News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Dukung Logistik hingga Trauma Healing, Posko Pertamina Peduli di Pidie Jaya Aceh Percepat Pemulihan Pascabencana untuk Warga

Posko ini tidak hanya berperan sebagai tempat penyaluran bantuan, tetapi juga menjadi sarana kolaborasi lintas pemangku kepentingan untuk mempercepat pemulihan masyarakat.
Jumat, 2 Januari 2026 - 17:04 WIB
Posko Pengungsi, Medis dan Bantuan Pertamina Peduli di Kabupaten Pidie Jaya, Aceh.
Sumber :
  • Pertamina

Jakarta, tvOnenews.com - Pertamina Patra Niaga mengoperasikan Posko Pengungsi, Medis, dan Bantuan Pertamina Peduli di kompleks Masjid At-Taqwa, Kota Meureudu, Kecamatan Meureudu, Kabupaten Pidie Jaya, Aceh. Posko ini difungsikan sebagai pusat layanan kesehatan, koordinasi lapangan, serta distribusi bantuan bagi warga terdampak bencana.

Area Manager Communication, Relations & CSR Pertamina Patra Niaga Regional Sumatera Bagian Utara, Fahrougi Andriani Sumampouw, menyampaikan bahwa posko tersebut tidak hanya berperan sebagai tempat penyaluran bantuan, tetapi juga menjadi sarana kolaborasi lintas pemangku kepentingan untuk mempercepat pemulihan masyarakat.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

“Posko Pertamina Peduli di Pidie Jaya menjadi titik koordinasi bersama pemerintah daerah, relawan, dan Pertamina Group agar penyaluran bantuan dapat berjalan lebih efektif, terkoordinasi, dan menjangkau masyarakat yang benar-benar membutuhkan,” ujarnya dalam keterangan resmi, Jumat (2/1/2026).

Melalui posko tersebut, Pertamina Patra Niaga menyalurkan berbagai perlengkapan dan logistik guna menunjang aktivitas warga serta kebutuhan pengungsian. Bantuan yang disalurkan antara lain dua unit tenda untuk kegiatan belajar mengajar di Pondok Pesantren Al Bayan, sepatu bot, bohlam dan lampu darurat, gerobak, bak serta sekop sampah, jas hujan, karpet antiselip, hingga perangkat power supply.

Untuk mendukung operasional posko dan dapur umum, perusahaan juga menyalurkan 28 tabung LPG baru beserta isi ulang, serta bahan bakar minyak untuk kebutuhan genset di lokasi pengungsian. Selain itu, bantuan logistik pangan turut didistribusikan kepada masyarakat terdampak.

Pada sektor kesehatan, Pertamina Patra Niaga menyalurkan masker, vitamin, dan berbagai obat-obatan. Perusahaan juga menyediakan bantuan sandang, perlengkapan mandi, selimut, serta hygiene kit guna memenuhi kebutuhan dasar para pengungsi.

Kepala DKM Masjid At-Taqwa, Hidayat, menilai kehadiran Posko Pertamina Peduli memberikan manfaat nyata bagi masyarakat di sekitar lokasi pengungsian.

“Kehadiran Pertamina Patra Niaga di titik pengungsian ini membawa banyak perubahan. Selain bantuan logistik, warga juga mendapatkan edukasi pola hidup bersih. Anak-anak dan orang dewasa diberikan contoh langsung untuk menjaga kebersihan guna mencegah penyakit seperti diare dan infeksi kulit,” ujarnya.

Dalam mendukung layanan kesehatan dan pemulihan psikososial, Pertamina Patra Niaga berkoordinasi dengan Kementerian Kesehatan serta Universitas Syiah Kuala untuk menghadirkan layanan kesehatan gratis dan kegiatan trauma healing, terutama bagi anak-anak terdampak bencana. Perusahaan juga mengaktifkan layanan Starlink untuk mendukung komunikasi di wilayah terdampak, sekaligus memastikan penataan posko dan distribusi logistik berjalan lancar.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Corporate Secretary Pertamina Patra Niaga Roberth MV. Dumatubun mengatakan pendirian Posko Pertamina Peduli di Pidie Jaya merupakan bagian dari komitmen perusahaan dalam mendukung pemulihan masyarakat secara berkelanjutan.

“Kami tidak hanya berfokus pada penanganan darurat, tetapi juga memastikan proses pemulihan berjalan secara terpantau dan terkoordinasi. Melalui Posko Pertamina Peduli, Pertamina Patra Niaga berupaya menghadirkan dukungan berkelanjutan untuk menjaga ketahanan energi sekaligus keselamatan masyarakat pascabencana”, tutup Roberth. (rpi)

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Mediol Yoku Cs Gemilang, Pelatih Gresik Phonska Tak Mau Jemawa Usai Bantai Medan Falcons di Proliga 2026

Mediol Yoku Cs Gemilang, Pelatih Gresik Phonska Tak Mau Jemawa Usai Bantai Medan Falcons di Proliga 2026

Pelatih Gresik Phonska Plus Pupuk Indonesia, Alessandro Lodi tak mau jemawa meski Mediol Yoku dkk tampil gemilang usai mengalahkan Medan Falcons di Proliga 2026.
Pastikan TKD Aceh Tak Dipotong, Dacso Telepon Presiden Prabowo dan Hubungkan ke Purbaya di Sela-sela Rapat

Pastikan TKD Aceh Tak Dipotong, Dacso Telepon Presiden Prabowo dan Hubungkan ke Purbaya di Sela-sela Rapat

Wakil Ketua DPR, RI Sufmi Dasco Ahmad menelepon Presiden Prabowo Subianto dan menghubungkannya ke Menteri Keuangan (Menkeu) Purbaya Yudhi Sadewa di sela-sela rapat koordinasi penanganan bencana di Banda Aceh, Sabtu (11/1).
Juventus Bersikeras Bawa Pulang Federico Chiesa, Begini Formula Tawaran Terkini untuk Bujuk Liverpool

Juventus Bersikeras Bawa Pulang Federico Chiesa, Begini Formula Tawaran Terkini untuk Bujuk Liverpool

Juventus masih berupaya keras untuk membawa pulang Federico Chiesa dari Liverpool. Ada tawaran baru untuk meluluhkan The Reds.
Ramalan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, sampai Virgo

Ramalan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, sampai Virgo

Simak ramalan zodiak besok, 12 Januari 2026 untuk Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, dan Virgo. Prediksi lengkap soal asmara, karier, keuangan, dan kesehatan.
Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan keuangan zodiak 12 Januari 2026 untuk Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces. Cek peluang rezeki dan tips finansial hari ini.
Waspada Hujan Sangat Lebat Akan Terjadi di Sejumlah Wilayah Hari Ini

Waspada Hujan Sangat Lebat Akan Terjadi di Sejumlah Wilayah Hari Ini

Sejumlah wilayah di Indoensia berpotensi terjadi hujan lebat hingga sangat lebat hari ini, Minggu (11/1/2026).

Trending

Pasokan Terhenti, Harga BBM di Nunukan Dijual hingga Rp35 Ribu per Botol

Pasokan Terhenti, Harga BBM di Nunukan Dijual hingga Rp35 Ribu per Botol

Warga kesulitan mendapatkan BBM, bahkan sebagian tidak dapat beraktivitas karena kehabisan bahan bakar.
Hasil Lengkap Para Pemain Abroad Timnas Indonesia: Elkan Baggott Kasih Kabar Kejutan, Jay Idzes Terpuruk Lagi

Hasil Lengkap Para Pemain Abroad Timnas Indonesia: Elkan Baggott Kasih Kabar Kejutan, Jay Idzes Terpuruk Lagi

Para pemain Timnas Indonesia kembali berlaga untuk klubnya masing-masing pada akhir pekan. Di antara yang mendapatkan menit bermain adalah Elkan Baggott dan Jay Idzes.
Ramalan Keuangan Shio 12 Januari 2026: Shio Tikus, Kerbau, Macan, Kelinci, Naga, dan Ular

Ramalan Keuangan Shio 12 Januari 2026: Shio Tikus, Kerbau, Macan, Kelinci, Naga, dan Ular

Tips keuangan 12 Januari 2026 berdasarkan shio Tikus, Kerbau, Macan, Kelinci, Naga, dan Ular. Panduan lengkap mengelola keuangan agar tetap stabil dan terarah.
John Herdman Langsung Terima Kabar Bahagia dari Elkan Baggott usai Mendarat di Indonesia, Media Inggris Bilang Begini

John Herdman Langsung Terima Kabar Bahagia dari Elkan Baggott usai Mendarat di Indonesia, Media Inggris Bilang Begini

Pelatih Timnas Indonesia, John Herdman, langsung mendapatkan kabar bahagia usai mendarat di Indonesia. Elkan Baggott menjadi penyebabnya.
Ramalan Keuangan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, dan Virgo

Ramalan Keuangan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, dan Virgo

Berikut ramalan keuangan zodiak minggu ini, 12-18 Januari 2026 untuk enam zodiak pertama, Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, dan Virgo.
Dua Kali Diterjang Banjir Bandang Dalam 3 Hari, Kondisi Warga Sumberrejo Memprihatinkan

Dua Kali Diterjang Banjir Bandang Dalam 3 Hari, Kondisi Warga Sumberrejo Memprihatinkan

Bencana banjir bandang melanda Desa Sumberrejo, Kecamatan Donorojo, Kabupaten Jepara, Jawa Tengah. 
Respons Santai Denada Dituding Telantarkan Anak Selama 24 Tahun

Respons Santai Denada Dituding Telantarkan Anak Selama 24 Tahun

Tanggapan Denada setelah dituding menelantarkan anaknya, Ressa Rizky Rosano selama 24 tahun lamanya diungkapkan oleh kuasa hukum. Simak selengkapnya di bawah!
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT