News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Curahan Hati Vinicius Junior usai Dicemooh Para Fans Real Madrid: Mereka Berhak

Vinicius Junior mengungkapkan isi hatinya setelah sering dicemooh oleh para fans Real Madrid. Dia mengaku sedih karena itu namun menekankan bahwa mereka juga berhak.
Rabu, 21 Januari 2026 - 20:16 WIB
Vinicius Jr
Sumber :
  • REUTERS/Pablo Morano

Jakarta, tvOnenews.com - Vinicius Junior mengungkapkan isi hatinya setelah sering dicemooh oleh para fans Real Madrid. Dia mengaku sedih karena itu namun menekankan bahwa mereka juga berhak.

Sang penyerang asal Brasil sukses membuktikan kelasnya dalam duel kontra AS Monaco di Liga Champions, Rabu (21/1/2026) dini hari tadi WIB. Madrid berhasil menang telak dengan skor 6-1 dalam laga ini.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Vinicius berhasil mencatatkan sebuah gol dan dua assist. Itu seakan menjadi momen pembuktian untuk sang penyerang yang telah menjadi sasaran hujatan di sepanjang musim ini.

Berbicara setelah kemenangan itu, Vinicius mengutarakan rasa leganya. Terlebih, setelah Madrid melewati badai yang membuat Xabi Alonso didepak dari kursi kepelatihan. 

“[Performa ini] sangat berarti. Mengingat segala yang telah kami lalui selama beberapa hari terakhir, pergantian pelatih, kekalahan di final [Piala Super Spanyol], tersingkir dari Copa del Rey,” kata Vinicius kepada TNT.

Dia menyadari bahwa bermain untuk Madrid tidak akan pernah mudah. Sebab, ini merupakan salah satu klub terbesar di dunia.

“Bermain untuk klub terbesar di dunia, tuntutannya sangat tinggi. Terkadang kami belum memahami [cemoohan], namun kami tahu besarnya tim ini, para pemain yang kami miliki,” tambahnya.

Soal cemoohan yang sering didapatkannya pada sepanjang musim ini, Vinicius mengaku sedih. Namun, dia juga tidak bisa menyalahkan para fans yang menginginkan timnya menang.

“Saya tidak pernah mau merespons siapa pun, saya mengetahui potensi saya dan ke mana saya bisa pergi. Tentu saja, saya bersedih dan saya tidak pernah ingin dicemooh di rumah sendiri,” sambungnya.

“Dalam beberapa laga terakhir, saya tidak merasa nyaman karena setiap kali saya diganti, saya melakukan sesuatu yang salah dan para fans mencemooh saya,” tandas Vinicius.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

“Mereka memiliki hak, mereka membayar mahal untuk tiket. Saya tidak memahaminya, namun saya tetap di sini untuk terus berkembang dan selalu berjuang demi klub yang telah memberikan banyak kepada saya,” pungkasnya.

Vinicius dan Madrid kini perlu mempertahankan performanya untuk laga berikutnya melawan Villarreal. Duel akan digelar secara tandang di Estadio de la Ceramica pada Minggu (25/1/2026) dini hari WIB. (yus)

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Prediksi Formasi Ngeri Persib Bandung usai Federico Bertahan dan Layvin Kurzawa Kian Dekat Bergabung, Tim Terbaik di Indonesia?

Prediksi Formasi Ngeri Persib Bandung usai Federico Bertahan dan Layvin Kurzawa Kian Dekat Bergabung, Tim Terbaik di Indonesia?

Federico Barba dipastikan bertahan di Persib Bandung, sementara Layvin Kurzawa kian dekat bergabung dan membuat prediksi formasi Maung Bandung makin menakutkan.
Baru Hari Pertama Borong 16 Medali, Tim Para Renang Cetak Rekor di ASEAN Para Games 2025

Baru Hari Pertama Borong 16 Medali, Tim Para Renang Cetak Rekor di ASEAN Para Games 2025

Empat rekor ASEAN Para Games yang diukir Indonesia menjadi sorotan utama. Rekor pertama dipersembahkan oleh Mutiara Cantik Harsanto di nomor 100 meter gaya dada putri SB9. 
Inikah Dafar Pelatih Terburuk Manchester United? Dari Moyes hingga Amorim, Kini Harapan Bernama Michael Carrick

Inikah Dafar Pelatih Terburuk Manchester United? Dari Moyes hingga Amorim, Kini Harapan Bernama Michael Carrick

Flashback 7 pelatih terburuk dalam sejarah MU menjadi pengingat betapa sulitnya mengembalikan klub sebesar Manchester United ke jalur kejayaan. Michael Carrick
Kevin Diks Terkejut Suporter Timnas Indonesia Rutin Tonton Borussia Monchengladbach, Haru Naya Diks Dijaga Privasinya

Kevin Diks Terkejut Suporter Timnas Indonesia Rutin Tonton Borussia Monchengladbach, Haru Naya Diks Dijaga Privasinya

Kevin Diks menyebut kehadiran suporter Indonesia di setiap pertandingan yang dibelanya sebagai sesuatu yang luar biasa dan belum pernah ia alami sebelumnya sepanjang kariernya di Eropa.
Momen Langka! Pebalap MotoGP Toprak Razgatlioglu Atraksi di Hadapan Pelajar Jakarta

Momen Langka! Pebalap MotoGP Toprak Razgatlioglu Atraksi di Hadapan Pelajar Jakarta

Pebalap MotoGP dari tim Prima Pramac Yamaha Toprak Razgatlioglu menyempatkan diri menyapa penggemar Tanah Air dengan mengunjungi SMK Negeri 39 Jakarta yang ber-
Kevin Diks Ternyata Tak Pikir Panjang Saat Ditawarin Naturalisasi untuk Bela Timnas Indonesia

Kevin Diks Ternyata Tak Pikir Panjang Saat Ditawarin Naturalisasi untuk Bela Timnas Indonesia

Kevin Diks mengaku keputusan tersebut diambil dengan cepat, terutama karena besarnya dukungan yang sudah ia rasakan dari para penggemar Indonesia bahkan jauh sebelum resmi menjadi bagian dari skuad Garuda.

Trending

Sertifikat Girik hingga Letter C Tak Berlaku Mulai Februari, BPN Beri Solusi Supaya Tanah Tak Diambil Negara

Sertifikat Girik hingga Letter C Tak Berlaku Mulai Februari, BPN Beri Solusi Supaya Tanah Tak Diambil Negara

Sertifikat tanah lama seperti girik hingga letter C tidak akan berlaku lagi mulai 2 Februari 2026. Terkait hal ini, Kementerian ATR/BPN memberikan solusinya.
Gelar Launching Tim di Jakarta, Yamaha Pamerkan Tampilan Baru Motor YZR-M1 dengan Mesin V4 untuk MotoGP 2026

Gelar Launching Tim di Jakarta, Yamaha Pamerkan Tampilan Baru Motor YZR-M1 dengan Mesin V4 untuk MotoGP 2026

Tim Monster energy Yamaha memamerkan livery baru untuk motor YZR-M1 V4 yang akan digunakan dua rider mereka, Fabio Quartararo dan Alex Rins di MotoGP 2026.
Yamaha Resmi Beralih Menggunakan Mesin V4 untuk MotoGP 2026, Fabio Quartararo: Semoga Motor Ini Kencang

Yamaha Resmi Beralih Menggunakan Mesin V4 untuk MotoGP 2026, Fabio Quartararo: Semoga Motor Ini Kencang

Monster energy Yamaha secara resmi telah meluncurkan motor baru yang akan mereka gunakan pada gelaran MotoGP 2026 mendatang.
5 Bintang Papan Atas Eropa yang Kabarnya Mendekat ke Persib Bandung, Wonderkid Manchester United Masuk Radar?

5 Bintang Papan Atas Eropa yang Kabarnya Mendekat ke Persib Bandung, Wonderkid Manchester United Masuk Radar?

Geliat transfer Persib Bandung di paruh musim Super League jadi sorotan. Terbaru, mantan wonderkid Manchester United dirumorkan masuk radar skuad Bojan Hodak.
Sertifikat Tanah Girik, Petok hingga Letter C Tidak Berlaku Mulai 2 Februari 2026, Masyarakat Diminta Perbarui Dokumen untuk Hindari Sengketa dan Mafia Tanah

Sertifikat Tanah Girik, Petok hingga Letter C Tidak Berlaku Mulai 2 Februari 2026, Masyarakat Diminta Perbarui Dokumen untuk Hindari Sengketa dan Mafia Tanah

Sertifikat tanah lama seperti girik hingga letter C tidak berlaku atau tidak lagi diakui sebagai bukti kepemilikan yang sah mulai 2 Februari 2026. 
Viral Pemain Persid Jember Paksa Wasit Cek VAR Lewat HP di Liga 4, Netizen: Malu Woi

Viral Pemain Persid Jember Paksa Wasit Cek VAR Lewat HP di Liga 4, Netizen: Malu Woi

Momen pemain Persid Jember memaksa wasit mengecek VAR lewat ponsel di Liga 4 viral di media sosial.
Berapa Biaya Urus Girik hingga Letter C ke SHM? Begini Penjelasan BPN

Berapa Biaya Urus Girik hingga Letter C ke SHM? Begini Penjelasan BPN

Surat tanah lama tak berlaku mulai Februari, Kementerian ATR/BPN menjelaskan biaya pengurusan girik, letter c, serta surat tanah lama lainnya ke sertifikat.
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT