Soroti Hasil Undian, Pelatih Thailand Sebut Timnas Indonesia Masuk Grup Maut di Piala AFF 2026
- instagram.com/aseanutdfcth
Jakarta, tvOnenews.com – Pelatih Timnas Thailand, Anthony Hudson, memberikan pandangannya terkait hasil undian fase grup Piala AFF 2026. Ia menilai Timnas Indonesia berada dalam situasi yang lebih sulit dibandingkan dengan tim yang ia tangani pada turnamen tersebut.
Hasil drawing Piala AFF 2026 memang memisahkan Thailand dan Indonesia ke dalam grup yang berbeda. Kondisi ini membuat kedua raksasa Asia Tenggara tersebut dipastikan tidak akan saling berhadapan pada fase grup.
Timnas Thailand tergabung di Grup B bersama Malaysia, Filipina, Myanmar, dan Laos. Komposisi itu ditetapkan setelah pengundian grup resmi digelar di Jakarta pada Kamis (15/1/2026).
Komposisi Grup B dinilai cukup kompetitif, namun Hudson melihat peluang timnya masih terbuka lebar. Meski demikian, ia menegaskan tidak ada lawan yang bisa dianggap remeh di turnamen kawasan Asia Tenggara.
Sementara itu, Timnas Indonesia menempati Grup A yang dihuni sejumlah lawan kuat. Skuad Garuda harus bersaing dengan Vietnam, Singapura, Kamboja, serta satu tim tambahan dari hasil play-off antara Timor Leste atau Brunei Darussalam.
Grup A pun banyak disebut sebagai grup maut di Piala AFF 2026. Kehadiran juara bertahan serta tim-tim berpengalaman di level Asia membuat persaingan diprediksi berlangsung sangat ketat.
Menanggapi hasil undian tersebut, Anthony Hudson mengaku cukup lega karena Thailand tidak berada satu grup dengan Indonesia. Menurutnya, pertemuan di fase awal dengan skuad Garuda akan menjadi tantangan tersendiri.
Salah satu alasan Hudson merasa demikian adalah faktor pelatih. Ia tidak harus menghadapi rekan senegaranya, John Herdman, yang kini menukangi Timnas Indonesia, pada fase grup turnamen.
Hudson secara terbuka menilai bahwa Indonesia berada di grup yang sangat menantang. Ia menyoroti kualitas lawan-lawan yang harus dihadapi skuad Garuda sejak pertandingan pertama.
Keberadaan Vietnam sebagai juara bertahan serta Singapura yang merupakan peserta Piala Asia 2027 menjadi sorotan utama. Hudson menilai faktor tersebut akan membuat setiap laga di Grup A berjalan dengan intensitas tinggi.
“Mereka (Indonesia) berada dalam grup yang sulit bersama Vietnam dan Singapura,” ujar Hudson, Kamis (15/1/2026).
“Ada sejumlah pertandingan berat di grup itu. Itulah mengapa saya menilai grup kami cukup bagus,” sambungnya.
Meski demikian, pelatih berusia 44 tahun itu mengingatkan bahwa kekuatan tim tidak bisa hanya diukur dari nama besar. Ia menegaskan bahwa semua peserta memiliki peluang yang sama untuk menghadirkan kejutan.
“Namun itu semua baru di atas kertas, karena setiap pertandingan pasti akan berjalan berat,” ucap pelatih kelahiran Amerika Serikat tersebut.
Lebih lanjut, Hudson juga menegaskan ambisi besar yang diusung Timnas Thailand pada ASEAN Cup 2026. Ia menyebut target utama timnya adalah menjadi juara dalam turnamen yang akan digelar mulai 24 Juli hingga 26 Agustus mendatang.
“Target kami adalah menjuarai turnamen ini. Apakah kami bisa mewujudkannya? Saya tidak tahu, tetapi itu adalah target yang kami usung,” pungkas Hudson.
(igp)
Load more