LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
NCT Dream
Sumber :
  • Antara

NCT Dream Tampil di ICE BSD, Bicara Soal Kebiasaan Sebelum Tampil

Grup idola K-pop NCT Dream membahas kebiasaan yang mereka lakukan sebelum tampil di konser solo yakni melakukan "Yo Dream" atau meneriakkan yel-yel.

Minggu, 5 Maret 2023 - 20:45 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Grup idola K-pop NCT Dream membahas kebiasaan yang mereka lakukan sebelum tampil di konser solo yakni melakukan "Yo Dream" atau meneriakkan yel-yel.

"Memang waktu konser ini terbatas. Tapi ada ritual yang selalu kami lakukan. Itu biasanya "Yo Dream"," ujar Jeno dalam konferensi pers di Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD, Tangerang, Sabtu (4/3/2023).

Biasanya salah satu personel grup yakni Mark atau Jeno memulai mengucapkan kata "Yo Dream", kemudian dijawab rekan-rekannya dengan kata "Jjeoreo juja, hwaiting!" yang diartikan kurang lebih dengan "Let's do it fighting". Kebiasaan ini mereka lakukan kala akan tampil baik itu di sebuah konser maupun di acara musik.

NCT Dream yang beranggotakan tujuh personel yakni Mark, Renjun, Jeno, Haechan, Jaemin, Chenle dan Jisung dijadwalkan menggelar konser hari kedua bertajuk "NCT DREAM TOUR 'THE DREAM SHOW2 : In A DREAM' in JAKARTA" di ICE BSD, Tangerang pada malam ini. Mereka akan kembali mengadakan konser serupa pada keesokan hari di lokasi yang sama.

Baca Juga :

Ketika ditanya mengenai hal paling dinanti saat konser termasuk di Indonesia, Chenle menjawab sambutan luar biasa para penggemarnya atau kerap disapa NCTzen.

Chenle kemudian mengatakan keinginannya untuk mengunjungi restoran boga bahari di Indonesia usai gelaran konser. Dia mengatakan pernah mencoba hidangan di restoran yang tak disebut letak dan namanya itu, sebelumnya. Namun, dia urung menuntaskan keinginannya itu karena keterbatasan waktu.

"Enak banget pokoknya. Waktu itu pernah makan di sini sama manajer. Manajer sampe bilang baru kali Chenle makan sebanyak ini. Juga mungkin kali ini karena waktunya terbatas aku enggak bisa ke sana tapi lain kali mau ke sana," kata dia.

Sementara itu, Renjun mengatakan dia dan grupnya telah menerima banyak cinta dan perhatian dari para NCTzen di Indonesia. Dia dan tim pun bertekad memberikan balasan cinta ini. Renjun mengaku belakangan ini sibuk membenahi hidup yang menurut dia alurnya cukup berantakan.    

Kemudian, kembali berbicara mengenai konser tiga NCT Dream, dalam kesempatan itu, promotor dan Direktur Dyandra Global Edutainment Febrina Agusta Sibuea mengatakan telah menyiapkan berbagai hal demi kenyamanan artis, salah satunya ruang tunggu.

"Untuk ruang tunggu, hampir semua artis yang kami bawa ke Indonesia pasti kami lakukan persiapan khusus. Jadi kami selalu berusaha memberikan special treatment sebagai tuan rumah yang baik," kata dia.

Khusus NCT Dream, Febrina menyiapkan ruang tunggu dengan konsep tradisional modern Indonesia yang memadukan unsur budaya Bali, Jawa dan Nusa Tenggara.

"Kami kasih banyak aksen batik Nusantara, mini gamelan jadi ada alat musik bonang, gong, slenthem dan gendang. Bahkan dekorasi di ruangan mereka itu kami beli dan bawa langsung dari perajin di Bali," kata dia.

Tak hanya ruang tunggu, area belakang panggung konser juga dilengkapi peralatan olahraga yakni untuk keperluan bermain basket dan permainan ping pong. Ini untuk mengakomodir para personel NCT Dream yang dikenal aktif bergerak.

"Teman-teman NCT Dream ini sangat aktif. Jadi, kami sediakan tempat olahraga di backstage, jadi ada ring basket dan meja ping pong. Mereka enggak minta. Kami dapat info kalau mereka suka olah raga. Semalam mereka sampai venue langsung main," demikian kata dia. (ant/ebs)
 

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Mimpi Seram Hingga Diganggu Sosok Wanita Rambut Merah Sedang Split, Anggy Umbara Beberkan Kejadian Saat Pembuatan Film Vina

Mimpi Seram Hingga Diganggu Sosok Wanita Rambut Merah Sedang Split, Anggy Umbara Beberkan Kejadian Saat Pembuatan Film Vina

Sutradara Film Vina: Sebelum 7 Hari, Anggy Umbara beberkan kejadian mistis di balik layar pembuatan film kisah pembunuhan dam pemerkosaan Vina di Cirebon 2016.
Pengacara Sebut SYL Umrah untuk MoU Bukan Kepentingan Pribadi

Pengacara Sebut SYL Umrah untuk MoU Bukan Kepentingan Pribadi

Perjalanan umrah yang dilakukan SYL dengan menggunakan uang Kementan bukan untuk kepentingan pribadi melainkan perjalanan dinas kementerian.
Selama Ini Pegi Alias Perong DPO Kasus Vina Cirebon Ganti Nama Jadi Robi

Selama Ini Pegi Alias Perong DPO Kasus Vina Cirebon Ganti Nama Jadi Robi

Selama ini teranyata Pegi alias Perong DPO kasus Vina Cirebon berganti nama menjadi Robi. Dia mengaku bernama Robi saat bekerja sebagai kuli bangunan.
Komentar Menohok Susno Duadji Soal Penangkapan DPO Pegi alias Perong, Singgung Polda Jabar...

Komentar Menohok Susno Duadji Soal Penangkapan DPO Pegi alias Perong, Singgung Polda Jabar...

Mantan Kabareskrim Polri Komjen Pol (Purn) Susno Duadji menyoroti penangkapan DPO kasus kematian Vina bernama Pegi alias Perong. Semoga DPO itu benar katanya.
Pegi Tersangka Pembunuhan Vina Ditangkap Tapi Netizen Ragu dan Ungkap Ada Hal Aneh, Polisi Buka Suara

Pegi Tersangka Pembunuhan Vina Ditangkap Tapi Netizen Ragu dan Ungkap Ada Hal Aneh, Polisi Buka Suara

Polisi telah menangkap salah satu DPO atau buron kasus pembunuhan Vina dan Eky yakni Pegi alias Perong. Meski demikian, netizen masih belum puas dan bertanya..
Beredar Narasi Dugaan Polisi Ubah Identitas Tukang Bakso Terkait Penagkapan Pegi Perong Buronan Pelaku Pembunuhan Vina Cirebon

Beredar Narasi Dugaan Polisi Ubah Identitas Tukang Bakso Terkait Penagkapan Pegi Perong Buronan Pelaku Pembunuhan Vina Cirebon

Pegi Setyawan alias Perong alias Egi terduga pelaku pembunuhan Vina dan Eky di Cirebon diringkus Polda Jawa Barat (Jabar) usai buron 8 tahun.
Trending
Netizen Ungkap Sosok Pegi Perong Buronan Pelaku Pembunuhan Vina Cirebon, Ternyata...

Netizen Ungkap Sosok Pegi Perong Buronan Pelaku Pembunuhan Vina Cirebon, Ternyata...

Polisi meringkus pelaku buronan kasus pembunuhan Vina dan Eky di Cirebon 2016 silam yakni Pegi Setyawan alias Perong.
Terungkap, Cara Pegi Perong Buronan Pelaku Pembunuhan Vina Cirebon Lari dari Kejaran Polisi

Terungkap, Cara Pegi Perong Buronan Pelaku Pembunuhan Vina Cirebon Lari dari Kejaran Polisi

Polisi meringkus pelaku buronan kasus pembunuhan Vina dan Eky di Cirebon yakni Pegi Setyawan alias Perong.
Gibran Bakal Punya Wewenang Beri Kebijakan Saat Jadi Wapres, Ini Kata Prabowo

Gibran Bakal Punya Wewenang Beri Kebijakan Saat Jadi Wapres, Ini Kata Prabowo

Presiden RI terpilih periode 2024-2029, Prabowo Subianto membeberkan peran Gibran Rakabuming Raka dalam program pemerintahannya.
Vina Sudah Dibully Sejak Lama di Sekolah, Begini Penuturan Anggy Umbara Berdasarkan Hasil Riset Sebelum Bikin Filmnya

Vina Sudah Dibully Sejak Lama di Sekolah, Begini Penuturan Anggy Umbara Berdasarkan Hasil Riset Sebelum Bikin Filmnya

Kasus pembunuhan dan pemerkosaan terhadap Vina di Cirebon 2016 silam kembali menjadi perbincangan yang hangat setelah tayangnya Film Vina: Sebelum 7 Hari.
Beredar Narasi Dugaan Polisi Ubah Identitas Tukang Bakso Terkait Penagkapan Pegi Perong Buronan Pelaku Pembunuhan Vina Cirebon

Beredar Narasi Dugaan Polisi Ubah Identitas Tukang Bakso Terkait Penagkapan Pegi Perong Buronan Pelaku Pembunuhan Vina Cirebon

Pegi Setyawan alias Perong alias Egi terduga pelaku pembunuhan Vina dan Eky di Cirebon diringkus Polda Jawa Barat (Jabar) usai buron 8 tahun.
Prabowo Bocorkan Jabatan yang Cocok Untuk Jokowi

Prabowo Bocorkan Jabatan yang Cocok Untuk Jokowi

Presiden RI terpilih periode 2024-2029, Prabowo Subianto bocorkan rencana jabatan bagi Joko Widodo (Jokowi) usai purna tugas. Bocoran tersebut disampaikan Prabowo saat wawnacra eksklusif bersama program tvOne pada Rabu (22/5/2024) malam.
Komentar Menohok Susno Duadji Soal Penangkapan DPO Pegi alias Perong, Singgung Polda Jabar...

Komentar Menohok Susno Duadji Soal Penangkapan DPO Pegi alias Perong, Singgung Polda Jabar...

Mantan Kabareskrim Polri Komjen Pol (Purn) Susno Duadji menyoroti penangkapan DPO kasus kematian Vina bernama Pegi alias Perong. Semoga DPO itu benar katanya.
Selengkapnya
Viral
Jadwal Hari Ini
Jam
Jadwal Acara
Apa Kabar Indonesia Pagi
17:00 - 18:30
Kabar Petang
Selengkapnya