News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Evaluasi Krisis Fisik di Skuad Real Madrid: Cedera Lutut Mbappe hingga Keputusan Bawa Pulang Dr. Niko Mihic

Kylian Mbappe diperkirakan tidak akan memperkuat Real Madrid saat menghadapi Atletico Madrid pada laga semifinal Piala Super Spanyol, Kamis mendatang.
Senin, 5 Januari 2026 - 17:07 WIB
Penyerang Real Madrid Kylian Mbappe
Sumber :
  • REUTERS/Ana Beltran

Jakarta, tvOnenews.com – Kylian Mbappe diperkirakan tidak akan memperkuat Real Madrid saat menghadapi Atletico Madrid pada laga semifinal Piala Super Spanyol. Pertandingan tersebut dijadwalkan berlangsung di Jeddah, Arab Saudi, Kamis mendatang.

Kabar ini mencuat setelah Real Madrid mengonfirmasi bahwa Mbappe mengalami cedera lutut kiri pada 31 Desember 2025. Dilansir dari The Athletic, penyerang asal Prancis itu disebut sudah merasakan ketidaknyamanan di area tersebut sejak beberapa pekan sebelumnya.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Belum ada kepastian soal berapa lama Mbappe harus menepi dari lapangan. Namun sejak awal, ia sudah dipastikan absen pada laga pembuka Real Madrid di tahun 2026 melawan Real Betis di Santiago Bernabeu, Minggu (4/1).

Dalam pertandingan tersebut, Mbappe hanya bisa menyaksikan rekan-rekannya dari salah satu boks VIP stadion. Kamera televisi sempat menangkap momen dirinya ikut merayakan gol-gol Madrid dengan ekspresi penuh antusias.

Real Madrid tetap tampil meyakinkan meski tanpa sang bintang. Tiga gol dari pemain akademi Gonzalo Garcia membantu Los Blancos menang telak 5-1 atas Betis, meski posisi mereka di klasemen masih tertinggal empat poin dari Barcelona.

Performa impresif Garcia pun mendapat sorotan tersendiri. Penyerang muda itu menuai pujian sekaligus catatan evaluasi langsung dari pelatih Xabi Alonso usai mencatatkan trigol perdananya bersama tim utama.

Meski demikian, absennya Mbappe tetap menjadi perhatian besar jelang Piala Super Spanyol. Sejumlah sumber menyebut kondisi sang penyerang belum cukup pulih untuk tampil di semifinal melawan Atletico Madrid.

Situasi Mbappe untuk laga final juga masih diliputi tanda tanya. Jika Real Madrid lolos, mereka berpotensi menghadapi Barcelona atau Athletic Club pada Minggu, namun peluang Mbappe tampil dinilai masih belum pasti.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Kehilangan Mbappe jelas menjadi pukulan bagi Xabi Alonso. Sepanjang musim ini, ia menjadi motor utama lini serang Real Madrid dengan torehan 29 gol dan lima assist sejak bergabung pada Agustus lalu.

Cedera Mbappe turut menambah daftar kekhawatiran Madrid terkait kondisi fisik para pemain. Masalah kebugaran skuad kini menjadi isu serius yang terus membayangi perjalanan tim sepanjang musim.

Halaman Selanjutnya :
Klasemen
Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Mensesneg: Istana Tampung Usulan Penyandang Disabilitas hingga Anak Jalanan Dapat MBG

Mensesneg: Istana Tampung Usulan Penyandang Disabilitas hingga Anak Jalanan Dapat MBG

Mensesneg Prasetyo Hadi mengatakan Istana menampung usulan agar program Makan Bergizi Gratis (MBG) menyasar penyandang disabilitas hingga anak jalanan.
Daftar Pemain Surabaya Samator di Proliga 2026: Tak Banyak Perombakan Skuad, Pertahankan Setter Asing

Daftar Pemain Surabaya Samator di Proliga 2026: Tak Banyak Perombakan Skuad, Pertahankan Setter Asing

Daftar pemain Surabaya Samator di Proliga 2026, di mana tak terdapat banyak perubahan termasuk mempertahankan setter asing asal Kuba yakni Lyvan Taboada Diaz.
Mendagri Ditunjuk Prabowo Pimpin Satgas Rehabilitasi Bencana Sumatera, Janji Kerja Cepat

Mendagri Ditunjuk Prabowo Pimpin Satgas Rehabilitasi Bencana Sumatera, Janji Kerja Cepat

Mendagri Tito Karnavian ditunjuk Prabowo untuk memimpin bahwa Satuan Tugas (Satgas) Percepatan Rehabilitasi dan Rekonstruksi Pascabencana.
Media Belanda Ingatkan John Herdman soal Kondisi Sulit Timnas Indonesia: Tidak Konsisten dan Tantangan Organisasi

Media Belanda Ingatkan John Herdman soal Kondisi Sulit Timnas Indonesia: Tidak Konsisten dan Tantangan Organisasi

Media Belanda wanti-wanti John Herdman soal kondisi di Timnas Indonesia. Media Belanda sebut Timnas Indonesia tidak konsisten dan ada tantangan organisasi.
Prediksi Manchester United vs Burnley 8 Januari 2026, Era Baru Pasca Ruben Amorim MU Dijagokan?

Prediksi Manchester United vs Burnley 8 Januari 2026, Era Baru Pasca Ruben Amorim MU Dijagokan?

Era baru Manchester United dimulai pada tengah pekan ini. Tanpa Ruben Amorim, MU dijadwalkan bertanding melawan Burnley pada 8 Januari 2026. Begini prediksinya.
Jefri Nichol dan Jule Liburan Bareng ke Bali, Netizen Bongkar Faktanya: Mereka Saling Follow, Tinggal Tunggu Aja Ketemu di Beach Club

Jefri Nichol dan Jule Liburan Bareng ke Bali, Netizen Bongkar Faktanya: Mereka Saling Follow, Tinggal Tunggu Aja Ketemu di Beach Club

Belum reda kabar perceraiannya dengan Na Daehoon dan dugaan perselingkuhan dengan Safrie dan Yuka, kini Julia Prastini atau Jule diisukan sedang berlibur dengan Jefri Nichol.

Trending

Media Belanda Bawa Kabar Baik untuk Dean James, Bek Timnas Indonesia itu Siap Tembus Klub Papan Atas Eredivisie

Media Belanda Bawa Kabar Baik untuk Dean James, Bek Timnas Indonesia itu Siap Tembus Klub Papan Atas Eredivisie

Nama Dean James mendadak mencuat dalam radar transfer Ajax Amsterdam. Performanya yang stabil di Timnas Indonesia dan Eropa, ia disebut jadi target yang cocok.
Hasil dan Klasemen Terbaru Liga Inggris 2025-2026: Satu Pelatih Lagi Dipecat Susul Ruben Amorim dan Enzo Maresca?

Hasil dan Klasemen Terbaru Liga Inggris 2025-2026: Satu Pelatih Lagi Dipecat Susul Ruben Amorim dan Enzo Maresca?

West Ham United semakin terbenam di zona degradasi klasemen Liga Inggris 2025-2026. Kekalahan dari Nottingham Forest membuat nasib Nuno Espirito Santo tidak aman.
Bali dan Yogyakarta Minggir Dulu, Jawa Tengah sebagai Provinsi dengan Pendapatan Pariwisata Tertinggi

Bali dan Yogyakarta Minggir Dulu, Jawa Tengah sebagai Provinsi dengan Pendapatan Pariwisata Tertinggi

Dari laporan BPS, pendapatan sektor pariwisata Provinsi Jawa Tengah (Jateng) menduduki peringkat pertama sebesar Rp2,77 triliun, mengalahkan Bali dan DI Yogyakarta.
Jule Akhirnya Muncul, Tampil Tanpa Hijab dan Unggah Story Sedih di Pinggir Pantai, Netizen Pertanyakan Isu dengan Jefri Nichol

Jule Akhirnya Muncul, Tampil Tanpa Hijab dan Unggah Story Sedih di Pinggir Pantai, Netizen Pertanyakan Isu dengan Jefri Nichol

Mengejutkan netizen, Jule kini tampil beda dan berani mengunggah potret dirinya yang sudah tak mengenakan hijab.
Serahkan Karya Buku ke Kemenkum, Praktisi HKI Perkenalkan Paradigma Baru Hukum Hak Cipta

Serahkan Karya Buku ke Kemenkum, Praktisi HKI Perkenalkan Paradigma Baru Hukum Hak Cipta

Buku berjudul 'Hak Cipta dengan Deklaratif Tercatat' karya Ichwan Anggawirya yang juga sebaai praktisi Hukum Kekayaan Intelektual (HKI) resmi diserahkan kepada Kementerian Hukum (Kemenkum).
Jule Sudah Berani Tampil Seksi Lepas Hijab dan Pakai Tanktop di Sosmed, Netizen: Jule Menolak Redup

Jule Sudah Berani Tampil Seksi Lepas Hijab dan Pakai Tanktop di Sosmed, Netizen: Jule Menolak Redup

Nama Julia Prastini atau Jule masih menjadi perbincangan hangat dikalangan netizen imbas kasus dugaan perselingkuhan.
Masih Dibela Fans, Gaji Shin Tae-yong Disorot Tajam Media Korea usai Timnas Indonesia Tunjuk John Herdman

Masih Dibela Fans, Gaji Shin Tae-yong Disorot Tajam Media Korea usai Timnas Indonesia Tunjuk John Herdman

Kontroversi seputar kursi pelatih Timnas Indonesia kembali jadi perbincangan hangat, kali ini datang dari media Korea Selatan. Gaji Shin Tae-yong disorot lagi.
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT