80 Personel Brimob Satuan Anti Anarkis dan Polres Sumbawa BKO Pengamanan MotoGP Mandalika
- Irwan
Sumbawa, NTB - Sebanyak 80 personel Keamanan dari Polres Sumbawa dan Brimob Kompi 1 Batalyon B Pelopor, Sumbawa, Nusa Tenggara Barat, dikirim ke Sirkuit Mandalika, dalam rangka Bantuan Kendali Operasi atau BKO kegiatan MotoGP Mandalika.
Kapolres Sumbawa, AKBP Esty Setyo Nugroho, Kamis (17/3/22) kepada tvonenews.com mengatakan, total personel yang BKO ke sirkuti Mandalika, yakni 80 personel, terdiri dari Polres Sumbawa dan Brimob kompi 1 Batalyon B Pelopor.
"Ada 5 anggota dari Polres Sumbawa dan 75 personel Brimob dari Kompi 1 Yon B Pelopor dengan rincian 50 dari Kompi 1, 20 orang dari Kompi 2 dan 5 orang dari Anggota Gegana, totalnya sebanyak 80 personel yang di BKO," katanya.
Selain personel, lanjut kapolres, ada tiga unit kendaraan dinas atau randis yang ikut dikirim ke Mandalika untuk membantu pengawalan selama balapan.
"Selain kita kirim personel, ada 3 kendaraan dinas yaitu bus dua unit kendaraan roda 4," kapolres merincikan.
Kapolres mengimbau, meski event MotoGP berada di Mandalika, Lombok Tengah, masyarakat Sumbawa diminta turut mendukung terselenggaranya event kelas dunia tersebut dengan turut menjaga dan mempertahankan situasi Kamtibmas di wilayah sumbawa tetap aman dan kondusif.
"Selain itu juga, ajang balap motor MotoGP ini menambah wawasan kita pada gelaran MXGP Samota pada 26 Juni 2022 nanti yg juga merupakan event Internasional yang digelar di Sumbawa," ujar Esty.
Sementara itu, Komandan Kompi 1 Yon B pelopor Iptu Nurdin, menambahkan, personel telah tiba di Mandalika dan sudah mulai bertugas di pos pengamanan yang telah ditentukan dan bergabung dengan personel lainnya.
"Kita sudah berada di Mandalika sejak Senin lalu, saat ini kami sudah mulai bertugas pengamanan Sirkuit Mandalika," tegasnya.
Ditambahkan, 75 personel yang BKO tersebut merupakan personel Satuan Anti Anarkis atau SAA.
"75 personel ini merupakan Satuan Anti Anarkis dan sudah membantu personel lain sejak persiapan pagelaran MotoGP Mandalika hingga selesai balapan MotoGP digelar nanti," katanya menambahkan. (Irwan/ade)
Load more