LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat & Banten, Tbk. (BJBR) atau bank bjb meraih penghargaan dalam ajang CNBC Indonesia Award 2023 dalam kategori Best Regional Bank on ESG Implementation.
Sumber :
  • bank bjb

bank bjb Raih Penghargaan Best Regional Bank dalam CNBC Indonesia Awards 2023 

PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat & Banten, Tbk. (BJBR) atau bank bjb meraih penghargaan dalam ajang CNBC Indonesia Award 2023 dalam kategori Best Regional Bank on ESG Implementation.

Sabtu, 11 November 2023 - 11:42 WIB

tvOnenews.com - Berkat kinerja yang cemerlang dan konsisten dalam menjaga pertumbuhan bisnis secara berkelanjutan, PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat & Banten, Tbk. (BJBR) atau bank bjb meraih penghargaan dalam ajang CNBC Indonesia Award 2023 dalam kategori Best Regional Bank on ESG Implementation. Penghargaan ini diterima Direktur Operasional bank bjb Tedi Setiawan.

"Saya mewakili Manajemen bank bjb mengucapkan terima kasih dan merasa bangga dapat menerima penghargaan dari CNBC Indonesia," kata Tedi.
  
Sebagai informasi, CNBC Indonesia Award 2023 merupakan ajang penghargaan kepada pelaku di berbagai industri yang berhasil mempertahankan kinerjanya ditengah ketidakpastian ekonomi dan politik di tahun 2023. 

Ketidakpastian masih membayang-bayangi perekonomian global pada tahun ini. Dampak kebijakan moneter, inflasi yang masih tinggi, normalisasi harga komoditas, serta melambatnya perekonomian dunia menjadi faktor yang dapat mengancam pertumbuhan ekonomi Indonesia. Kembali normalnya aktivitas masyarakat diharapkan menjadi angin segar dan menciptakan optimisme bagi pertumbuhan perekonomian Indonesia 

Optimisme di tengah ketidakpastian tersebut dipilih oleh CNBC Indonesia menjadi tema besar CNBC Award 2023 mengusung tema "Maintaining Optimism Amid Uncertainty”. Acara CNBC Indonesia Award 2023 menghadirkan para juara ekonomi dan bisnis yang mampu mengukir kisah sukses di tengah ketidakpastian ekonomi dan politik, salah satu perusahaan yang berhasil adalah bank bjb.
 
Pemimpin Divisi Corporate Secretary bank bjb menyampaikan bahwa penghargaan ini menjadi bukti bahwa bank bjb dapat mempertahankan kinerja yang baik di tengah tantangan ekonomi. 

Baca Juga :

"bank bjb berkomitmen untuk selalu berkontribusi dalam percepatan pembangunan perekonomian, juga tentu saja turut mengakselerasi ekonomi daerah," ujar Widi.   

Dalam kajian Tim Riset CNBC Indonesia, bank bjb menjadi BPD yang menunjukkan kinerja paling solid,  berkat kemampuan pengelolaan aset dan juga kemampuan untuk meraih laba yang selanjutnya diarahkan untuk melakukan ekspansi bisnis di sektor-sektor produktif. 

Sebagai Bank Regional dengan aset terbesar, dari segi kualitas aset, bank bjb memiliki tingkat non performing loan (NPL) yang cukup terjaga yaitu 1,22%, yang mana cukup jauh dari rata-rata bank regional yaitu 2,4%. 

bank bjb juga terus menunjukkan komitmennya terhadap praktik Environmental (Lingkungan), Social (Sosial), dan Governance (tata Kelola) (ESG). Hal itu tercermin dari portofolio pembiayaan hijau bank bjb yang mencapai Rp 15,1 triliun. 

Pembiayaan hijau disalurkan melalui berbagai program pemerintah seperti bjb INDAH untuk proyek infrastruktur, bjb Mesra untuk tempat peribadatan, dan bjb KPR Green yang menerapkan minimal menanam satu pohon untuk satu rumah. 

Tak cuma itu, program CSR bank bjb juga terbukti berdampak pada pelestarian lingkungan. Hal itu bisa disaksikan lewat aksi penanaman 30 ribu bibit Mangrove dan 1.000 pohon. 

Kinerja keuangan yang stabil, yang ditopang oleh komitmen tinggi dalam ranah ESG membuat bank bjb patut dianugerahi dengan penghargaan Best Regional Bank on ESG Implementation.

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Laku Keras,  Dharma Jaya  Berhasil Menjual 1.800 Sapi Kurban  Untuk Kebutuhan Hari Raya Idul Adha 1445 Hijriah

Laku Keras, Dharma Jaya Berhasil Menjual 1.800 Sapi Kurban Untuk Kebutuhan Hari Raya Idul Adha 1445 Hijriah

Perumda Dharma Jaya berhasil menjual 1.800 sapi, atau 90 persen dari 2.000 sapi yang disediakan BUMD DKI Jakarta ini selama periode Hari Raya Idul Adha 1445 H. 
Bukan Regulasi Seperti Pemain Timnas Indonesia, Pemain Irak Ini Gagal Direkrut Como 1907 Justru Karena Ulah Klub Sendiri

Bukan Regulasi Seperti Pemain Timnas Indonesia, Pemain Irak Ini Gagal Direkrut Como 1907 Justru Karena Ulah Klub Sendiri

Como 1907 yang mendapatkan promosi ke Serie A Liga Italia menjadi sorotan karena sempat menolak untuk membawa pemain Indonesia ke Italia. 
Soal Pilkada Jakarta, Airlangga Hartarto: Ridwan Kamil 'OTW' Jakarta, Anies Cuma Gerak-gerak

Soal Pilkada Jakarta, Airlangga Hartarto: Ridwan Kamil 'OTW' Jakarta, Anies Cuma Gerak-gerak

Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto merespons terkait isu terkait Ridwan Kamil yang akan ikut berkontestasi dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di Daerah Khusus Jakarta (DKJ) pada November mendatang.
Mengapa Setelah Ibadah Haji atau Umrah, Jemaah Diminta Potong atau Cukur Rambut? Simak Penjelasan MUI

Mengapa Setelah Ibadah Haji atau Umrah, Jemaah Diminta Potong atau Cukur Rambut? Simak Penjelasan MUI

Ternyata, bagi jemaah haji dan umrah, setelah melakukan semua rangkaian ibadahnya, diwajibkan untuk memotong/ mencukur rambut. Mengapa demikian? ini kata MUI
Petugas Kesehatan Temukan Cacing Hati pada Hewan Kurban di Kabupaten Banyumas

Petugas Kesehatan Temukan Cacing Hati pada Hewan Kurban di Kabupaten Banyumas

Petugas medis hewan di Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah, menemukan cacing hati dari tiga ekor sapi kurban di Rumah Pemotongan Hewan (RPH) Sokaraja, Senin (17/06/2024).
Penyandang Disabilitas yang Berhadapan Dengan Hukum Harus Mendapat Perlakuan Khusus

Penyandang Disabilitas yang Berhadapan Dengan Hukum Harus Mendapat Perlakuan Khusus

Penyandang disabilitas, selain rawan menjadi korban kekerasan, juga kerap kali mendapat diskriminasi ketika berhadapan dengan hukum.
Trending
Adu Akal Polisi Dengan Pelaku Pengeroyokan Bos Rental Mobil Hingga Tewas di Desa Sukolilo

Adu Akal Polisi Dengan Pelaku Pengeroyokan Bos Rental Mobil Hingga Tewas di Desa Sukolilo

Polda Jawa Tengah menetapkan 10 orang tersangka kasus pengeroyokan bos rental mobil asal Jakarta usai tewas di Desa Sukolilo, Pati, Jawa Tengah.
Jay Idzes Akhirnya akan Punya Duet Bek Elite Eropa di Timnas Indonesia, Erick Thohir Kantongi Nama Ini

Jay Idzes Akhirnya akan Punya Duet Bek Elite Eropa di Timnas Indonesia, Erick Thohir Kantongi Nama Ini

Bek Timnas Indonesia, Jay Idzes tidak lama lagi akan memiliki tandem pemain 'Grade A' Eropa yang pernah bermain di Liga Champions.
Trio Liga Belanda akan Hiasi Lini Serang Timnas Indonesia, Erick Thohir Sudah Bidik Striker Berdarah Medan

Trio Liga Belanda akan Hiasi Lini Serang Timnas Indonesia, Erick Thohir Sudah Bidik Striker Berdarah Medan

Timnas Indonesia akan memiliki trio lini depan menakutkan setelah Ketua Umum PSSI, Erick Thohir memastikan tengah memantau striker dari Liga Belanda.
Respons Justin Hubner soal Potensi Kevin Diks Dinaturalisasi Jadi Pemain Timnas Indonesia

Respons Justin Hubner soal Potensi Kevin Diks Dinaturalisasi Jadi Pemain Timnas Indonesia

Pemain Timnas Indonesia, Justin Hubner, memberi respons soal potensi PSSI menaturalisasi pemain keturunan lainnya, Kevin Diks, yang berpotensi menggesernya.
Momen Rafael Struick Bantu Nathan Tjoe-A-On Pahami Bahasa Indonesia Bikin Salah Fokus, Sampai Cubit-cubitan

Momen Rafael Struick Bantu Nathan Tjoe-A-On Pahami Bahasa Indonesia Bikin Salah Fokus, Sampai Cubit-cubitan

Pemain Timnas Indonesia, Nathan Tjoe-A-On, Rafael Struick dan Yance Sayuri berkumpul untuk bermain gim "Pernah Ga Pernah" dalam kanal YouTube Freeport Indonesia
Dijuluki Timnas Pusat, Suporter Indonesia Berbondong-bondong Kirim Pesan kepada Belanda Usai Kalahkan Polandia di Euro 2024

Dijuluki Timnas Pusat, Suporter Indonesia Berbondong-bondong Kirim Pesan kepada Belanda Usai Kalahkan Polandia di Euro 2024

Suporter Indonesia berbondong-bondong mengirim pesan kepada Timnas Belanda setelah kemenangan atas Polandia di Euro 2024 pada Minggu (16/6/2024) malam WIB.
Makin Terang Benderang! Liga Akbar Bongkar Percakapan Pertamanya dengan Ayah Eky di Rumah Sakit saat Malam Kasus Vina

Makin Terang Benderang! Liga Akbar Bongkar Percakapan Pertamanya dengan Ayah Eky di Rumah Sakit saat Malam Kasus Vina

Kasus pembunuhan Vina dan Eky yang terjadi pada tahun 2016 silam di Cirebon masih terus berlanjut dengan munculnya saksi-saksi mata disaat malam kejadian.
Selengkapnya
Viral
Jadwal Hari Ini
Jam
Jadwal Acara
Kabar Siang
13:00 - 14:00
Damai Indonesiaku
14:00 - 14:30
Manusia Nusantara
14:30 - 15:00
Kabar Pasar Sore
15:00 - 16:00
Ragam Perkara
16:00 - 17:00
Kabar Petang Pilihan
Selengkapnya