LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Polisi Gagalkan Penyelundupan 76 Sepeda Motor ke Timor Leste | Sidik Jari tvOne

Jumat, 12 Februari 2021

Surabaya, Jawa timur - Subdit III Jatanras Direktorat Reserse Kriminal Umum Kepolisian Daerah Jawa Timur menggagalkan Penyelundupan ratusan kendaraan roda dua, roda empat dan kontainer hasil curian ke luar negeri. 76 sepeda motor di antaranya hendak dimasukkan secara ilegal ke Timor leste.

Kabid Humas Polda Jatim Kombes Pol Gatot Repli Handoko mengatakan dari pengungkapan tersebut lima tersangka berinisial DI (40), AP (35), SH (36), PA (43), dan M (44) ditahan beserta barang bukti kendaraan puluhan roda dua, roda empat dan kontainer.

"Selain mencuri, lima tersangka juga melakukan pengiriman kendaraan hasil kejahatannya ke luar negeri. Barang curian itu dijual ke negara tetangga, Timor Leste. Di sana sudah ada penadah-nya," ujarnya di Mapolda Jatim di Surabaya, Rabu.

Adapun barang bukti yang diamankan adalah 76 unit roda dua berbagai merek, tujuh unit roda empat jenis pikap berbagai merek, tiga unit dump truk, lima unit ponsel, dua unit laptop atau komputer jinjing, serta 25 kontainer.

Di tempat sama, Wakil Direktur Reskrimum Polda Jatim AKBP Nasrun Pasaribu menuturkan kelima pelaku terbukti dengan sengaja membeli barang hasil kejahatan berupa sepeda motor dan mobil tanpa dokumen yang lengkap untuk kemudian dijual ke Timor Leste.

"Komplotan tersebut beraksi sejak empat tahun lalu. Ratusan kendaraan yang dijual ke Timor Leste merupakan hasil tindak pidana, seperti hasil curian atau hasil kredit yang sengaja tidak dibayar, lalu digelapkan dengan dijual ke pihak lain," ungkap-nya.

Sebelum diekspor, kendaraan roda dua dan roda empat yang diperoleh tersangka disimpan di gudang yang ada di Jalan Greges Nomor 61, Kota Surabaya.

Selanjutnya, komplotan pengepul kendaraan bermotor bodong ini mengirim ke Timor Leste melalui jalur laut yang setiap bulan-nya selalu ada sepeda motor dikirim.

"Tersangka mengirim kendaraan-kendaraan bodong itu dua kali dalam sebulan. Jumlahnya sesuai permintaan, bisa 10 unit sampai 15 unit," ujarnya.

Untuk sepeda motor rata-rata tersangka menjualnya dengan harga Rp7 juta per unit.

"Salah satu tersangka pernah kerja di Timor Leste sehingga punya jaringan di sana," tutur Nasrun.

Sesampainya di Timor Leste, lanjut dia, kendaraan bodong tersebut diganti dengan dokumen yang diduga palsu, menyesuaikan aturan di negara Timor Leste.

"Di sana sudah ada penampung-nya atau penyandang dananya. Kendaraan dari Indonesia yang hanya ada STNK, di sana diubah semua dan yang tidak ada dibuatkan (dokumen kendaraan)," kata dia.

Atas perbuatannya, para tersangka dijerat dengan Pasal 481 KUHP subsider Pasal 480 KUHP juncto 55 KUHP, dengan ancaman hukuman paling lama tujuh tahun penjara. (act/ant)

Baca Juga :
Berita Terkait
Topik Terkait
Jangan Lewatkan
Klasemen dan Top Skor Liga 1: Bhayangkara FC Degradasi, David da Silva Kian Tak Terkejar

Klasemen dan Top Skor Liga 1: Bhayangkara FC Degradasi, David da Silva Kian Tak Terkejar

Klasemen Liga 1 dan top skor Liga 1 23/24 pada Sabtu (20/04/24), kekalahan yang diraih Bhayangkara FC membuat mereka degradasi dari kasta teratas musim ini.
Dilaporkan Lagi, Pendeta Gilbert Dihadapkan ke Polda Metro Jaya atas Dugaan Penistaan Agama, Alasannya karena Ini

Dilaporkan Lagi, Pendeta Gilbert Dihadapkan ke Polda Metro Jaya atas Dugaan Penistaan Agama, Alasannya karena Ini

Pendeta Gilbert Lumoindong dilaporkan kembali ke Polda Metro Jaya terkait dugaan penistaan agama dengan pelapor yang berbeda. Kini dilaporkan KPI DKI Jakarta.
Elkan Baggott Main Penuh 90 Menit, Bristol Rovers Takluk 0-2 dari Peterborough

Elkan Baggott Main Penuh 90 Menit, Bristol Rovers Takluk 0-2 dari Peterborough

Elkan Baggott diandalkan selama 90 menit penuh oleh timnya, Bristol Rovers, dalam pertandingan kontra Peterborough, Sabtu (20/4) malam, namun mereka kalah 0-2.
Pemain Keturunan Ini Akui Persib Sudah Bereskan Biang Keladi Saat Puasa Kemenangan Beruntun di Liga 1

Pemain Keturunan Ini Akui Persib Sudah Bereskan Biang Keladi Saat Puasa Kemenangan Beruntun di Liga 1

Gelandang Persib, Ezra Walian sebut timnya sudah perbaiki masalah saat puasa kemenangan di Liga 1 23/24, terbukti Maung Bandung sukses tumbangkan Persebaya.
Gegara BUMN Punya Performa Positif, Erick Thohir Waspadai Gejolak Geopolitik Konflik Iran-Israel

Gegara BUMN Punya Performa Positif, Erick Thohir Waspadai Gejolak Geopolitik Konflik Iran-Israel

Melihat konflik Iran-Israel pengaruhi situasi geopolitik, BUMN diminta Erick Thohir jangan terlena. Meskipun punya performa positif pada tahun 2023 kemarin.
Liga 1: Solidnya Lini Pertahanan Jadi Kunci Persib Kembali ke Jalur Kemenangan

Liga 1: Solidnya Lini Pertahanan Jadi Kunci Persib Kembali ke Jalur Kemenangan

Pelatih Bojan Hodak sebut solidnya lini belakang jadi kunci keberhasilan Persib Bandung mampu taklukkan Persebaya dan kembali ke jalur kemenangan Liga 1 23/24.
Masya Allah, Ternyata Ini Ciri-Ciri Orang yang Dekat dengan Allah SWT Kata Ustaz Adi Hidayat: Lihat Wajahnya...

Masya Allah, Ternyata Ini Ciri-Ciri Orang yang Dekat dengan Allah SWT Kata Ustaz Adi Hidayat: Lihat Wajahnya...

Ustaz Adi Hidayat ungkap ciri-ciri orang yang dekat dengan Allah SWT, ternyata ciri-cirinya nampak dari wajah, perilaku, hingga sifatnya. Lihat wajahnya...
Resmi! Vietnam U-23 Jadi Tim Asia Tenggara Pertama yang Lolos ke Perempat Final Piala Asia U-23 2024, Timnas Indonesia U-23 Menyusul?

Resmi! Vietnam U-23 Jadi Tim Asia Tenggara Pertama yang Lolos ke Perempat Final Piala Asia U-23 2024, Timnas Indonesia U-23 Menyusul?

Vietnam U-23 dipastikan menjadi tim Asia Tenggara pertama yang lolos ke babak perempat final Piala Asia U-23 2024, timnas Indonesia U-23 berpotensi menyusul.
Hasil Red Sparks vs Indonesia All Star: Megawati Sempat Main di Skuat Timnas, Wakil Korea Selatan Unggul Tipis 3-2

Hasil Red Sparks vs Indonesia All Star: Megawati Sempat Main di Skuat Timnas, Wakil Korea Selatan Unggul Tipis 3-2

Hasil voli persahabatan Red Sparks vs Indonesia All Star pada Sabtu (20/04/24) malam WIB, sang wakil Korea Selatan keluar sebagai pemenang dengan skor 3-2.
Aliansi Jakarta Utara Menggugat Soroti Penataan Kota Pelabuhan

Aliansi Jakarta Utara Menggugat Soroti Penataan Kota Pelabuhan

Aliansi Jakarta Utara Menggugat (A-JUM) dengan mengundang lima puluh tiga (53) perwakilan kelompok masyarakat, berbentuk lembaga/organisasi kemasyarakatan, LSM dan NGO yang ada di Jakarta Utara menggelar acara Halal Bil Halal dan Rapat Koordinasi (RAKOR) dengan mengundang stakeholder terkait, seperti Wali Kota Jakarta Utara, Polres Jakarta Utara, Dandim, Pelindo, dan KBN. 
Trending
Selengkapnya
Viral
Jadwal Hari Ini
Jam
Jadwal Acara
Bundesliga Seru
Selengkapnya