LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Kapolres Pekalongan saat sidak ke depo minyak goreng kemasan, Rabu (16/3/2022).
Sumber :
  • Tim tvOne - Edi Mustofa

Tim Gabungan Sidak Depo Minyak Goreng di Kabupaten Pekalongan

Untuk memastikan ketersediaan stok minyak goreng di Kabupaten Pekalongan, Jawa Tengah, aparat kepolisian bersama dinas terkait melakukan Sidak di sejumlah depo.

Rabu, 16 Maret 2022 - 19:06 WIB

Pekalongan, Jawa Tengah - Untuk memastikan ketersediaan stok minyak goreng di Kabupaten Pekalongan, Jawa Tengah, aparat kepolisian bersama dinas terkait melakukan Sidak di sejumlah depo minyak goreng, Rabu (16/03/2022).

Sidak ini dilakukan untuk memastikan ketersediaan dan distribusi minyak goreng di wilayah Kabupaten Pekalongan.

Kapolres Pekalongan AKBP Arief Fajar Satria bersama dengan Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Dinperindag) Kabupaten Pekalongan, dalam sidak tersebut menyasar depo minyak goreng curah yang ada di Kecamatan Kajen dan Kecamatan Wiradesa.

Dari hasil pantauan, stok minyak goreng curah dan minyak goreng kemasan melimpah dan siap didistribusikan ke 4 Kabupaten (Pekalongan, Batang, Kota Pekalongan dan Pemalang).

“Ketersediaan minyak goreng di wilayah Kabupaten Pekalongan masih aman, harganya pun masih stabil. Meski demikian, pihaknya pun  mengimbau tetap perlu adanya pembatasan dalam pembeliannya,” kata Kapolres Pekalongan AKBP Arief Fajar Satria.

Baca Juga :

Dan untuk memastikan terjaminnya ketersediaan minyak goreng di wilayah Kabupaten Pekalongan, Arief  menyatakan sudah memerintahkan kepada Polsek jajaran guna melakukan upaya-upaya pengawasan seperti sidak dan operasi pasar di wilayahnya masing-masing untuk mencegah penimbunan komoditas oleh oknum yang tidak bertanggung jawab. 

"Dari pantauan di lapangan tadi, telah kita lakukan pertama kalinya khususnya yang di wilayah Kajen, memang untuk dalam hal ini khusus untuk yang curah tadi ada beberapa yang kosong," ungkapnya.

"Setelah ini kami lakukan pengecekan di sub agennya. Kemudian di sub agen yang minyak goreng kemasan, dalam hal ini tadi disampaikan oleh pemilik bahwasanya untuk ketersediaan minyak goreng kemasan Insya Allah dipastikan aman," lanjut Kapolres.

Pihaknya mengungkapkan, dari hasil pantauan di beberapa depo dan toko yang menjual minyak goreng, belum ditemukan pelanggaran terkait dugaan penimbunan minyak goreng di Kabupaten Pekalongan.

"Untuk di wilayah Kabupaten Pekalongan, untuk saat ini sementara tidak ada kendala," ungkapnya.

AKBP Arief pun  menyebut, dengan adanya pengawasan setiap hari dari aparat kepolisian, hal itu akan menekan potensi terjadinya pelanggaran yang dilakukan oleh berbagai pihak. 

"Kami dari pihak kepolisian akan terus memberikan imbauan kepada pemilik toko dan pedagang pasar agar jangan sampai ada penimbunan minyak goreng karena kami akan melakukan pengecekan secara berkala," imbuhnya.

Pihaknya menambahkan, bahwasanya harga minyak goreng kemasan 1 liter harus sesuai. Dari distributor Rp13 ribu per liter, kemudian untuk HET Rp14 ribu. Pihaknya akan terus memantau setiap hari. 

Sementara itu, admin Depo Yusuf, admin Depo SGT Lengoku (minyak goreng curah) di Kecamatan Kajen menjelaskan, bahwa penjualan tiap hari bisa mencapai 100 jeriken lebih.

"Untuk pengadaanya minyak goreng curah, itu susah-susah-gampang. Di pusat sana nya ada stock, tapi menunggu jadwal pengiriman ke depo depo. Kalau pengiriman gak pernah terlambat sih," kata Yusuf.

Yusuf mengungkapkan, kapasitas tampung di depo ini ada sekitar 450 jirigen dan kapasitas satu jerigen berisi 11 kilogram.

"Dalam distribusi kami tidak ada kuota. Hanya sesuai kebutuhan saja. Apa yang ada di depo ini saja. Minyak goreng curah ini dikirim ke wilayah Kabupaten Pekalongan," lanjutnya.

Sementara itu, Sukamto Direktur CV Pelita Hati,  jika distributor minyak goreng kemasan di daerah Gumawang, Kecamatan Wiradesa menjelaskan,  pihaknya mendistribusikan minyak goreng kemasan ke 4 wilayah kota/kabupaten. 

" Distribusikan minyak goreng kemasan kita ke area Pemalang, Batang, Pekalongan dan Kota Pekalongan. Memang distribusi tergantung dari yang kami terima. Pokoknya kami terima berapa, kami distribusikan semua," kata Sukamto. 

Sukamto mengungkapkan, saat ini stok di tempatnya kurang lebih sekitar 3000-an karton.

Sementara itu Petugas Penyuluh Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Dinperindag) Kabupaten Pekalongan, Heri menjelaskan, bahwa aturan yang terbaru untuk harga, karena sudah ada informasi dari pusat bahwa akan ada perubahan harga. 

"Untuk nanti yang ada HET-nya adalah minyak goreng curah. Sedangkan yang kemasan, nanti diserahkan ke keekonomisan harga pasar. Jadi masing-masing produsen ini sedang menghitung lah, harga untuk kemasan itu jatuh di harga berapa," kata Heri. 

Ia memastikan untuk stok sangat mencukupi. Mulai besok kalau sudah ada ketentuan harga segera didistribusikan.

"Hanya untuk minyak goreng curah ini, minyak goreng curah ini pasokannya masih sangat terbatas sekali. Tadi kita lihat banyak agen yang biasanya dalam satu hari menghabiskan 50 drum, tapi belakangan dalam satu minggu saja sekitar 150 drum. Artinya ini kan stoknya sangat terbatas. Kemudian untuk mencukupi yang biasanya beli satu atau dua jirigen, sekarang dibatasi. Diatur lah. Biar semuanya rata," ungkapnya. (Edi Mustofa/Buz)

Baca Juga :
Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
BJB Tandamata Tetap Targetkan Hattrick Juara Proliga 2024

BJB Tandamata Tetap Targetkan Hattrick Juara Proliga 2024

Manajer BJB Tandamata, Ayi Subarna mengakui perombakan yang dilakukan oleh pelatih tak akan mempengaruhi target. 
Jika Prabowo Hendak Rekonsiliasi, Anies Baswedan: Kita Adalah Teman Demokrasi 

Jika Prabowo Hendak Rekonsiliasi, Anies Baswedan: Kita Adalah Teman Demokrasi 

Calon presiden nomor urut 1 Anies Baswedan beri tanggapan soal rekonsiliasi dengan presiden terpilih Prabowo Subianto. Menurutnya, semua adalah teman demokrasi.
Klub Italia Siap Rekrut Dua Bintang Baru Timnas Indonesia Ini jika Sukses Promosi ke Serie A Musim Depan, Siapa Saja?

Klub Italia Siap Rekrut Dua Bintang Baru Timnas Indonesia Ini jika Sukses Promosi ke Serie A Musim Depan, Siapa Saja?

Klub Italia yang saat ini bermain di Serie B, Como 1907, kabarnya tertarik merekrut dua punggawa baru Timnas Indonesia jika mereka berhasil promosi ke Serie A.
Pemkab Lombok Tengah Kerahkan Nelayan Cari Dokter yang Hilang di Laut

Pemkab Lombok Tengah Kerahkan Nelayan Cari Dokter yang Hilang di Laut

Pemkab Lombok Tengah libatkan semua nelayan untuk melakukan pencarian terhadap dokter Lalu Wisnu Aditya Wardana (27) asal Desa Kateng yang hilang dihantam ombak saat memancing ikan di Pantai Lancing, Kecamatan Praya Barat
Viral Perwira Polri Pamer Senjata dan KTA Usai Tabrak Lari Mobil  Warga, Diduga Tidak Sabar Antre di Gerbang Tol

Viral Perwira Polri Pamer Senjata dan KTA Usai Tabrak Lari Mobil Warga, Diduga Tidak Sabar Antre di Gerbang Tol

Aksi arogan oknum kepolisian terjadi dan viral, korbannya pasangan suami istri. Mereka cekcok dengan Perwira Polri di Tol Binjai, Sumatera Utara, Sabtu (20/4). 
Syarat Minimal Paslon Wali Kota Jalur Independen di Pilkada 2024 Ternyata Harus Ada 7.787 Dukungan

Syarat Minimal Paslon Wali Kota Jalur Independen di Pilkada 2024 Ternyata Harus Ada 7.787 Dukungan

Ternyata syarat minimal paslon wali kota jalur independen harus ada 7.787 dukungan. Dengan waktu Pilkada bakal berlangsung pada 27 November 2024 mendatang.
Trending
Timnas Indonesia U-23 Dapat Amunisi Tambahan Usai Nathan Tjoe-A-On Tinggalkan Skuad Asuhan Shin Tae-yong

Timnas Indonesia U-23 Dapat Amunisi Tambahan Usai Nathan Tjoe-A-On Tinggalkan Skuad Asuhan Shin Tae-yong

Timnas Indonesia U-23 menerima kabar baik dengan adanya amunisi tambahan jelang menghadapi Korea Selatan U-23 meski Nathan Tjoe-A-On telah meninggalkan skuad.
Shin Tae-yong Bisa Bernapas Lega soal Pengganti Nathan Tjoe-A-On untuk Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U-23 2024

Shin Tae-yong Bisa Bernapas Lega soal Pengganti Nathan Tjoe-A-On untuk Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U-23 2024

Ada sebuah solusi yang bisa ditempuh Shin Tae-yong untuk menutupi ketiadaan Nathan Tjoe-A-On saat timnas Indonesia U-23 hadapi Korea Selatan di perempat final.
Bak Bumi dan Langit, Ini Perbandingan Gaji 6 Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia: Ternyata Main Abroad Gajinya Cuma Satu Digit

Bak Bumi dan Langit, Ini Perbandingan Gaji 6 Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia: Ternyata Main Abroad Gajinya Cuma Satu Digit

Dari mulai dianggap jalan pintas peningkatan prestasi sepak bola hingga pamor pemain abroad melekat pada para pemain naturalisasi keturunan Indonesia ini. 
Hasil Piala Asia U-23 2024: Thailand Kena Kejutan, Irak Jungkalkan Arab Saudi

Hasil Piala Asia U-23 2024: Thailand Kena Kejutan, Irak Jungkalkan Arab Saudi

Thailand dikejutkan oleh Tajikistan dengan menderita kekalahan 0-1, selagi Irak menjungkalkan Arab Saudi dengan skor 2-1 pada laga Grup C Piala Asia U-23 2024.
Ini Janji Shin Tae-yong saat Timnas Indonesia U-23 Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U-23 2024 Nanti

Ini Janji Shin Tae-yong saat Timnas Indonesia U-23 Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U-23 2024 Nanti

Shin Tae-yong janjikan satu hal kepada para fans timnas Indonesia U-23 saat mereka menghadapi Korea Selatan di babak perempat final Piala Asia U-23 2024 nanti.
Shin Tae-yong Bilang Begini soal Timnas Indonesia U-23 Hadapi Korea Selatan di Piala Asia U-23 2024, Ini Janjinya

Shin Tae-yong Bilang Begini soal Timnas Indonesia U-23 Hadapi Korea Selatan di Piala Asia U-23 2024, Ini Janjinya

Shin Tae-yong bilang begini soal Timnas Indonesia U-23 hadapi Korea Selatan di Piala Asia U-23 2024 dan janji Shin Tae-yong saat Timnas Indonesia U-23 hadapi Korea Selatan di perempat final Piala Asia U-23 2024 nanti adalah dua berita yang paling populer.
Diremehkan Karena Masuk Draft Try Out Kuota Asia V-League, Yolla Yuliana Justru Dapat Sorotan Media Korea Selatan

Diremehkan Karena Masuk Draft Try Out Kuota Asia V-League, Yolla Yuliana Justru Dapat Sorotan Media Korea Selatan

Yolla Yuliana mengungkapkan persiapannya untuk menarik hati calon klub V-League demi merekrutnya. 
Selengkapnya
Viral
Jadwal Hari Ini
Jam
Jadwal Acara
Damai Indonesiaku
14:00 - 14:30
Manusia Nusantara
14:30 - 15:00
Kabar Pasar Sore
15:00 - 16:00
Ragam Perkara
16:00 - 17:00
Kabar Petang Pilihan
17:00 - 18:30
Kabar Petang
Selengkapnya