News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

5 Wisata Alam di Jakarta Cocok untuk Healing, Nikmati Liburan Tahun Baru 2026

Berikut 5 rekomendasi wisata alam di Jakarta, cocok untuk healing menikmati liburan tahun baru 2026.
Minggu, 28 Desember 2025 - 08:21 WIB
Hutan Mangrove PIK
Sumber :
  • jakartamangrove.id

tvOnenews.com - Libur Tahun Baru 2026 menjadi waktu yang tepat untuk sejenak menjauh dari rutinitas dan hiruk pikuk aktivitas harian. 

Tak perlu bepergian jauh ke luar kota, Jakarta ternyata menyimpan banyak destinasi wisata alam yang menawarkan suasana sejuk, asri, dan menenangkan. 

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Mulai dari hutan kota, taman hijau, hingga kawasan budaya, semua bisa menjadi pilihan ideal untuk healing bersama keluarga atau sahabat.

Berikut ini lima rekomendasi wisata alam di Jakarta dan sekitarnya yang cocok dikunjungi saat liburan Tahun Baru 2026.

Tebet Eco Park, Taman di Jakarta Selatan
Tebet Eco Park, Taman di Jakarta Selatan
Sumber :
  • Google Foto @kangjanatea

1. Tebet Eco Park, Ruang Hijau Modern di Tengah Kota

Berlokasi di Jakarta Selatan, Tebet Eco Park hadir sebagai taman kota ramah lingkungan dengan luas sekitar 7,3 hektare. 

Dulunya dikenal sebagai Taman Tebet, kawasan ini kini disulap menjadi ruang terbuka hijau yang nyaman untuk masyarakat.

Pengunjung dapat berjalan santai atau jogging sambil menikmati udara segar dan pemandangan hijau yang menyejukkan mata. 

Tak hanya itu, tersedia juga area bermain anak yang membuat Tebet Eco Park cocok dijadikan destinasi liburan keluarga.

Hutan Kota Srengseng
Hutan Kota Srengseng
Sumber :
  • Instagram @temantaman.jkt

2. Hutan Kota Srengseng, Paru-Paru Hijau Jakarta Barat

Hutan Kota Srengseng yang terletak di Jalan Haji Kelik, Jakarta Barat, dikenal sebagai salah satu paru-paru kota. 

Kawasan ini ditumbuhi lebih dari 4.000 pohon dari puluhan jenis varietas yang membuat suasananya terasa teduh dan sejuk.

Selain berjalan santai di bawah rindangnya pepohonan, pengunjung juga dapat menikmati fasilitas seperti trek jogging, danau, area bermain anak, hingga pujasera sederhana untuk bersantai.

Setu Babakan
Setu Babakan
Sumber :
  • Instagram @wisatasetubabakan

3. Setu Babakan, Wisata Alam dan Budaya Betawi

Bagi yang ingin menikmati suasana alam sekaligus mengenal budaya lokal, Setu Babakan di Jakarta Selatan bisa menjadi pilihan menarik. 

Kawasan ini merupakan pusat pelestarian budaya Betawi yang dikelilingi danau dan ruang terbuka hijau.

Di sini, pengunjung dapat menyaksikan pertunjukan seni Betawi seperti ondel-ondel dan tarian tradisional, mengamati rumah adat Betawi, hingga mencicipi kuliner khas. 

Fasilitas pendukung seperti area parkir, toilet, dan toko suvenir juga tersedia dengan cukup lengkap.

Hutan Mangrove PIK
Hutan Mangrove PIK
Sumber :
  • jakartamangrove.id

4. Hutan Mangrove PIK, Oase Hijau di Kawasan Elit

Di balik kawasan perumahan mewah Pantai Indah Kapuk, tersembunyi sebuah destinasi alam yang menawarkan ketenangan, yakni Hutan Mangrove PIK. 

Tempat ini menyuguhkan pemandangan hutan mangrove yang rimbun dan danau dengan air yang relatif jernih.

Pengunjung dapat menikmati suasana alam sambil berfoto atau sekadar bersantai. 

Menariknya, tersedia pula penginapan yang dikelola pihak Taman Mangrove bagi wisatawan yang ingin merasakan pengalaman menginap di tengah alam.

Studio Alam TVRI
Studio Alam TVRI
Sumber :
  • Instagram @infodepok_id

5. Studio Alam TVRI, Tempat Piknik Bernuansa Nusantara

Studio Alam TVRI yang berada di kawasan Depok menawarkan hamparan rumput hijau, hutan pinus, serta danau buatan yang luas. 

Kawasan ini awalnya dibangun sebagai lokasi program “Aku Cinta Indonesia”, sehingga di dalamnya terdapat 19 rumah adat dari berbagai daerah di Indonesia.

Selain rumah adat, pengunjung juga bisa melihat beragam satwa seperti burung, serangga, reptil, hingga kerbau dan kuda. 

Studio Alam TVRI kerap menjadi pilihan favorit warga untuk berpiknik bersama keluarga, terutama saat akhir pekan dan musim liburan.

Jakarta tidak hanya identik dengan gedung tinggi dan kemacetan. 

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Beragam wisata alam yang tersebar di ibu kota dan sekitarnya bisa menjadi alternatif liburan Tahun Baru 2026 yang menyenangkan sekaligus menenangkan. 

Dengan suasana hijau dan fasilitas yang memadai, tempat-tempat ini cocok untuk melepas penat dan mengisi energi positif sebelum kembali beraktivitas. (gwn)

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Ramalan Zodiak Besok, 14 Januari 2026: Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, dan Virgo

Ramalan Zodiak Besok, 14 Januari 2026: Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, dan Virgo

Simak ramalan zodiak besok, 14 Januari 2026 untuk Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, dan Virgo. Prediksi lengkap seputar asmara, karier, dan keuangan di sini!
Media Belanda Kaget Lihat El Clasico Indonesia Berakhir Mencekam, Nasib Thom Haye di Persib Jadi Perhatian

Media Belanda Kaget Lihat El Clasico Indonesia Berakhir Mencekam, Nasib Thom Haye di Persib Jadi Perhatian

Kemenangan Persib atas Persija dalam laga panas bertajuk El Clasico Indonesia justru meninggalkan luka mendalam bagi Thom Haye. Media Belanda sorot tajam.
Rugikan Emil Audero, Kontroversi VAR Kembali Terjadi di Liga Italia saat Juventus Bantai Cremonese 5-0

Rugikan Emil Audero, Kontroversi VAR Kembali Terjadi di Liga Italia saat Juventus Bantai Cremonese 5-0

Kontroversi soal VAR kembali terjadi pada pentas Liga Italia. Kali ini, melibatkan kiper Timnas Indonesia, Emil Audero, yang menderita kekalahan telak saat Cremonese dibantai Juventus 0-5.
Ada Tokoh yang Sebut MBG Tidak akan Berhasil, Prabowo: 58 Juta Orang Sudah Makan Gratis Tiap Hari

Ada Tokoh yang Sebut MBG Tidak akan Berhasil, Prabowo: 58 Juta Orang Sudah Makan Gratis Tiap Hari

Presiden Prabowo Subianto memasang target ambisius untuk program unggulannya, Makan Bergizi Gratis (MBG). Hingga penghujung 2026 mendatang, Prabowo menargetkan 82,9 juta jiwa dapat merasakan manfaat dari program tersebut.
Terungkap di Pengadilan, Ini Detail Penyimpangan dalam Kasus Jual Beli Gas Rp246 M

Terungkap di Pengadilan, Ini Detail Penyimpangan dalam Kasus Jual Beli Gas Rp246 M

Kerugian negara dalam kasus dugaan korupsi jual beli gas antara PT Perusahaan Gas Negara (PGN) (Persero) Tbk. dengan PT Inti Alasindo Energy pada kurun waktu 2017–2021 yakni sebesar 15 juta dolar Amerika Serikat atau setara dengan Rp246 miliar (kurs Rp16.400 per dolar AS).
Rating Emil Audero Paling Bagus Sendiri usai Cremonese Kena Bantai 0-5 dari Juventus di Liga Italia

Rating Emil Audero Paling Bagus Sendiri usai Cremonese Kena Bantai 0-5 dari Juventus di Liga Italia

Kiper Timnas Indonesia, Emil Audero, memiliki rating yang cukup baik meski Cremonese menderita kekalahan telak. Mereka dihancurkan dengan skor 0-5 oleh Juventus dalam lanjutan Liga Italia.

Trending

Xabi Alonso Masuk Bursa Pelatih Manchester United usai Didepak Real Madrid? Media Inggris Beberkan Peluangnya

Xabi Alonso Masuk Bursa Pelatih Manchester United usai Didepak Real Madrid? Media Inggris Beberkan Peluangnya

Media Inggris membahas kemungkinan Manchester United mengejar Xabi Alonso sebagai pelatih baru. Sang juru taktik asal Spanyol baru saja berpisah dengan Real Madrid.
SBY: Demokrat dan Prabowo Harus Menjadi Bagian dari Solusi

SBY: Demokrat dan Prabowo Harus Menjadi Bagian dari Solusi

Presiden ke-6 RI sekaligus Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menegaskan bahwa partainya bersama Presiden Prabowo harus menjadi solusi mengentaskan masalah bangsa.
Resmi! Real Madrid Pecat Xabi Alonso usai Ditaklukkan Barcelona, Alvaro Arbeloa Jadi Interim

Resmi! Real Madrid Pecat Xabi Alonso usai Ditaklukkan Barcelona, Alvaro Arbeloa Jadi Interim

Real Madrid resmi mengumumkan pemecatan Xabi Alonso pada Selasa (13/1/2026) dini hari WIB. Keputusan ini diambil setelah kekalahan dari Barcelona di final Piala Super Spanyol.
Hasil Liga Italia: Emil Audero Lebih Sial daripada Jay Idzes, Juventus Ngamuk hingga Bantai Cremonese 5-0

Hasil Liga Italia: Emil Audero Lebih Sial daripada Jay Idzes, Juventus Ngamuk hingga Bantai Cremonese 5-0

Kiper Timnas Indonesia, Emil Audero, menjadi lebih sial ketimbang rekan senegaranya, Jay Idzes. Sebab, Juventus berhasil melanjutkan tren positifnya dengan menang 5-0 atas Cremonese.
Pecat Xabi Alonso, Real Madrid Dikabarkan Alami Dinamika di Ruang Ganti Sebelum Dikalahkan Barcelona

Pecat Xabi Alonso, Real Madrid Dikabarkan Alami Dinamika di Ruang Ganti Sebelum Dikalahkan Barcelona

Real Madrid dikabarkan mengalami dinamika di ruang ganti sebelum laga kontra Barcelona. Kekalahan di laga itu kemudian berujung kepada pemecatan Xabi Alonso.
Lebih dari 2.000 Warga Jakarta Terpaksa Mengungsi akibat Banjir

Lebih dari 2.000 Warga Jakarta Terpaksa Mengungsi akibat Banjir

Lebih dari 2.000 jiwa di Jakarta terpaksa meninggalkan tempat tinggal mereka dan mencari perlindungan di lokasi pengungsian setelah banjir besar merendam pemukiman mereka, Senin (12/1).
Rugikan Emil Audero, Kontroversi VAR Kembali Terjadi di Liga Italia saat Juventus Bantai Cremonese 5-0

Rugikan Emil Audero, Kontroversi VAR Kembali Terjadi di Liga Italia saat Juventus Bantai Cremonese 5-0

Kontroversi soal VAR kembali terjadi pada pentas Liga Italia. Kali ini, melibatkan kiper Timnas Indonesia, Emil Audero, yang menderita kekalahan telak saat Cremonese dibantai Juventus 0-5.
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT