LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
API Award 2021 Pemulihan Sektor Pariwisata Pasca Pandemi
Sumber :
  • Tim Tvone/Puja

API Award 2021 Pemulihan Sektor Pariwisata Pasca Pandemi

Sukses dan meriah, begitulah suasana malam Puncak Anugerah Pesona Indonesia (API) Award tahun 2021, Selasa (30/11/2021) malam di Kabupaten Musi Banyuasin

Rabu, 1 Desember 2021 - 12:13 WIB

Musi Banyuasin, Sumsel - Sukses dan meriah, begitulah suasana malam Puncak Anugerah Pesona Indonesia (API) Award tahun 2021, Selasa (30/11/2021) malam di Kabupaten Musi Banyuasin (Muba). Puluhan Kepala Daerah dari berbagai daerah di Indonesia tampak puas dan senang bisa bertandang ke bumi Serasan Sekate untuk turut andil menyukseskan event bergengsi sektor pariwisata tersebut. 
 
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Salahuddin Uno turut hadir secara virtual dan membuka langsung acara malam puncak API Award tahun 2021. Dirinya menyampaikan apresiasi kepada Pemkab Muba sebagai tuan rumah API Award tahun 2021. 
 
"Muba telah sukses dan berhasil turut andil dalam agenda memulihkan pariwisata dan perekonomian pasca pandemi," ujar Sandiaga. 
 
"Diharapkan kegiatan API Award ini dapat membangkitkan apresiasi masyarakat terhadap pariwisata, dan pemerintah setempat dapat berperan ikut mempromosikan pariwisata di penjuru Indonesia sehingga dapat terwujud Ekonomi Bangkit dan Pariwisata Semakin Maju," tambahnya. 
 
Dalam kondisii pandemi Covid-19 ini, dibutuhkan inovasi, adaptasi dan kolaborasi, serta penerapan protokol Kesehatan adalah kunci keberhasilan untuk meningkatkan kepercayaan para wisata. 
 
"Dengan adanya API Award ini diharapkan dapat memajukan pariwisata, membuka lapangan kerja seluas-luasnya dan ekonomi bangkit. Selamat kepada pemenang API Award 2021, untuk pariwisata semakin maju dan ekonomi bangkit," ucapnya.
 
Sementara itu, Plt Bupati Muba Beni Hernedi dalam sambutannya mengucapkan selamat datang kepada seluruh bupati, tamu dan rombongan yang hadir pada Malam API Award 2021. Dirinya memaparkan secara geografis kondisi dan potensi Kabupaten Muba.
 
"Selain potensi alam yang berlimpah, kami juga punya daya saing sektor pariwisata. Kami memiliki anugerah sungai, banjir, rawa dan ‘lebak lebung’ itulah kelebihan. Oleh karena itu Alhamdullilah tahun kemarin kita bisa mendapat penghargaan juara pertama dari API Award pada kategori Wisata Air yaitu Festival Bekarang," ucapnya.
 
Beni berharap melalui event API Award 2021 ini, Kabupaten Muba dapat dikenal dengan baik oleh seluruh daerah di Indonesia, terutama dari segi pariwista. Sehingga dapat memberi dampak positif dan meningkatkan daya kunjung ke Kabupaten Muba dan tentu meningkatkan ekonomi daerah.
 
"Pasca pandemi Covid-19, momentum API Award 2021 mampu membangkitkan pariwisata di Indonesia, tentu kami daerah pertama medapatkan dampak positif kebangkitan pariwisata,kami bersyukur dan berterima kasih untuk itu," bebernya.
 
Tercatat, pada rangkaian Malam Puncak API Award 2021, Selasa (30/11/2021) di Bumi Serasan Sekate sedikitnya dihadiri secara langsung 20 Bupati dan Walikota dari berbagai daerah di seluruh Indonesia. 
 
"Ya, ada 20 Bupati dan Walikota yang hadir pada Malam Puncak API Award 2021 di Muba ini," ungkap Kadispopar Muba, Muhammad Fariz SSTP MM. 
 
Fariz merinci, adapun Kepala Daerah yang datang ke Muba untuk menyaksikan langsung API Award diantaranya Bupati Aceh Barat, Bupati Aceh Singkil, Bupati Agam, Bupati Buru Selatan, Bupati Buton Selatan, Bupati Cianjur, Bupati Demak, Bupati Kampar, Bupati kota waringin barat, Bupati Lembata.
 
"Kemudian, Bupati Lima Puluh Kota, Bupati Maluku Barat Daya, Bupati Pelalawan, Bupati Sidoarjo, Wabup Bengkulu Selatan, Wabup OKI, Wabup Sorolangun, Wabup Solok Selatan, Wawako Tual dan ada juga istri Gubernur Aceh," bebernya. 
 
Bupati Maluku Barat Daya Benyamin Thomas Noach ST mengapresiasi pelaksanaan malam puncak API Award 2021 di Kabupaten Muba berlangsung meriah dan luar biasa. 
"Kami berhasil meraih juara dua Kategori Destinasi Baru yaitu Pantai Limarang Kabupaten Maluku Barat Raya,” ucapnya.
 
Bupati Buru Selatan, Provinsi Maluku Hj Safitrri Malik Soulisa S. Ip mengatakan, Kabupaten Muba sendiri terlihat sudah sangat siap dalam kegiatan even nasional, oleh karena itulah kegiatan API 2021 di Muba bisa menjadi acuan untuk Kabupaten Buru Selatan dalam penyelenggaraan even skala nasional seperti ini. 
 
"Kami nanti tidak akan kalah untuk kegiatan positif. Apalagi Buru Selatan memiliki keindahan yang mana menang nominasi untuk kategori terunik dengan air terjun di antara air tawar dan air asin, ayo ke Buru Selatan Provinsi Maluku," ajak dia
 
Untuk tuan rumah sendiri, diakui Safitri, sudah sangat baik dalam pelaksanaannya, apalagi di tengah kondisi pandemi saat ini.
 
"Sangat luar biasa, diharapkan juga Pemkab Muba bisa membangun bandara sehingga lebih memudahkan akses ke Muba,” tandasnya.
 
Turut hadir pula pada malam puncak API Award 2021, Direktur Merek dan Indikasi Geografis Ditjen Kekayaan Intelektual Kemenkumham RI Nofli SSos SH MSi, Staf ahli Menteri Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan RI Prof Dr Ir Winarni Monoarfa MS, Staf ahli Menteri Bidang Aparatur dan Pelayanan Publik Kementerian Dalam Negeri RI Dr Drs La Ode Ahmad AP MSi, Gubernur/Bupati/Walikota Se Indonesia, Istri Gubernur Provinsi Aceh Dr Ir Dyah Erti Idawati MT, Wakil Ketua DPRD Provinsi Sumsrl H M Giri Ramanda N Kiemas SE MM, Forkopimda Muba beserta istri, Kakanwil Kemenkumham Sumsel Indro Purwoko SH MH, Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM Kanwil Sumsel Siar Hasoloan Tamba SH, Sekda Muba Drs H Apriyadi MSi, staf ahli Bupati dan asisten Pemkab Muba, Direktur Poltekpar Palembang Dr Zulkifli Harahap MM Par, Para Kadispopar se-Indonesia dan para Kepala Perangkat Daerah Kabupaten Muba. (Puja/Lno)

Baca Juga :
Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Tampil Impresif Buat FC Utrecht, Intip Gaji Wonderkid Timnas Indonesia Ivar Jenner di Liga Belanda

Tampil Impresif Buat FC Utrecht, Intip Gaji Wonderkid Timnas Indonesia Ivar Jenner di Liga Belanda

Besarnya penghasilan salah satu bintang muda Timnas Indonesia, Ivar Jenner yang tampil apik bersama klub Jong FC Utrecht di Liga Belanda sepanjang musim 23/24.
Eksekusi Lahan Sengketa di Bandar Lampung Ricuh, Ormas Hadang Polisi

Eksekusi Lahan Sengketa di Bandar Lampung Ricuh, Ormas Hadang Polisi

Sejumlah kelompok ormas melakukan penghadangan petugas gabungan juru eksekusi pengosongan lahan dan bangunan di Bandar Lampung hasil putusan sengketa ricuh
Bonceng Tiga, Sepeda Motor Tabrak Truk Tronton di Jalan Blega Bangkalan, Dua Orang Meninggal

Bonceng Tiga, Sepeda Motor Tabrak Truk Tronton di Jalan Blega Bangkalan, Dua Orang Meninggal

Kecelakan lalu lintas terjadi di jalan raya Blega Kabupaten Bangkalan, Madura dengan melibatkan sebuah dump truk dengan kendaraan sepeda motor.
Hari Buku Internasional 2024, Khofifah: Jadikan Sumber Pengetahuan, Ide dan Kreativitas

Hari Buku Internasional 2024, Khofifah: Jadikan Sumber Pengetahuan, Ide dan Kreativitas

Khofifah ajak masyarakat Jatim semakin membudayakan literasi dengan aktif baca buku. Ajakan itu ia sampaikan di peringatan Hari Buku Internasional hari ini
Ribuan Pendatang Baru Masuk DKI Jakarta Usai Arus Balik Lebaran, Mayoritas Perempuan

Ribuan Pendatang Baru Masuk DKI Jakarta Usai Arus Balik Lebaran, Mayoritas Perempuan

Pemerintah Provinsi DKI Jakarta mengumumkan ada 1.038 orang dari berbagai daerah yang  tiba di Ibu Kota usai arus balik Lebaran 2024 sebagai pendatang baru.
Presiden Jokowi Pantau Harga Bahan Pokok di Pasar Tradisional di Mamasa

Presiden Jokowi Pantau Harga Bahan Pokok di Pasar Tradisional di Mamasa

Jokowi bersama rombongan mengunjungi pasar tradisional di Kabupaten Mamasa Provinsi Sulbar untuk memantau harga sejumlah bahan pokok di pasar tradisional
Trending
Timnas Indonesia U-23 Dapat Amunisi Tambahan Usai Nathan Tjoe-A-On Tinggalkan Skuad Asuhan Shin Tae-yong

Timnas Indonesia U-23 Dapat Amunisi Tambahan Usai Nathan Tjoe-A-On Tinggalkan Skuad Asuhan Shin Tae-yong

Timnas Indonesia U-23 menerima kabar baik dengan adanya amunisi tambahan jelang menghadapi Korea Selatan U-23 meski Nathan Tjoe-A-On telah meninggalkan skuad.
Bak Bumi dan Langit, Ini Perbandingan Gaji 6 Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia: Ternyata Main Abroad Gajinya Cuma Satu Digit

Bak Bumi dan Langit, Ini Perbandingan Gaji 6 Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia: Ternyata Main Abroad Gajinya Cuma Satu Digit

Dari mulai dianggap jalan pintas peningkatan prestasi sepak bola hingga pamor pemain abroad melekat pada para pemain naturalisasi keturunan Indonesia ini. 
Shin Tae-yong Bisa Bernapas Lega soal Pengganti Nathan Tjoe-A-On untuk Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U-23 2024

Shin Tae-yong Bisa Bernapas Lega soal Pengganti Nathan Tjoe-A-On untuk Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U-23 2024

Ada sebuah solusi yang bisa ditempuh Shin Tae-yong untuk menutupi ketiadaan Nathan Tjoe-A-On saat timnas Indonesia U-23 hadapi Korea Selatan di perempat final.
Timnas Indonesia U-23 Dapat 3 Kabar Baik Jelang Laga Kontra Korea Selatan, Mulai dari Amunisi Baru hingga Status Nathan

Timnas Indonesia U-23 Dapat 3 Kabar Baik Jelang Laga Kontra Korea Selatan, Mulai dari Amunisi Baru hingga Status Nathan

Timnas Indonesia U-23 mendapat tiga kabar baik sekaligus jelang laga melawan Korea Selatan U-23 pada babak perempat final Piala Asia U-23.
PSSI Beri Secercah Harapan Soal Lobi Nathan Tjoe-A-On Jelang Pertandingan Timnas Indonesia U-23 Vs Korea Selatan

PSSI Beri Secercah Harapan Soal Lobi Nathan Tjoe-A-On Jelang Pertandingan Timnas Indonesia U-23 Vs Korea Selatan

Anggota Exco PSSI, Arya Sinulingga memberi kabar terbaru soal lobi Nathan Tjoe-A-On jelang pertandingan Timnas Indonesia U-23 melawan Korea Selatan di perempat final Piala Asia U-23 2024.
Hasil Piala Asia U-23 2024: Thailand Kena Kejutan, Irak Jungkalkan Arab Saudi

Hasil Piala Asia U-23 2024: Thailand Kena Kejutan, Irak Jungkalkan Arab Saudi

Thailand dikejutkan oleh Tajikistan dengan menderita kekalahan 0-1, selagi Irak menjungkalkan Arab Saudi dengan skor 2-1 pada laga Grup C Piala Asia U-23 2024.
Diremehkan Karena Masuk Draft Try Out Kuota Asia V-League, Yolla Yuliana Justru Dapat Sorotan Media Korea Selatan

Diremehkan Karena Masuk Draft Try Out Kuota Asia V-League, Yolla Yuliana Justru Dapat Sorotan Media Korea Selatan

Yolla Yuliana mengungkapkan persiapannya untuk menarik hati calon klub V-League demi merekrutnya. 
Selengkapnya
Viral
Jadwal Hari Ini
Jam
Jadwal Acara
Kabar Petang Pilihan
17:00 - 18:30
Kabar Petang
18:30 - 20:00
Apa Kabar Indonesia Malam
20:00 - 21:30
Catatan Demokrasi
21:30 - 22:00
Kabar Utama
22:00 - 22:30
Buru Sergap
Selengkapnya