News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Tantang untuk Berani Bertindak Cepat! Gubernur Jateng Ajak Nelayan Cilacap Gunakan Kapal Bermotor Listrik

Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo menantang nelayan di Kabupaten Cilacap untuk berani melakukan tindakan cepat dalam transformasi energi dengan menggunakan
Jumat, 11 Agustus 2023 - 14:06 WIB
Tantang untuk Berani Bertindak Cepat! Gubernur Jateng Ajak Nelayan Cilacap Gunakan Kapal Bermotor Listrik
Sumber :
  • Istimewa

Jateng, tvOnenews.com - Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo menantang nelayan di Kabupaten Cilacap untuk berani melakukan tindakan cepat dalam transformasi energi dengan menggunakan kapal bermotor listrik berbasis baterai.

"Kita harus berani melakukan tindakan cepat, apa itu? Transformasi energi menuju energi yang lebih ramah lingkungan dan itu basisnya adalah baterai," kata Ganjar Pranowo di Cilacap, Jumat, seusai Peluncuran Kapal Bermotor Listrik Berbasis Baterai di Tempat Pelelangan Ikan (TPI) Pandanarang, Pantai Teluk Penyu, Cilacap.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Saat ini, kata dia, produk mesin kapal bermotor listrik berbasis baterai tersebut sudah jadi. Bahkan, PLN Group selaku pihak yang menginisiasi kapal bermotor listrik berbasis baterai itu sudah bisa bekerja sama dengan beberapa negara dan hasilnya cukup bagus.

"Nah sekarang kita harus mempraktikkan. Kalau ini tidak dapat insentif, enggak bisa," bebernya.

Karena itu, dia katakan, baik juga ekosistem pengembangan kapal bermotor listrik berbasis baterai tersebut dibangun untuk pertama kali di Cilacap.

"Tadi saya sampaikan, 'yuk kita iuran, kita bantu yuk, kita kasih insentif pada nelayan', dari PLN bantu terus kemudian dari perusahaannya bantu, dari pemkab, pemprov, sampai pusat, kita bangun ekosistemnya," tegas Ganjar sembari mengutip ucapannya saat memberikan sambutan.
Dengan demikian, kata dia, ketika nelayan di Cilacap mengganti mesin tempel pada kapalnya dengan motor listrik berbasis baterai kemudian stasiun pengisian kendaraan listrik umumnya (SPKLU) dibuat dan layanan purnajualnya disiapkan, nelayan akan betul-betul bisa merasakan kenyamanan ketika bekerja sambil dilakukan edukasi secara terus-menerus.

Ia pun menyinggung pernyataan yang disampaikan oleh General Manager PT Perusahaan Listrik Negara (Persero) Unit Induk Distribusi Jawa Tengah dan Daerah Istimewa Yogyakarta Mochammad Suffin Hadi bahwa mesin kapal bermotor listrik berbasis baterai itu dapat digunakan untuk kapal nelayan, kapal penyeberangan, dan kapal wisata.

"Wisata menjadi begitu penting ketika kemudian anak kecil, siapa yang belum paham, dijelaskan bahwa kita menggunakan motor tempel tidak ada suaranya, kenapa, karena kita memakai tenaga baterai, berapa kapasitasnya kalau dibandingkan dengan menggunakan tenaga BBM fosil, berapa biayanya, tadi sepersepuluh (1 per 10, red.)," kata Gubernur.

Akan tetapi investasinya jika berdasarkan hitungan kasar, kata dia, diperkirakan membutuhkan waktu hingga tiga tahun untuk bisa menikmati keuntungan dari penggunaan kapal bermotor listrik berbasis baterai itu.

Ia mengakui investasi awal dipastikan agak mahal, namun ketika dilakukan penghitungan untuk jangka panjang maka keuntungan yang didapatkan akan lebih banyak karena biaya operasionalnya jauh lebih murah jika dibandingkan dengan menggunakan bahan bakar fosil dan bisa mengurangi emisi.

Oleh karena itu, kata dia, layanan purnajualnya menjadi penting agar kemudian bisa dilakukan konversi dari penggunaan bahan bakar fosil menjadi energi listrik yang ramah lingkungan pada kapal nelayan.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

"Menurut saya, sudah saatnya dan harus berani dimulai," tegasnya.

Seusai peluncuran, Gubernur Ganjar dengan didampingi manajemen PLN Group berkesempatan menumpang salah satu kapal yang menggunakan mesin bermotor listrik berbasis baterai di Pantai Teluk Penyu. (ant/aag) 

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Mengenal Gaston Avila, Bek Argentina Rp43 Miliar yang Disebut Siap Merapat ke Persib Bandung Gantikan Federico Barba

Mengenal Gaston Avila, Bek Argentina Rp43 Miliar yang Disebut Siap Merapat ke Persib Bandung Gantikan Federico Barba

Gaston Avila, bek Argentina milik Ajax dengan nilai Rp43 miliar, ramai dikaitkan dengan Persib Bandung. Siap gantikan Federico Barba? Ini profil dan faktanya.
Ramalan Zodiak Besok, 14 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan Zodiak Besok, 14 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Simak ramalan zodiak besok, 14 Januari 2026 untuk Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces. Prediksi lengkap soal asmara, karier, keuangan.
Sedia Payung Sekarang, Jabodetabek Bakal Diguyur Hujan Seharian, Begini Prediksi BMKG

Sedia Payung Sekarang, Jabodetabek Bakal Diguyur Hujan Seharian, Begini Prediksi BMKG

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menginformasikan prakiraan cuaca di Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi (Jabodetabek) hari ini, Selasa (13/1).
Tuduhan Arman Tsarukyan kepada UFC: Paddy Pimblett Sengaja Diberi Jalan agar Juara

Tuduhan Arman Tsarukyan kepada UFC: Paddy Pimblett Sengaja Diberi Jalan agar Juara

Arman Tsarukyan menuding jika UFC sengaja mempertemukan Paddy Pimblett dengan Justin Gaethje agar petarung Liverpool itu bisa menjadi juara kelas ringan interim
Ramalan Zodiak Besok, 14 Januari 2026: Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, dan Virgo

Ramalan Zodiak Besok, 14 Januari 2026: Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, dan Virgo

Simak ramalan zodiak besok, 14 Januari 2026 untuk Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, dan Virgo. Prediksi lengkap seputar asmara, karier, dan keuangan di sini!
Media Belanda Kaget Lihat El Clasico Indonesia Berakhir Mencekam, Nasib Thom Haye di Persib Jadi Perhatian

Media Belanda Kaget Lihat El Clasico Indonesia Berakhir Mencekam, Nasib Thom Haye di Persib Jadi Perhatian

Kemenangan Persib atas Persija dalam laga panas bertajuk El Clasico Indonesia justru meninggalkan luka mendalam bagi Thom Haye. Media Belanda sorot tajam.

Trending

Xabi Alonso Masuk Bursa Pelatih Manchester United usai Didepak Real Madrid? Media Inggris Beberkan Peluangnya

Xabi Alonso Masuk Bursa Pelatih Manchester United usai Didepak Real Madrid? Media Inggris Beberkan Peluangnya

Media Inggris membahas kemungkinan Manchester United mengejar Xabi Alonso sebagai pelatih baru. Sang juru taktik asal Spanyol baru saja berpisah dengan Real Madrid.
SBY: Demokrat dan Prabowo Harus Menjadi Bagian dari Solusi

SBY: Demokrat dan Prabowo Harus Menjadi Bagian dari Solusi

Presiden ke-6 RI sekaligus Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menegaskan bahwa partainya bersama Presiden Prabowo harus menjadi solusi mengentaskan masalah bangsa.
Resmi! Real Madrid Pecat Xabi Alonso usai Ditaklukkan Barcelona, Alvaro Arbeloa Jadi Interim

Resmi! Real Madrid Pecat Xabi Alonso usai Ditaklukkan Barcelona, Alvaro Arbeloa Jadi Interim

Real Madrid resmi mengumumkan pemecatan Xabi Alonso pada Selasa (13/1/2026) dini hari WIB. Keputusan ini diambil setelah kekalahan dari Barcelona di final Piala Super Spanyol.
Hasil Liga Italia: Emil Audero Lebih Sial daripada Jay Idzes, Juventus Ngamuk hingga Bantai Cremonese 5-0

Hasil Liga Italia: Emil Audero Lebih Sial daripada Jay Idzes, Juventus Ngamuk hingga Bantai Cremonese 5-0

Kiper Timnas Indonesia, Emil Audero, menjadi lebih sial ketimbang rekan senegaranya, Jay Idzes. Sebab, Juventus berhasil melanjutkan tren positifnya dengan menang 5-0 atas Cremonese.
Jakarta Barat Dikepung Banjir, 9 RT Masih Terendam Hingga Tengah Malam, Ketinggian Air Capai 75 Cm

Jakarta Barat Dikepung Banjir, 9 RT Masih Terendam Hingga Tengah Malam, Ketinggian Air Capai 75 Cm

Banjir masih belum sepenuhnya surut di sejumlah wilayah Jakarta Barat hingga Senin (11/1) malam pukul 23.00 WIB.
Lebih dari 2.000 Warga Jakarta Terpaksa Mengungsi akibat Banjir

Lebih dari 2.000 Warga Jakarta Terpaksa Mengungsi akibat Banjir

Lebih dari 2.000 jiwa di Jakarta terpaksa meninggalkan tempat tinggal mereka dan mencari perlindungan di lokasi pengungsian setelah banjir besar merendam pemukiman mereka, Senin (12/1).
Pecat Xabi Alonso, Real Madrid Dikabarkan Alami Dinamika di Ruang Ganti Sebelum Dikalahkan Barcelona

Pecat Xabi Alonso, Real Madrid Dikabarkan Alami Dinamika di Ruang Ganti Sebelum Dikalahkan Barcelona

Real Madrid dikabarkan mengalami dinamika di ruang ganti sebelum laga kontra Barcelona. Kekalahan di laga itu kemudian berujung kepada pemecatan Xabi Alonso.
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT