Serap Aspirasi Masyarakat Jatim, GPMN Dorong Mahfud MD sebagai Cawapres Dampingi Ganjar Pranowo
- edi cahyono
Sementara itu, Sekretaris Koordinator GPMN Malang Raya Ahmad Subandi menjelaskan bahwa masyarakat Jawa Timur khususnya wilayah Malang Raya, sangat antusias mendengar nama Mahfud MD masuk dalam kandidat cawapres yang bakal diusung oleh PDI Perjuangan dan partai-partai koalisi.Â
"Pencalonan Pak Mahfud sebagai Cawapres yang mendampingi Pak Ganjar Pranowo tentunya direspon secara antusias oleh masyarakat Jawa Timur, khususnya di wilayah Kota Malang, Kota Batu, dan Kabupaten Malang ini. Saya tidak perlu menyebutkan apa alasan masyarakat yang sangat antusias mendukung pencalonan Pak Mahfud ini," jelas Ahmad Subandi.Â
Di acara yang sama, Sekjen GPMN Denny Lihiang menuturkan, Ganjar Pranowo sebagai capres yang diusung oleh PDI Perjuangan, mendapat dukungan sangat luas dari segala lapisan masyarakat dan merupakan figur yang tepat untuk melanjutkan kepemimpinan nasional. Dia yakin, Ganjar Pranowo akan melanjutkan pembangunan nasional yang telah dilaksanakan oleh Presiden Jokowi.
"Pak Ganjar Pranowo pasti akan melanjutkan pembangunan nasional yang telah dilakukan di era Presiden Jokowi. Duet Ganjar-Mahfud pastinya akan memunculkan kolaborasi yang baik, antara seorang kepala negara yang sangat paham soal ilmu kepemerintahan dan wakilnya sebagai seorang intelektual yang berdedikasi tinggi bagi penegakan hukum dan berani membela kepentingan rakyat kecil," imbuh Denny Lihiang.
Sebagai informasi tambahan, dalam dua bulan terakhir, GPMN telah membangun 100 Posko Pemenangan Pilpres Ganjar Pranowo 2024 di sejumlah daerah. Kegiatan ini diakuinya sebagai salah satu strategi GPMN untuk hadir ditengah masyarakat dan mendulang suara bagi kemenangan Ganjar Pranowo.Â
"GPMN akan terus memperkuat infrastruktur pemenangan Pilpres hingga ke desa-desa. Hari ini kami hadir untuk menyaksikan kesiapan kawan-kawan GPMN seMalang Raya yang terus berkonsolidasi hingga tingkat desa, sekaligus menyuarakan aspirasi masyarakat yang mendukung Pak Mahfud MD sebagai cawapres yang mendampingi Pak Ganjar Pranowo. Kami optimis GPMN akan solid bergerak dalam Pilpres 2024 mendatang," tutupnya. (eco/far)
Load more