News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Bamsoet Puji Terobosan Mentan Amran, Hilirisasi Pertanian Dinilai Jadi Penopang Ekonomi

Bamsoet menilai Mentan Amran berani mengambil langkah strategis melalui transformasi dan investasi sektor pertanian yang menyentuh langsung masyarakat bawah.
Jumat, 26 Desember 2025 - 16:27 WIB
Ketua MPR RI ke-15, Bambang Soesatyo atau Bamsoet.
Sumber :
  • Istimewa

Jakarta, tvOnenews.com - Anggota DPR RI yang juga Ketua MPR RI ke-15, Bambang Soesatyo atau Bamsoet, menyampaikan apresiasi atas berbagai terobosan yang dilakukan Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman sepanjang 2025.

Di tengah tekanan nasional akibat tantangan multidimensi, mulai dari bencana ekologis di Sumatera hingga melemahnya daya beli masyarakat, kebijakan Kementerian Pertanian dinilai memberi harapan sekaligus solusi konkret bagi penguatan ekonomi nasional.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Bamsoet menilai Mentan Amran berani mengambil langkah strategis melalui transformasi dan investasi sektor pertanian yang menyentuh langsung masyarakat bawah. Salah satu kebijakan yang mendapat sorotan utama adalah konsistensi pemerintah dalam mendorong hilirisasi produk pertanian.

“Inisiatif Kementerian Pertanian dalam mengkreasi kebijakan yang solutif sangat layak dicermati dan dijadikan contoh. Hilirisasi produk pertanian yang diusung Menteri Amran bukan sekadar wacana, melainkan langkah strategis yang terbukti mampu menciptakan hingga delapan juta lapangan kerja baru. Ini adalah jawaban konkret di tengah ancaman pengangguran,” ujar Bamsoet saat merefleksikan catatan akhir tahun 2025.

Menjelang pergantian tahun menuju 2026, Bamsoet mencatat Indonesia masih dibayangi duka akibat bencana di Aceh, Sumatera Utara, dan Sumatera Barat yang berdampak pada sekitar 3,3 juta penduduk.

Pada saat yang sama, kondisi ekonomi nasional juga menghadapi tekanan, tercermin dari jumlah pengangguran yang mencapai 7,28 juta orang per Februari 2025 berdasarkan data Badan Pusat Statistik.

Tekanan juga dirasakan sektor usaha mikro, kecil, dan menengah serta industri manufaktur akibat maraknya produk impor ilegal. Karena itu, Bamsoet menilai kolaborasi antarkementerian menjadi kunci untuk menciptakan lapangan kerja baru sekaligus menjaga pasar domestik.

“Inisiatif Menteri Pertanian dalam mendorong produktivitas dalam memerangi penyelundupan adalah kombinasi solutif untuk mereduksi kompleksitas persoalan sekarang. Kita berharap di tahun 2026, para pembantu Presiden semakin kreatif menggagas inisiatif baru,” lanjutnya.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Sebagai bagian dari upaya tersebut, Kementerian Pertanian tengah menggarap strategi hilirisasi dan investasi pertanian dengan nilai mencapai Rp371 triliun. Program ini difokuskan pada pengembangan 14 komoditas strategis nasional.

Komoditas yang menjadi sasaran mencakup sektor perkebunan dan pangan unggulan, antara lain kelapa sawit, kelapa untuk produk VCO dan santan, tebu, kakao, kopi, lada, pala, jambu mete, serta gambir. Kebijakan ini diperkirakan mampu meningkatkan nilai tambah secara signifikan sekaligus menyerap sekitar 8,6 juta tenaga kerja.

Halaman Selanjutnya :
Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Polisi Ungkap Alasan Tidak Tahan Dokter Richard Lee yang Telah Jadi Tersangka

Polisi Ungkap Alasan Tidak Tahan Dokter Richard Lee yang Telah Jadi Tersangka

Polda Metro Jaya membeberkan alasan mengapa pihaknya tidak menahan dr. Richard Lee, meskipun sang dokter telah ditetapkan sebagai tersangka kasus dugaan pelanggaran perlindungan konsumen terkait produk dan layanan kecantikan.
Juventus Makin Pepet AC Milan, Massimiliano Allegri Langsung Prediksi Masa Depan Bianconeri Bersama Luciano Spalletti

Juventus Makin Pepet AC Milan, Massimiliano Allegri Langsung Prediksi Masa Depan Bianconeri Bersama Luciano Spalletti

Pelatih AC Milan, Massimiliano Allegri, memprediksi masa depan mantan klubnya, Juventus. I Bianconeri kini semakin mendekati papan atas bersama Luciano Spalletti.
Menjaga Konektivitas di Masa Pemulihan, Telkomsel Terus Pulihkan Jaringan Aceh

Menjaga Konektivitas di Masa Pemulihan, Telkomsel Terus Pulihkan Jaringan Aceh

Hingga saat ini, progres pemulihan jaringan Telkomsel di Aceh telah mencapai 99%, sebagai bagian dari komitmen perusahaan pastikan layanan tetap berjalan.
Prabowo Puji Kontingen SEA Games 2025: Olahragawan Cermin Kekuatan Bangsa

Prabowo Puji Kontingen SEA Games 2025: Olahragawan Cermin Kekuatan Bangsa

Presiden RI, Prabowo Subianto, menyampaikan apresiasi atas capaian kontingen Indonesia pada SEA Games 2025 di Thailand.
Meski Kasus Berjalan, Doktif Klaim Produk White Tomato Klinik Richard Lee Masih Dijual Bebas

Meski Kasus Berjalan, Doktif Klaim Produk White Tomato Klinik Richard Lee Masih Dijual Bebas

Meski Richard Lee sudah jadi tersangka, Dokter Detektif (Doktif) mengklaim produk White Tomato milik kliniknya masih beredar bebas di pasaran.
Pasal 33 UUD 1945 Diangkat Lagi, Ahli Hukum Tekankan Soal Pengelolaan Sumber Daya Alam secara Bertanggung Jawab

Pasal 33 UUD 1945 Diangkat Lagi, Ahli Hukum Tekankan Soal Pengelolaan Sumber Daya Alam secara Bertanggung Jawab

Ahli hukum Muhammad Burhanuddin menyoroti soal Presiden Prabowo Subianto yang kerap menyinggung soal Pasal 33 ayat (3) UUD 1945. Menurutnya penting untuk..

Trending

Sosok Khairun Nisya, Pramugari Gadungan Viral Usai Lolos Pemeriksaan Bandara, Diduga Bukan Kali Pertama

Sosok Khairun Nisya, Pramugari Gadungan Viral Usai Lolos Pemeriksaan Bandara, Diduga Bukan Kali Pertama

Nama Khairun Nisa menjadi sorotan publik setelah aksinya terbongkar di media sosial. Dengan penampilan yang dinilai sangat meyakinkan, ia mengenakan seragam lengkap pramugari
Bermodal Baju Kebaya dan Rambut Sasak, Pramugari Gadungan Nekat Naik Pesawat Viral di Media Sosial

Bermodal Baju Kebaya dan Rambut Sasak, Pramugari Gadungan Nekat Naik Pesawat Viral di Media Sosial

Viral di media sosial sebuah video yang memperlihatkan seorang pramugari gadungan diamankan petugas keamanan.
3 Aksi Pelanggaran 'Horor' di Sepak Bola Indonesia dalam Satu Pekan, Berbuah Sanksi Larangan Seumur Hidup

3 Aksi Pelanggaran 'Horor' di Sepak Bola Indonesia dalam Satu Pekan, Berbuah Sanksi Larangan Seumur Hidup

Inilah rangkaian pelanggaran horor dalam sepak bola Indonesia yang bahkan terjadi dalam waktu satu pekan saja. Hukuman larangan main seumur hidup dijatuhkan.
Viral! Anggota DPRD Ogan Ilir Fraksi Gerindra Resmi Ditahan, Diduga Terlibat Mafia Tanah Rugikan Negara Rp10,5 Miliar

Viral! Anggota DPRD Ogan Ilir Fraksi Gerindra Resmi Ditahan, Diduga Terlibat Mafia Tanah Rugikan Negara Rp10,5 Miliar

Penahanan Yansori berlangsung dramatis dan menjadi perhatian publik. Ia diamankan secara paksa sesaat setelah mengikuti Sidang Paripurna Istimewa DPRD Ogan Ilir dalam rangka HUT ke-22 Kabupaten Ogan Ilir di Gedung Paripurna DPRD, Kompleks Perkantoran Terpadu Tanjung Senai, Indralaya.
Bursa Transfer Timnas Indonesia: Elkan Baggott Cari Klub Baru, Media Inggris Bongkar Peluang Balik ke Pelukan Mantan

Bursa Transfer Timnas Indonesia: Elkan Baggott Cari Klub Baru, Media Inggris Bongkar Peluang Balik ke Pelukan Mantan

Elkan Baggott sedang mencari klub baru di bursa transfer Januari. Media Inggris membicarakan kemungkinan untuk sang pemain Timnas Indonesia kembali ke klub lamanya.
Tiga Kali Diperpanjang, Basarnas Pastikan Pencarian Korban KLM Putri Sakina Ditutup Besok

Tiga Kali Diperpanjang, Basarnas Pastikan Pencarian Korban KLM Putri Sakina Ditutup Besok

Pencarian satu korban terakhir tenggelamnya KLM Putri Sakinah di Selat Padar, Taman Nasional Komodo diperpanjang dua hari, 8 Januari hingga 9 Januari 2026.
Juventus Tiba-Tiba Pamer Foto Kapten Timnas Indonesia Jay Idzes di Tengah Bursa Transfer Januari, Netizen: Angkut

Juventus Tiba-Tiba Pamer Foto Kapten Timnas Indonesia Jay Idzes di Tengah Bursa Transfer Januari, Netizen: Angkut

Juventus mendadak memamerkan foto kapten Timnas Indonesia, Jay Idzes, di saat bursa transfer tengah berlangsung di bulan Januari. Netizen memberikan reaksi yang menggoda.
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT