LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
BMC Tangerang Raya gelar diskusi publik bertajuk 'Mudik Asik dan Aman'
Sumber :
  • tvOnenews.com/Rizki Amana

Sambut Hari Raya Idul Fitri 2024, BMC Tangerang Raya Gelar Diskusi Mudik Asik dan Aman

Balai Media Center (BMC) Tangerang Raya menggelar diskusi publik menjelang Hari Raya Idul Fitri 2024 sekaligus momen mudik.

Sabtu, 30 Maret 2024 - 03:14 WIB

Kota Tangeran, Banten, tvOnenews.com - Balai Media Center (BMC) Tangerang Raya menggelar diskusi publik menjelang Hari Raya Idul Fitri 2024 sekaligus momen mudik.

Diskusi bertemakan 'Mudik Asik dan Aman' itu menghadirkan sejumlah elemen penting dalam penyelenggaraan angkutan lebaran sebagai narasumber.

Mulai dari Penjabat (Pj) Wali Kota Tangerang Nurdin, Senior Manager Branch Communication & Legal Bandara Soekarno-Hatta M. Holik Muardi, Kadiv Ops dan Pemeliharaan Astra Infra Toll Road Tangerang-Merak Samsul Chair, serta Kapolres Metro Tangerang Kota Kombes Zain Dwi Nugroho.

Narasumber yang dihadirkan tersebut membahas semua aspek terkait dengan angkutan selama arus mudik dan arus balik Lebaran 2024.

Baca Juga :

Pasalnya Angksa Pura (AP) II memperkirakan arus mudik Lebaran 2024 di Bandara Soekarno-Hatta akan dimulai pada Rabu (3/4/2024) pekan depan dengan angka pergerakan penumpang pada masa puncaknya yakni 5-6 April 2024.

Sementara jumlah pergerakan penumpang pada puncak arus balik yang terjadi pada H+4 Hari Raya Idul Fitri 2024 akan terus meningkat hingga 190 ribu orang.

"Trafik pesawat pada arus mudik di Bandara Soetta kami memprediksi akan terjadi sekitar 1.200 penerbangan dengan jumlah 188.700 penumpang," ujar Holik dalam pemaparannya, Jumat (29/3/2024).

"Untuk itu kami pun telah melakukan persiapan seperti ramp check guna memastikan keamanan sisi udara dan tes uji pemadaman listrik, sehingga ketika nanti peak season atau puncak pergerakan penumpang terjadi, kami sudah yakin dan siap," imbuhnya.

Khusus untuk wilayah Kota Tangerang, jumlah masyarakat yang diperkirakan akan pulang ke kampung halaman untuk berkumpul bersama keluarga diprediksi sampai menyentuh angka 1 juta penduduk.

"Perkiraan kami masyarakat Kota Tangerang yang akan pulang kampung atau mudik di Hari Raya Lebaran 2024 ini jumlahnya akan lebih dari 50 persen," kata Dr. Nurdin.

Tingginya jumlah masyarakat yang berangkat mudik tersebut lantaran mayoritas penduduk adalah pendatang. Umumnya mereka adalah masyarakat yang memilih Kota Tangerang sebagai tempat tinggal lantaran bekerja di Ibukota DKI Jakarta.

Oleh karena itu Pemerintah Kota Tangerang pun akan berkoordinasi dengan berbagai instansi untuk memastikan kesiapan sebelum masyarakat memuli aktivitas mudik.

"Sebagai penyanggah Ibu Kota DKI Jakarta, tentunya Kota Tangerang akan banyak dilintasi pemudik yang menuju Pulau Sumatera menggunakan jalur darat, maka dari itu kami sudah melakukan sosialisasi kepada pemudik yang menggunakan kendaraan pribadi," kata dia.

"Selain itu pengawasan juga telah dilaksanakan dengan melakukan rambu petunjuk arah dan memeriksa kesehatan terhadap pengemudi bus Antar Kota Antar Provinsi (AKAP)," sambungnya.

Untuk melayani pemudik yang menggunakan jalur darat, ruas-ruas jalan tol juga telah dilakukan percepatan perbaikan.

Samsul menuturkan, perbaikan dilakukan terhadap seluruh infrastruktur yang dapat menunjang kelancaran pemudik dalam berkendara terlebih menuju Pelabuhan Merak.

"Sudah dari jauh-jauh hari kami melakukan perbaikan sarana dan prasarana di ruas jalan tol, karena masyarakat yang akan mudik ke Pulau Sumatera akan melintasinya," ungkapnya

Sementara Zain menjelaskan, fokus penanganan menjelang penyelenggaraan arus mudik adalah memastikan keamanan, kenyamanan dan kelancaran pengendara.

Oleh karena itu, aparat kepolisian akan mengantisipasi apabila ada pengendara yang hendak beristirahat ketika melakukan perjalanan mudik dengan menyediakan beragam posko.

Mulai dari posmo kemanaan, posko pelayanan dan posko terpadu didirikan di jalur-jalur arteri yang akan dilintasi masyarakat ketika mudik.

"Kepada masyarakat diimbau agar tidak menggunakan sepeda motor saat mudik lebaran, karena memiliki resiko lebih tinggi terlibat laka lantas dan resiko mengemudi terlalu lama dengan jarak jauh cukup menguras tenaga dan fisik," ucapnya.

"Keutamaan lebaran adalah bersilaturahmi dan berkumpul bersama keluarga, jangan sampai terjadi resiko dalam perjalanan mudik ini, tentu juga kita (polisi) menekan terjadinya angka kecelakaan," imbuhnya. (raa)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Waduh, Jika Hamas Bebaskan Tawanan, Israel Tetap Lanjutkan Perang di Gaza

Waduh, Jika Hamas Bebaskan Tawanan, Israel Tetap Lanjutkan Perang di Gaza

Penasehat Keamanan Nasional Tzachi Hanegbi mengatakan Pemerintah Israel tetap melanjutkan peperangan di Jalur Gaza apabila Hamas telah melepas seluruh tawanan.
Persib Jadi Juara, Pengamat Sebut BRI Liga 1 Bukti Kepedulian Sepak Bola Indonesia

Persib Jadi Juara, Pengamat Sebut BRI Liga 1 Bukti Kepedulian Sepak Bola Indonesia

Kemenangan agregat 6-1 sekaligus pemberian gelar juara bagi Persib pun dilakukan di Stadion Bangkalan, Madura, Jumat (31/5/2024).
Menhan Prabowo Subianto Hadiri Shangri-La Dialogue 2024 di Singapura, Perkuat Kerja Sama Keamanan Regional dan Global

Menhan Prabowo Subianto Hadiri Shangri-La Dialogue 2024 di Singapura, Perkuat Kerja Sama Keamanan Regional dan Global

Menteri Pertahanan RI, Prabowo Subianto, menghadiri upacara pembukaan Shangri-La Dialogue 2024 pada hari Jumat (31/5).
Kabar Baik dari PSSI Soal Elkan Baggott dan Shin Tae-yong, Peraih Medali Emas SEA Games Bulu Tangkis bagi Indonesia Pindah ke Negara Tetangga

Kabar Baik dari PSSI Soal Elkan Baggott dan Shin Tae-yong, Peraih Medali Emas SEA Games Bulu Tangkis bagi Indonesia Pindah ke Negara Tetangga

Kabar baik dari PSSI soal Elkan Baggott dan Shin Tae-yong jelang Kualifikasi Piala Dunia serta Peraih medali emas Indonesia di SEA Games pindah ke negara lain.
Inilah Sejarah Hari Lahir Pancasila, Momentum Penentu Arah Bangsa

Inilah Sejarah Hari Lahir Pancasila, Momentum Penentu Arah Bangsa

Inilah sejarah Hari Lahir Pancasila. Setiap tanggal 1 Juni diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila. Hal ini berawal dari sidang Badan Penyelidik Usaha-Usaha Persiapan Kemerdekaan Indonesia (BPUPKI).
Kunker ke China, Ketua DPR Puan Maharani Kunjungi Produsen Peralatan Pembangkit Listrik di Tiongkok: Semoga Dapat Berguna

Kunker ke China, Ketua DPR Puan Maharani Kunjungi Produsen Peralatan Pembangkit Listrik di Tiongkok: Semoga Dapat Berguna

Ketua DPR Puan Maharani melakukan kunjungan kerja kantor pusat Dongfang Electric, produsen peralatan pembangkit listrik di Kota Chengdu, Prov. Sichuan, China.
Trending
Terseret Pusaran Kasus Pembunuhan Vina dan Eky, Anak Eks Bupati Cirebon Ceritakan Pengalaman Ekstrim

Terseret Pusaran Kasus Pembunuhan Vina dan Eky, Anak Eks Bupati Cirebon Ceritakan Pengalaman Ekstrim

Kasus pembunuhan sejoli muda Vina dan Eky di Cirebon, Jawa Barat terus menyita perhatian publik usai sejumlah kejanggalan dalam pengungkapannya oleh kepolisian.
Kasus Pembunuhan Vina di Cirebon Disinyalir Ada Obstruction of Justice, Kompolnas Sebut Pengacara, Praktisi Hukum  : Pelakunya Polisi

Kasus Pembunuhan Vina di Cirebon Disinyalir Ada Obstruction of Justice, Kompolnas Sebut Pengacara, Praktisi Hukum : Pelakunya Polisi

Kasus pembunuhan sejoli muda Vina dan Eky di Cirebon, Jawa Barat terus menyita perhatian publik usai terdapat kejanggalan dalam pengungkapannya oleh kepolisian.
5 Fakta Persib Juara Liga 1 2023/2024, Dari Tak Pernah di Puncak Klasemen Hingga Sapu Bersih Championship Series

5 Fakta Persib Juara Liga 1 2023/2024, Dari Tak Pernah di Puncak Klasemen Hingga Sapu Bersih Championship Series

Persib Bandung memastikan diri menjadi juara ketika menaklukan Madura United dengan skor akhir agregat 6-1. 
Kabar Baik Soal Situasi Shin Tae-yong dan Elkan Baggott Jelang Kualifikasi Piala Dunia 2026, Delegasi FIFA Berkunjung ke Indonesia

Kabar Baik Soal Situasi Shin Tae-yong dan Elkan Baggott Jelang Kualifikasi Piala Dunia 2026, Delegasi FIFA Berkunjung ke Indonesia

Kabar baik soal situasi Shin Tae-yong dan Elkan Baggott jelang Kualifikasi Piala Dunia 2026, hingga kabar tentang delegasi FIFA yang berkunjung ke Indonesia.
Kasus Pembunuhan Vina dan Eky di Cirebon Sulit Terungkap, Pengacara Terpidana Disinyalir Lakukan Obstruction of Justice

Kasus Pembunuhan Vina dan Eky di Cirebon Sulit Terungkap, Pengacara Terpidana Disinyalir Lakukan Obstruction of Justice

Kasus pembunuhan sejoli muda Vina dan Eky di Cirebon terus menyita perhatian publik usai sejumlah kejanggalan dalam pengungkapannya oleh kepolisian.
Harusnya Ikut Rayakan Juara, Eks Pemain Asing Kirim Pesan Haru Usai Persib Jadi Juara Liga 1

Harusnya Ikut Rayakan Juara, Eks Pemain Asing Kirim Pesan Haru Usai Persib Jadi Juara Liga 1

Perayaan Persib sebagai juara ini setelah menaklukan Madura United dengan skor agregat 6-1. 
Mengejutkan! Praktisi Hukum Ungkap Pelaku Obstruction Of Justice Kasus Pembunuhan Vina dan Eky di Cirebon

Mengejutkan! Praktisi Hukum Ungkap Pelaku Obstruction Of Justice Kasus Pembunuhan Vina dan Eky di Cirebon

Kasus pembunuhan sejoli muda Vina dan Eky di Cirebon pada 2016 silam terus disorot publik usai sejumlah kejanggalan dalam pengungkapannya oleh kepolisian.
Selengkapnya
Viral
Jadwal Hari Ini
Jam
Jadwal Acara
Best World Boxing
11:00 - 11:30
#DiIndonesiaAja
11:30 - 12:30
Kabar Siang
12:30 - 14:00
Damai Indonesiaku
14:00 - 15:00
Big Fight Boxing
15:00 - 15:30
Football Vaganza
Selengkapnya