News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Pontang-panting Emil Audero Bantu Cremonese Raih Poin Lawan Cagliari, Media Italia Puji Kiper Timnas Indonesia

Jatuh bangun amankan gawang, Emil Audero sukses bantu Cremonese raih poin kontra Cagliari. Media Italia memuji performa heroik kiper Timnas Indonesia ini.
Jumat, 9 Januari 2026 - 07:47 WIB
Kiper Timnas Indonesia Emil Audero di Cremonese
Sumber :
  • Cremonese Official

Jakarta, tvOnenews.com - Jatuh bangun amankan gawang, Emil Audero sukses bantu Cremonese raih poin kontra Cagliari. Media Italia memuji performa heroik kiper Timnas Indonesia ini.

Duel sengit tersaji di Stadio Giovanni Zini saat Cremonese menjamu Cagliari dalam lanjutan Serie A Italia, Jumat (9/1/2026) dini hari WIB. Pertandingan yang berakhir imbang 2-2 itu menghadirkan drama kejar-kejaran gol yang berlangsung menegangkan hingga peluit panjang dibunyikan.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Tuan rumah Cremonese sejatinya mengawali laga dengan sangat meyakinkan melalui dominasi permainan cepat yang mengejutkan tim tamu. Mereka bahkan sempat unggul dua gol lebih dulu di babak pertama, membuat publik Giovanni Zini bersorak menyambut performa agresif tim kesayangan mereka.

Gol pembuka lahir dengan cepat pada menit keempat lewat aksi impresif Dennis Johnsen yang memaksimalkan umpan matang dari striker veteran, Jamie Vardy. Tak berhenti di situ, Vardy kemudian mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-29 usai menuntaskan assist Federico Bonazzoli dan membawa Cremonese unggul 2-0.

Situasi berubah drastis selepas turun minum ketika Cagliari tampil lebih berani dan meningkatkan intensitas serangan. Tekanan beruntun akhirnya membuahkan hasil lewat gol Michel Adopo pada menit ke-51 setelah memanfaatkan umpan terukur dari Borrelli.

Keunggulan Cremonese perlahan mulai tergerus seiring gempuran yang terus dilancarkan tim tamu. Pertahanan tuan rumah dipaksa bekerja ekstra keras untuk menahan serangan yang datang tanpa henti.

Petaka bagi Cremonese pun datang di menit-menit akhir pertandingan. Yannick Trepy muncul sebagai mimpi buruk tuan rumah setelah mencetak gol penyeimbang pada menit ke-88 yang memaksa laga berakhir dengan skor imbang.

Di balik hasil yang terasa pahit tersebut, satu nama justru tampil mencuri perhatian publik. Emil Audero Mulyadi menunjukkan performa luar biasa di bawah mistar gawang Cremonese.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Kiper andalan Timnas Indonesia itu harus jatuh bangun menghalau gempuran lini serang Cagliari yang mengamuk di babak kedua. Ketangguhannya menjadi faktor penting yang membuat Cremonese tetap membawa pulang satu poin.

Berdasarkan data FotMob, Emil yang tampil sebagai starter mencatatkan tiga penyelamatan krusial sepanjang 90 menit pertandingan. Distribusi bolanya juga terbilang aktif dengan 32 operan sukses dari 51 percobaan, meski akurasi umpan jauhnya tercatat 31 persen.

Halaman Selanjutnya :
Klasemen
Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

MU dan Liverpool Gigit Jari, Antoine Semenyo Ungkap Alasannya Lebih Pilih Manchester City

MU dan Liverpool Gigit Jari, Antoine Semenyo Ungkap Alasannya Lebih Pilih Manchester City

MU dan Liverpool harus gigit jari. Antoine Semenyo akhirnya mengungkap alasan kuat mengapa ia lebih memilih Manchester City.
Gaji John Herdman Jauh di Bawah STY, Media Korea Bongkar Selisihnya

Gaji John Herdman Jauh di Bawah STY, Media Korea Bongkar Selisihnya

Pergantian pelatih Timnas Indonesia menuai sorotan, media Korea menyoroti perbedaan mencolok gaji John Herdman dibandingkan Shin Tae-yong dan Patrick Kluivert.
‎Kepercayaan Diri Tinggi, Mauricio Souza Blak-blakan Persija Jakarta Siap Curi Poin Penuh dari Persib Bandung

‎Kepercayaan Diri Tinggi, Mauricio Souza Blak-blakan Persija Jakarta Siap Curi Poin Penuh dari Persib Bandung

Aura optimisme menyelimuti skuad Persija Jakarta jelang melakoni laga sarat gengsi kontra Persib Bandung.
Viral Video MBG untuk Balita Dikemas dalam Kantong Plastik, BGN Beri Klarifikasi

Viral Video MBG untuk Balita Dikemas dalam Kantong Plastik, BGN Beri Klarifikasi

Namun, setibanya di salah satu titik penyaluran, makanan tersebut diketahui dipindahkan dari ompreng ke dalam kantong plastik oleh salah satu kader posyandu. 
Brimob Polda Sumut Salurkan Bantuan Pendidikan, Sembako, dan Air Bersih bagi Warga Terdampak Bencana di Sibolga dan Tapteng

Brimob Polda Sumut Salurkan Bantuan Pendidikan, Sembako, dan Air Bersih bagi Warga Terdampak Bencana di Sibolga dan Tapteng

Bantuan yang disalurkan meliputi bantuan pendidikan, sembako, hingga distribusi air bersih di sejumlah lokasi terdampak bencana. Personel SAR Batalyon A Pelopor bersinergi dengan Dinas Pendidikan Kabupaten Tapanuli Tengah menyalurkan peralatan kebersihan sekolah serta perlengkapan belajar berupa tas, buku, dan alat tulis ke sekolah darurat SDN 155678 Hutanabolon 2, Kecamatan Tukka, serta UPTD SDN 158505 Tukka.
Sedang Berlangsung! Link Live Streaming Semifinal Malaysia Open 2026: Jonatan Christie dan Fajar/Fikri Main Siang Ini

Sedang Berlangsung! Link Live Streaming Semifinal Malaysia Open 2026: Jonatan Christie dan Fajar/Fikri Main Siang Ini

Jonatan Christie dan Fajar/Fikri jadi wakil Indonesia yang lolos ke Semifinal Malaysia Open 2026
background

Pekan ke-16

Waktu yang ditampilkan adalah WIB
Kamis, 15 Januari 2026
logo Napoli
NAP
00:30
PAR
logo Parma
logo Inter
INT
02:45
LEC
logo Lecce
Jumat, 16 Januari 2026
logo Verona
VER
00:30
BOL
logo Bologna
logo Como
COM
02:45
MIL
logo AC Milan

Trending

Banjir Setinggi 2 Meter Landa Kecamatan Tayu Pati Malam Ini, Warga Saling Bantu Lakukan Evakuasi

Banjir Setinggi 2 Meter Landa Kecamatan Tayu Pati Malam Ini, Warga Saling Bantu Lakukan Evakuasi

Banjir dengan ketinggian yang mencapai kisaran 2 meter melanda sejumlah di Kecamatan Tayu, Kabupaten Pati bagian utara, Jawa Tengah, Jumat (9/1/2026) malam.
Denada Bikin Tulisan Menyentuh usai Digugat atas Dugaan Telantarkan Anak Kandung Selama 24 Tahun: I Miss You

Denada Bikin Tulisan Menyentuh usai Digugat atas Dugaan Telantarkan Anak Kandung Selama 24 Tahun: I Miss You

Penyanyi Denada Elizabeth Anggia Ayu Tambunan membuat tulisan rindu mendiang ibunda, almarhumah Emilia Contessa usai digugat anak kandung, Ressa Rizky Rosano.
Ada Tanggul Jebol, Banjir Setinggi Nyaris 2 Meter Landa Sejumlah Desa di Kecamatan Tayu Pati

Ada Tanggul Jebol, Banjir Setinggi Nyaris 2 Meter Landa Sejumlah Desa di Kecamatan Tayu Pati

Banjir dengan ketinggian air sekira 1-2 meter melanda sejumlah wilayah yang berada di Kecamatan Tayu, Kabupaten Pati, Jawa Tengah pada Jumat (9/1/2026).
Bursa Transfer Super League, Persija Jakarta Pastikan Datangkan Pemain Baru yang Berkelas

Bursa Transfer Super League, Persija Jakarta Pastikan Datangkan Pemain Baru yang Berkelas

Persija Jakarta memastikan akan bergerak aktif pada bursa transfer paruh musim demi memperkuat skuad menghadapi putaran kedua kompetisi.
Mulai Kirim Lampu Hijau? Ricky Kambuaya Beri Reaksi Mengejutkan Setelah Dikaitkan dengan Persija Jakarta

Mulai Kirim Lampu Hijau? Ricky Kambuaya Beri Reaksi Mengejutkan Setelah Dikaitkan dengan Persija Jakarta

Pemain Timnas Indonesia dan kapten Dewa United Ricky Kambuaya memberikan respons mengejutkan setelah dikaitkan dengan kontestan Super League Persija Jakarta.
Cerita Unik Jelang El Clasico Indonesia Kontra Persib Bandung, Pemain Asing Persija Tak Sabar Jajal Rantis

Cerita Unik Jelang El Clasico Indonesia Kontra Persib Bandung, Pemain Asing Persija Tak Sabar Jajal Rantis

Para pemain Persija Jakarta, khususnya legiun asing disebut tak sabar ingin menaiki kendaraan taktik baja saat menghadapi Persib Bandung.
Jadwal Semifinal Malaysia Open 2026, Sabtu 10 Januari: Jonatan Christie dan Fajar/Fikri Incar Tiket ke Final

Jadwal Semifinal Malaysia Open 2026, Sabtu 10 Januari: Jonatan Christie dan Fajar/Fikri Incar Tiket ke Final

Berikut jadwal lengkap semifinal Malaysia Open 2026, Sabtu 10 Januari 2026.
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT