News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Mengejutkan! Pelatih Sandy Walsh di KV Mechelen Justru Doakan Timnas Indonesia Tak Lolos Fase Grup Piala Asia 2023, Ternyata Karena...

Pelatih Sandy Walsh di KV Mechelen yakni Besnik Hasi justru berharap Timnas Indonesia tak lolos fase grup Piala Asia 2023 karena dia masih dibutuhkan di klub.
Jumat, 29 Desember 2023 - 08:44 WIB
Pemain Timnas Indonesia Sandy Walsh
Sumber :
  • Antara

tvOnenews.com - Pelatih Sandy Walsh di KV Mechelen yakni Besnik Hasi buat pernyataan mengejutkan dengan mengatakan jika dia ingin Timnas Indonesia tak lolos fase grup Piala Asia 2023.

Sandy Walsh memang selalu menjadi pilihan utama Besnik Hasi untuk mengisi pos bek kanan di timnya KV Mechelen yang berlaga di Jupiler Pro League Belgia.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

KV Mechelen saat ini tengah berjuang untuk menjauh dari play-off zona degradasi Jupiler Pro League Belgia karena hanya menempati peringkat 10 dari 16 kontestan.

Klub yang diperkuat oleh pemain naturalisasi Timnas Indonesia Sandy Walsh hanya unggul satu poin dari posisi play-off zona degradasi yang saat ini ditempati oleh RWDM.

Terbaru, KV Mechelen tumbang dari tim papan bawah Jupiler Pro League Belgia yakni Charleroi dengan skor 1-3 di Stade du Pays de Charleroi, Kamis (28/12/2023).

Dalam pertandingan itu, Sandy Walsh tampil sebagai starter dan dipercaya untuk mengisi posisi bek kanan. Namun dia hanya bermain selama 45 menit dan digantikan oleh Bill Leeroy Antonio.

Selanjutnya, seluruh pertandingan Jupiler Pro League Belgia bakal diliburkan hingga 20 Januari 2024 mendatang dan mereka bakal menghadapi partai berat lawan tim papan atas yakni Gent di awal tahun.

Di tengah jadwal libur akhir tahun kompetisi Jupiler Pro League, sejumlah pemain akan bergabung dengan negaranya untuk menjalani kejuaraan internasional, termasuk Sandy Walsh.

KV Mechelen diketahui bakal melepas dua pemainnya untuk bergabung ke tim nasional masing-masing yakni Sandy Walsh dan Mory Konate.

Sandy Walsh bakal memperkuat Timnas Indonesia di Piala Asia sementara Mory Konate menjadi punggawa Guinea di Piala Afrika.

Keduanya juga dipastikan bakal memperkuat negaranya hingga awal Februari 2024 sehingga mereka akan absen membela KV Mechelen setidaknya sampai timnya bersua AA Gent.

Maka dari itu, Besnik Hasi dibuat pusing oleh absennya dua pilar utama KV Mechelen tersebut. Apalagi mereka selalu menjadi andalan bagi kontestan Liga Belgia itu.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Sandy Walsh saat membela KV Mechelen (Source: Viva)

“Kami akan kehilangan dua pemain penting. Kami harus mencari solusinya. Mereka akan absen di pertandingan melawan AA Gent. Saya hanya bisa berharap mereka tidak melaju ke babak berikutnya,” kata Besnik dikutip dari Gazet van Antwerpen.

Halaman Selanjutnya :
Klasemen
Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Arsenal Mengamuk di Elland Road! Leeds United Dibantai 4-0, The Gunners Makin Kokoh di Puncak

Arsenal Mengamuk di Elland Road! Leeds United Dibantai 4-0, The Gunners Makin Kokoh di Puncak

Arsenal kembali ke jalur kemenangan usai meraih hasil impresif pada awal pekan ke-24 Liga Inggris 2025/2026.
Pemerintah Kebut Demutualisasi BEI, Siap Dipegang Danantara dan Investor Global

Pemerintah Kebut Demutualisasi BEI, Siap Dipegang Danantara dan Investor Global

Rosan Roeslani menyebut, peluang kepemilikan saham BEI nantinya tidak hanya terbuka bagi Danantara, tetapi juga bagi berbagai institusi keuangan global.
Jelang Lawan Vietnam, Hector Souto Percaya Diri Timnas Futsal Indonesia

Jelang Lawan Vietnam, Hector Souto Percaya Diri Timnas Futsal Indonesia

Pelatih Timnas Futsal Indonesia, Hector Souto, menegaskan ambisinya untuk mengantarkan skuad Garuda melangkah ke babak semifinal Piala Asia Futsal untuk pertama kalinya.
Balas Kekalahan SEA Games, Samuel Eko Tegaskan Misi Timnas Futsal Indonesia

Balas Kekalahan SEA Games, Samuel Eko Tegaskan Misi Timnas Futsal Indonesia

Pemain Timnas Futsal Indonesia Samuel Eko menegaskan tekad skuad Garuda untuk meraih kemenangan saat menghadapi Vietnam pada laga perempat final Piala Asia Futsal 2026.
Takluk dari Persib Bandung, Althaf Indie Minta Maaf dan Kirim Pesan Optimistis

Takluk dari Persib Bandung, Althaf Indie Minta Maaf dan Kirim Pesan Optimistis

Penyerang Persis Solo Althaf Indie menilai kekalahan timnya dari Persib Bandung menjadi motivasi untuk bangkit dan menatap pertandingan selanjutnya di Super League 2025/2026.
IBC Beri 6 Rekomendasi untuk Perkuat Kepercayaan Investor dan Redam Gejolak di Pasar Modal Indonesia

IBC Beri 6 Rekomendasi untuk Perkuat Kepercayaan Investor dan Redam Gejolak di Pasar Modal Indonesia

IBC menegaskan, keberadaan pasar modal yang kredibel menjadi pilar penting dalam mendukung pembiayaan investasi, pendalaman pasar keuangan, serta peningkatan daya saing ekonomi nasional.
background

Pekan ke-19

Waktu yang ditampilkan adalah WIB
Minggu, 1 Februari 2026
logo Pusamania Borneo
BOR
15:30
PSY
logo PSIM Yogyakarta
logo Persebaya Surabaya
PBY
19:00
DWU
logo Dewa United
Senin, 2 Februari 2026
logo Arema FC
AFC
15:30
PJW
logo Persijap
logo PSM Makassar
PSM
19:00
SPG
logo Semen Padang

Trending

IBC Beri 6 Rekomendasi untuk Perkuat Kepercayaan Investor dan Redam Gejolak di Pasar Modal Indonesia

IBC Beri 6 Rekomendasi untuk Perkuat Kepercayaan Investor dan Redam Gejolak di Pasar Modal Indonesia

IBC menegaskan, keberadaan pasar modal yang kredibel menjadi pilar penting dalam mendukung pembiayaan investasi, pendalaman pasar keuangan, serta peningkatan daya saing ekonomi nasional.
Pemerintah Kebut Demutualisasi BEI, Siap Dipegang Danantara dan Investor Global

Pemerintah Kebut Demutualisasi BEI, Siap Dipegang Danantara dan Investor Global

Rosan Roeslani menyebut, peluang kepemilikan saham BEI nantinya tidak hanya terbuka bagi Danantara, tetapi juga bagi berbagai institusi keuangan global.
Balas Kekalahan SEA Games, Samuel Eko Tegaskan Misi Timnas Futsal Indonesia

Balas Kekalahan SEA Games, Samuel Eko Tegaskan Misi Timnas Futsal Indonesia

Pemain Timnas Futsal Indonesia Samuel Eko menegaskan tekad skuad Garuda untuk meraih kemenangan saat menghadapi Vietnam pada laga perempat final Piala Asia Futsal 2026.
Takluk dari Persib Bandung, Althaf Indie Minta Maaf dan Kirim Pesan Optimistis

Takluk dari Persib Bandung, Althaf Indie Minta Maaf dan Kirim Pesan Optimistis

Penyerang Persis Solo Althaf Indie menilai kekalahan timnya dari Persib Bandung menjadi motivasi untuk bangkit dan menatap pertandingan selanjutnya di Super League 2025/2026.
Atmosfer Futsal Bikin Merinding! Shayne Pattynama Puji Fans Indonesia

Atmosfer Futsal Bikin Merinding! Shayne Pattynama Puji Fans Indonesia

Bek Persija Jakarta, Shayne Pattynama mengaku takjub dengan atmosfer luar biasa yang tercipta saat menyaksikan langsung laga Timnas Futsal Indonesia kontra Irak
Seruan 31 Kabupaten Kota: Komitmen Menangkan Andar Amin di Musda Golkar Sumut

Seruan 31 Kabupaten Kota: Komitmen Menangkan Andar Amin di Musda Golkar Sumut

Sebanyak 31 Ketua DPD Kabupaten Kota menyerukan komitmen tidak akan berpaling dan memenangkan Andar Amin Harahap menjadi Ketua DPD Golkar Sumut.
Jelang Lawan Vietnam, Hector Souto Percaya Diri Timnas Futsal Indonesia

Jelang Lawan Vietnam, Hector Souto Percaya Diri Timnas Futsal Indonesia

Pelatih Timnas Futsal Indonesia, Hector Souto, menegaskan ambisinya untuk mengantarkan skuad Garuda melangkah ke babak semifinal Piala Asia Futsal untuk pertama kalinya.
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT