknya bagi Bruno Fernandes?
Palmer bukan sekadar nama besar. Di usia 23 tahun, ia sudah menjelma menjadi salah satu playmaker paling produktif di Premier League.
Namun, kedatangan pemain dengan profil nomor 10 murni tentu tak bisa dilepaskan dari peran Bruno Fernandes, yang selama ini menjadi pusat kreativitas Setan Merah.
Apakah Palmer akan menjadi tandem, pesaing, atau justru penerus sang kapten?
Palmer dan Daya Tarik Pulang Kampung
Melansir dari The Sun, Cole Palmer dikabarkan mulai mempertimbangkan opsi hengkang dari Chelsea. Meski tampil impresif sejak pindah dari Manchester City pada 2023, pemain timnas Inggris itu disebut belum sepenuhnya merasa nyaman dengan kehidupannya di London.
Fakta bahwa Palmer merupakan putra daerah Wythenshawe dan penggemar Manchester United sejak kecil membuat rumor ini terasa lebih masuk akal.
Palmer telah mencatatkan 48 gol dan 28 assist dari 108 penampilan bersama Chelsea. Sebanyak 41 gol di antaranya dicetak di Premier League, dengan musim 2023/2024 menjadi periode paling produktifnya.
Meski performanya sempat menurun musim lalu akibat masalah kebugaran usai Piala Dunia Antarklub, Palmer tetap dipandang sebagai salah satu penyerang paling berbakat di Inggris saat ini.

- REUTERS/Scott Heppell
Palmer sebagai Pengganti Jangka Panjang Bruno Fernandes
Skenario pertama adalah menjadikan Palmer sebagai suksesor langsung Bruno Fernandes. Masa depan Fernandes di Old Trafford memang belum sepenuhnya aman.
Walau kontraknya masih berlaku hingga Juni 2027, namanya terus dikaitkan dengan ketertarikan klub-klub Saudi Pro League.
Dalam konteks regenerasi skuad, Palmer dinilai sangat ideal. Usianya terpaut delapan tahun dari Fernandes, sementara karakter permainannya sama-sama bertumpu pada visi, kreativitas, dan kemampuan mencetak gol dari lini kedua.
Load more