LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Lokasi Ditemukannya Kerangka Manusia Misterius.
Sumber :
  • Tim tvOne - Andri Prasetiyo

Geger Ada Kerangka Perempuan Jongkok Terkubur di Sleman, Polisi Gerak Cepat Identifikasi

Kerangka manusia misterius ditemukan warga terkubur di area TPU Kragilan, Sidomoyo, Godean, Sleman. Saat ditemukan, kerangka tersebut dalam posisi jongkok.

Rabu, 7 September 2022 - 14:20 WIB

Sleman, DIY - Kerangka manusia misterius ditemukan warga terkubur di area tempat pemakaman umum (TPU) Dusun Kragilan, Sidomoyo, Godean, Sleman. Saat ditemukan, kerangka yang diduga berjenis kelamin perempuan itu dalam posisi jongkok.

Temu Budiyanto (57) adalah salah satu orang yang pertama kali menemukan kerangka tersebut. Saat itu ia tengah menggali lubang kubur di tanah yang rata untuk tetangganya yang meninggal dunia pada 26 Agustus 2022.

"Dulunya menggali dua orang di bawah, saya ambil dapat tas kresek. Adik saya di sebelah selatan dapat tas kresek lagi isinya tulang," kata Temu ditemui di lokasi, Rabu (7/9/2022).

Temu melanjutkan, kerangka manusia tersebut ditemukan di kedalaman sekitar 50-60 cm. Kemudian, ia dan rekannya melanjutkan penggalian lebih dalam dan menemukan pakaian serta tengkorak manusia.

"Di bawah diangkat dapat jaket warna merah, trus jaket diangkat (tengkorak) kepalanya jatuh. Kalau tulang-tulang itu ngumpul jadi satu," terangnya.

Baca Juga :

Kecurigaan warga kemudian muncul karena kerangka tersebut ditemukan tanpa mengenakan kain kafan atau peti mati. Sementara proses pemakaman juga dianggap tidak wajar karena lubangnya tidak terlalu dalam dan posisi kerangka juga seperti orang duduk.

"Gak pakai kain kafan dan peti, posisinya seperti orang duduk. Di sini belum pernah untuk memakamkan," ujarnya.

Selain jaket, ditemukan juga pakaian dalam serta selendang kecil di sekitar kerangka. Dari temuan ini diperkirakan kerangka berjenis kelamin perempuan.

"Iya (kemungkinan) perempuan. Gigi masih utuh, celana gak ada, hanya celana dalam, sama jaket, sama BH, sama slayer atau selendang kecil," bebernya.

Sihono, Rohaniawan Islam (Rois) dusun setempat mengatakan, kerangka tersebut kemudian dikubur lagi bersamaan dengan jenazah warga yang baru meninggal.

"Dimakamkan bareng sama mayat yang baru. (Kerangka) bukan warga sini, belum pernah ada orang hilang, kemungkinan bisa orang luar," ungkap Sihono.

Sementara itu, Kapolsek Godean Kompol Agus Nuryanto menjelaskan, hari ini pihaknya bersama Inafis Polres Sleman dan Dokpol RS Bhayangkara Polda DIY melakukan pembongkaran makam

"Dalam rangka identifikasi mayat kerangka yang dilaporkan dari masyarakat bahwa kerangka itu mencurigakan," ujar Agus.

Pembongkaran makam dilakukan untuk mengambil kerangka dan tulang-belulang tersebut. Selanjutnya akan dibawa ke laboratorium forensik RS Bhayangkara Polda DIY untuk keperluan identifikasi.

"Jadi, nanti dari hasil identifikasi dicocokkan, apabila ada masyarakat yang kehilangan keluarganya," ucapnya.

Polisi mengimbau warga yang merasa kehilangan anggota keluarganya untuk segera melapor ke kantor polisi terdekat. Hal ini untuk mempermudah pengungkapan misteri kerangka yang diduga perempuan tersebut.

"Kami dari polsek juga menginformasikan baik wilayah Godean atau sekitarnya bila ada masyarakat yang kehilangan keluarganya nanti bisa klarifikasi ke Polsek Godean," pungkasnya. (Apo/Dan)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Calon Haji Maktour Berangkat Mulai dari 26 Mei-10Juni 2024, Peserta Paket Al Hidayah Paling Singkat, Beribadah di Tanah Suci 14 Hari Saja

Calon Haji Maktour Berangkat Mulai dari 26 Mei-10Juni 2024, Peserta Paket Al Hidayah Paling Singkat, Beribadah di Tanah Suci 14 Hari Saja

Ratusan jemaah calon haji dari Maktour mengikuti kegiatan manasik ketiga yang dibekali materi dan praktek, digelar di Hotel Sultan, Jakarta, Sabtu (18/5/2024).
Dulu Dicoret Shin Tae-yong, 3 Bintang Ini Siap Buktikan Kualitas Usai Dipanggil Timnas Indonesia Lagi di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Dulu Dicoret Shin Tae-yong, 3 Bintang Ini Siap Buktikan Kualitas Usai Dipanggil Timnas Indonesia Lagi di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Sempat dicoret oleh Shin Tae-yong, tiga pemain ini bakal buktikan kualitas usai dipanggil kembali ke Timnas Indonesia pada ajang Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan Beri Peringatan Keras ke Pihak Asing yang Berani Singgung Indonesia: Tidak Hanya Berbicara!

Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan Beri Peringatan Keras ke Pihak Asing yang Berani Singgung Indonesia: Tidak Hanya Berbicara!

Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan beraksi keras soal tudingan pihak asing yang berani menilai Indonesia tidak peduli dengan lingkungan.
Unik! Warga Batumerah Ambon Gelar Tradisi Makan Patita untuk Perkokoh Persatuan

Unik! Warga Batumerah Ambon Gelar Tradisi Makan Patita untuk Perkokoh Persatuan

Adat dan Budaya Indonesia memiliki banyak tradisi unik. Salah satunya, tradisi makan patita dari Ambon. Tradisi ini tetap dilestarikan warga Desa Batumerah,
Ramainya Wacana Terapkan Sistem Kelas Rawat Inap Standar, DPR Bakal Panggil BPJS Kesehatan

Ramainya Wacana Terapkan Sistem Kelas Rawat Inap Standar, DPR Bakal Panggil BPJS Kesehatan

Ramainya diperbincangkan publik soal wacana BPJS Kesehatan terapkan kelas 1,2,3 jadi sistem kelas rawat inap standar. Sontak, ini buat DPR segera panggil BPJS
Menguak Prostitusi Terselubung di Panti Pijat yang Sulit Dibuktikan, Satpol PP Mokumoku Temukan Peristiwa Tak Terduga

Menguak Prostitusi Terselubung di Panti Pijat yang Sulit Dibuktikan, Satpol PP Mokumoku Temukan Peristiwa Tak Terduga

Dinas Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Mokumoku, Provinsi Bengkulu, menguak prostitusi terselubung di balik tempat usaha panti pijat yang meresahkan masyarakat.
Trending
PSSI Bisa Kejar 3 Bintang Grade A Eropa Ini Buat Timnas Indonesia Usai Gagal Dipanggil Belanda di Euro 2024

PSSI Bisa Kejar 3 Bintang Grade A Eropa Ini Buat Timnas Indonesia Usai Gagal Dipanggil Belanda di Euro 2024

Timnas Indonesia bisa dapatkan amunisi berharga jika PSSI gerak cepat naturalisasi 3 bintang keturunan grade A Eropa yang gagal dipanggil Belanda di Euro 2024.
Bukan Sakit Hati, Ini Alasan Sesungguhnya Shin Tae-yong Tak Panggil Elkan Baggott ke Timnas Indonesia

Bukan Sakit Hati, Ini Alasan Sesungguhnya Shin Tae-yong Tak Panggil Elkan Baggott ke Timnas Indonesia

Teka-teki alasan Shin Tae-yong tidak memanggil Elkan Baggott ke Timnas Indonesia untuk pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026 akhirnya terjawab.
Bukti Nyata Ketegasan Shin Tae-yong, Tak Segan Tendang Pemain-pemain Ini dari Timnas Indonesia karena Indisipliner

Bukti Nyata Ketegasan Shin Tae-yong, Tak Segan Tendang Pemain-pemain Ini dari Timnas Indonesia karena Indisipliner

Sejak ditangani oleh pelatih asal Korea Selatan, Shin Tae yong, Timnas Indonesia kini secara perlahan mulai menunjukan peningkatan kualitas dalam segi permainan
Madame Pang Nilai Timnas Indonesia Levelnya Masih di Bawah Thailand, Kok Bisa?

Madame Pang Nilai Timnas Indonesia Levelnya Masih di Bawah Thailand, Kok Bisa?

Presiden Asosiasi Sepak Bola Thailand (FAT), Nualphan Lamsam atau Madame Pang menyebut Timnas Indonesia belum melampaui Gajah Perang.
Sambil Menangis, Ayah Eky Pacar Vina Akhirnya Muncul dan Minta Ini: Saya Tidak Diam, Jangan Buat Kami Lebih Sakit

Sambil Menangis, Ayah Eky Pacar Vina Akhirnya Muncul dan Minta Ini: Saya Tidak Diam, Jangan Buat Kami Lebih Sakit

Setelah keluarga Vina yang muncul membongkar fakta-fakta kasus pembunuhan Vina dan Eky, kini giliran keluarga Muhammad Rizky Rudiana atau Eky kekasih Vina.
Polisi Arab Saudi Amankan 2 Jemaah Haji Indonesia di Masjid Nabawi, Petugas Kemenag Bergerak!

Polisi Arab Saudi Amankan 2 Jemaah Haji Indonesia di Masjid Nabawi, Petugas Kemenag Bergerak!

Dua jemaah haji Indonesia mengalami sebuah insiden di kawasan Masjid Nabawi, Madinah karena diamankan Askar atau polisi Arab Saudi akibat melanggar aturan.
Buat Heboh! Akun Medsos Diduga Egi Otak Pelaku Pembunuhan Vina Ditemukan

Buat Heboh! Akun Medsos Diduga Egi Otak Pelaku Pembunuhan Vina Ditemukan

Baru-baru ini netizen dibuat tercengan oleh unggahan media sosial X. Hal ini lantaran mengunggah foto diduga Egi yang merupakan pelaku pembunuhan vina
Selengkapnya
Viral
Jadwal Hari Ini
Jam
Jadwal Acara
Apa Kabar Indonesia Malam
20:00 - 21:00
Kabar Utama
21:00 - 22:00
Indonesia Dalam Peristiwa
22:00 - 23:00
One Pride Mixed Martial Arts
00:00 - 02:00
Bundesliga Seru
Selengkapnya