Banjir Mulai Surut, Warga Desa Bener Klaten Butuh Bantuan Air Bersih
- Tim tvOne - Agus Saptono
Klaten, Jawa Tengah - Banjir yang merendam ratusan rumah warga Desa Bener, Kecamatan Wonosari, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah kini telah surut, Sabtu (18/2/2023). Warga mulai pulang dari pengungsian untuk membersihkan rumah.
Pantauan tvOnenews.com, Sabtu (18/2/2023), warga mengeluarkan barang-barang dari dalam rumah seperti kursi, karpet, kasur, untuk dibersihkan dan dijemur. Warga juga menyemprot dalam rumah dan lingkungan hingga jalan perkampungan.
Banjir yang merendam Desa Bener selama dua hari, Kamis hingga Jumat (16-17/2/2023), menyisakan sampah dan lumpur di jalanan dan rumah warga. Meski telah dibersihkan namun rumah belum bisa ditempati karena masih basah.
"Fokus hari ini bersih rumah dan bersih sampah sekitar rumah. Kemungkinan satu hari ini belum bisa ditempati karena belum kering dan belum maksimal kebersihannya," ujar Guntur Susanto (30), salah satu warga terdampak banjir.
Guntur menceritakan, banjir kemarin telah merendam rumahnya hingga ketinggian satu sampai satu setengah meter. Kondisi itu membuat ia bersama keluarganya mengungsi di dusun sebelah.
"Saya mengungsi dua hari dua malam baru pulang tadi pagi. Kemungkinan nanti mengungsi lagi karena ini rumah belum bisa ditempati karena masih basah. Keluarga saya tiga orang," ujarnya.
Kepala Desa Bener, Suparni, mengatakan, kondisi banjir sudah surut dan pengungsi telah kembali pulang ke rumah masing-masing untuk membersihkan rumah dan lingkungan.
Bagi warga yang rumahnya belum bisa ditempati karena masih basah usai dibersihkan disarankan untuk kembali mengungsi ke kantor desa. Pihak desa siap memenuhi kebutuhan logistik.
"Jika nanti masih ada warga yang mengungsi lagi maka kami pemerintah desa sudah menyiapkan dapur umum, terutama di kantor desa juga siap menerima untuk mengungsi," ujarnya.
Terkait kebutuhan air bersih, kata Suparni, pihaknya telah berkoordinasi dengan BPBD. Menurutnya, warga masih sangat membutuhkan bantuan air bersih akibat dampak banjir.
"Saat ini kami masih mempersiapkan untuk membuat tandon air dari terpal. Saat sudah jadi nanti saya akan koordinasi lagi ke pihak terkait untuk segera dikirim bantuan air bersih," ujarnya.
Sekretaris BPBD Kabupaten Klaten, Nur Tjahjono, mengungkapkan, pada Sabtu (18/2/2023), banjir yang merendam di beberapa dusun di Desa Bener kini telah surut, seperti di Dusun Tegalrejo, Dusun Ngruken, dan Dusun Bogor.
Load more