News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Dubes Indonesia untuk Tiongkok Blak-blakan soal Kemajuan Ekonomi Digital China yang Perlu Diadopsi RI, AI dan E-Commerce Sumbang 30% PDB

Dubes Djauhari mengungkapkan bahwa kolaborasi ekonomi digital antara RI-Tiongkok merupakan langkah penting dalam mewujudkan visi Indonesia menjadi pemain utama.
Kamis, 29 Agustus 2024 - 16:33 WIB
Duta Besar Indonesia untuk Tiongkok, Djauhari Oratmangun, dalam Diskusi bertajuk "Dinamika Indonesia-Tiongkok" dalam rangkaian Road to ISEI Congress XXII di tvOne, Kamis (29/8/2024).
Sumber :
  • tvOne

Jakarta, tvOnenews.com - Dalam rangka mempercepat transformasi digital di Indonesia, pemerintah Indonesia baru-baru ini menjalin kerjasama strategis dengan Tiongkok melalui beberapa Memorandum of Understanding (MOU). 

Duta Besar Indonesia untuk Tiongkok, Djauhari Oratmangun, mengungkapkan bahwa kolaborasi tersebut merupakan langkah penting dalam mewujudkan visi Indonesia untuk menjadi salah satu pemain utama di sektor ekonomi digital.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Hal itu disampaikan oleh Duta Besar Indonesia untuk Tiongkok, Djauhari Oratmangun, dalam Diskusi bertajuk "Dinamika Indonesia-Tiongkok" dalam rangkaian Road to ISEI Congress XXII di tvOne, Kamis (29/8/2024).

Pada 15 November 2022, Indonesia dan Tiongkok telah menandatangani MOU mengenai Peningkatan Kerja Sama Ekonomi Digital.

Djauhari menjelaskan, "Ekonomi digital Indonesia diproyeksikan akan mencapai nilai sekitar USD 230 miliar pada tahun 2025, dengan kontribusi terhadap PDB yang diperkirakan meningkat dari 3% menjadi lebih tinggi." 

Sebagai perbandingan, kontribusi ekonomi digital terhadap PDB Tiongkok sudah mencapai sekitar 30%.

Hal ini menunjukkan urgensi bagi Indonesia untuk terus memperkuat sektor ini melalui kerjasama internasional.

Selain MOU tentang ekonomi digital, Indonesia dan Tiongkok juga menandatangani MOU mengenai Kerjasama E-Commerce pada 8 September 2023.

Kesepakatan ini mencakup berbagai inisiatif seperti studi bersama, dialog bilateral, promosi perdagangan, serta pengembangan UMKM di kedua negara.

Djauhari menekankan pentingnya integrasi teknologi mutakhir seperti artificial intelligence (AI) dan internet of things (IoT) dalam pengembangan platform e-commerce.

"Kita melihat perkembangan e-commerce di Tiongkok luar biasa, terutama dalam penggunaan AI dan IoT, serta sharing of best practices yang dapat diterapkan di Indonesia," jelasnya.

Djauhari juga menyoroti masuknya beberapa perusahaan digital besar Tiongkok ke pasar Indonesia sebagai bukti dari pesatnya perkembangan kerjasama ini.

Beberapa perusahaan teknologi seperti Huawei dan TikTok telah melakukan investasi strategis di Indonesia. "Huawei telah memperluas jangkauannya di Indonesia, dan TikTok melalui induknya, ByteDance, bahkan telah membeli saham Tokopedia," ujarnya.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Selain itu, aplikasi e-commerce Temu, yang juga dimiliki oleh grup Alibaba, menunjukkan minat besar untuk memasuki pasar Indonesia.

Kerjasama antara Indonesia dan Tiongkok tidak hanya terbatas pada sektor ekonomi digital dan AI, tetapi juga terintegrasi dengan inisiatif global yang lebih luas, seperti Belt and Road Initiative (BRI) dan Global Maritime Vulture.

Halaman Selanjutnya :
Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Balas Kekalahan SEA Games, Samuel Eko Tegaskan Misi Timnas Futsal Indonesia

Balas Kekalahan SEA Games, Samuel Eko Tegaskan Misi Timnas Futsal Indonesia

Pemain Timnas Futsal Indonesia Samuel Eko menegaskan tekad skuad Garuda untuk meraih kemenangan saat menghadapi Vietnam pada laga perempat final Piala Asia Futsal 2026.
Takluk dari Persib Bandung, Althaf Indie Minta Maaf dan Kirim Pesan Optimistis

Takluk dari Persib Bandung, Althaf Indie Minta Maaf dan Kirim Pesan Optimistis

Penyerang Persis Solo Althaf Indie menilai kekalahan timnya dari Persib Bandung menjadi motivasi untuk bangkit dan menatap pertandingan selanjutnya di Super League 2025/2026.
IBC Beri 6 Rekomendasi untuk Perkuat Kepercayaan Investor dan Redam Gejolak di Pasar Modal Indonesia

IBC Beri 6 Rekomendasi untuk Perkuat Kepercayaan Investor dan Redam Gejolak di Pasar Modal Indonesia

IBC menegaskan, keberadaan pasar modal yang kredibel menjadi pilar penting dalam mendukung pembiayaan investasi, pendalaman pasar keuangan, serta peningkatan daya saing ekonomi nasional.
Purbaya Pastikan Jeffrey Hendrik Jadi Pjs Dirut BEI, Bakal Wakili Bursa Bertemu MSCI

Purbaya Pastikan Jeffrey Hendrik Jadi Pjs Dirut BEI, Bakal Wakili Bursa Bertemu MSCI

Jeffrey Hendrik bersama jajaran manajemen akan mewakili BEI dalam agenda pertemuan dengan Morgan Stanley Capital International (MSCI) yang dijadwalkan pada Senin (2/2/2026).
Seruan 31 Kabupaten Kota: Komitmen Menangkan Andar Amin di Musda Golkar Sumut

Seruan 31 Kabupaten Kota: Komitmen Menangkan Andar Amin di Musda Golkar Sumut

Sebanyak 31 Ketua DPD Kabupaten Kota menyerukan komitmen tidak akan berpaling dan memenangkan Andar Amin Harahap menjadi Ketua DPD Golkar Sumut.
Atmosfer Futsal Bikin Merinding! Shayne Pattynama Puji Fans Indonesia

Atmosfer Futsal Bikin Merinding! Shayne Pattynama Puji Fans Indonesia

Bek Persija Jakarta, Shayne Pattynama mengaku takjub dengan atmosfer luar biasa yang tercipta saat menyaksikan langsung laga Timnas Futsal Indonesia kontra Irak

Trending

IBC Beri 6 Rekomendasi untuk Perkuat Kepercayaan Investor dan Redam Gejolak di Pasar Modal Indonesia

IBC Beri 6 Rekomendasi untuk Perkuat Kepercayaan Investor dan Redam Gejolak di Pasar Modal Indonesia

IBC menegaskan, keberadaan pasar modal yang kredibel menjadi pilar penting dalam mendukung pembiayaan investasi, pendalaman pasar keuangan, serta peningkatan daya saing ekonomi nasional.
Balas Kekalahan SEA Games, Samuel Eko Tegaskan Misi Timnas Futsal Indonesia

Balas Kekalahan SEA Games, Samuel Eko Tegaskan Misi Timnas Futsal Indonesia

Pemain Timnas Futsal Indonesia Samuel Eko menegaskan tekad skuad Garuda untuk meraih kemenangan saat menghadapi Vietnam pada laga perempat final Piala Asia Futsal 2026.
Takluk dari Persib Bandung, Althaf Indie Minta Maaf dan Kirim Pesan Optimistis

Takluk dari Persib Bandung, Althaf Indie Minta Maaf dan Kirim Pesan Optimistis

Penyerang Persis Solo Althaf Indie menilai kekalahan timnya dari Persib Bandung menjadi motivasi untuk bangkit dan menatap pertandingan selanjutnya di Super League 2025/2026.
Seruan 31 Kabupaten Kota: Komitmen Menangkan Andar Amin di Musda Golkar Sumut

Seruan 31 Kabupaten Kota: Komitmen Menangkan Andar Amin di Musda Golkar Sumut

Sebanyak 31 Ketua DPD Kabupaten Kota menyerukan komitmen tidak akan berpaling dan memenangkan Andar Amin Harahap menjadi Ketua DPD Golkar Sumut.
Atmosfer Futsal Bikin Merinding! Shayne Pattynama Puji Fans Indonesia

Atmosfer Futsal Bikin Merinding! Shayne Pattynama Puji Fans Indonesia

Bek Persija Jakarta, Shayne Pattynama mengaku takjub dengan atmosfer luar biasa yang tercipta saat menyaksikan langsung laga Timnas Futsal Indonesia kontra Irak
Puasa Ramadhan Bisa Batal karena Tak Sengaja Air Wudhu Tertelan? Simak Penjelasan Mengenai Hukumnya

Puasa Ramadhan Bisa Batal karena Tak Sengaja Air Wudhu Tertelan? Simak Penjelasan Mengenai Hukumnya

Salah satu yang kerap menimbulkan pertanyaan adalah saat berwudhu untuk shalat, khususnya ketika berkumur dan tanpa sengaja air wudhu tertelan. Apa hukumnya?
Purbaya Pastikan Jeffrey Hendrik Jadi Pjs Dirut BEI, Bakal Wakili Bursa Bertemu MSCI

Purbaya Pastikan Jeffrey Hendrik Jadi Pjs Dirut BEI, Bakal Wakili Bursa Bertemu MSCI

Jeffrey Hendrik bersama jajaran manajemen akan mewakili BEI dalam agenda pertemuan dengan Morgan Stanley Capital International (MSCI) yang dijadwalkan pada Senin (2/2/2026).
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT